Validasi data Analisis Data

commit to user 30 terang kepada sumber data bahwa ia sedang melakukan penelitian untuk mengetahui aktifitas yang dilakukan oleh bidan dan pendamping pasien dalam proses penerapan teknik pijat Effleurage. 3. Dokumentasi, selain wawancara dan observasi , bila terdapat data dari informan yang memerlukan klarifikasi maka hal tersebut dapat di lakukan dengan menggunakan dokumen data dari Polindes, sebagai pelengkap dalam teknik pengumpulan data. Dokumen merupakan catatan peristiwa yang sudah berlalu, bisa berbentuk tulisan , gambar atau karya karya monumental dari seseorang. Dalam penelitian ini dokumen berupa kartu ibu bersalin, lembar observasi ibu inpartu kala 1 fase aktif, lembar penapisan, lembar partograf 4. FGD FGD Focus Group Discussion. Diskusi ini merupakan cara wawancara kelompok, dan data yang di peroleh sekalisus sudah merupakan data yang lebih mantap karena sudah di bahas oleh banyak nara sumber sebagai anggota diskusi kelompok. Dalam diskusi ini terdiri dari peneliti yaitu bidan koordinator, bidan polindes dan dokter puskesmas.

F. Validasi data

Dalam penelitian ini validitas data di uji dengan cara : Tri Anggulasi 1. Trianggulasi Sumberdata data trianggulation Trianggulasi sumber dilakukan dengan mengumpulkan data tentang permasalahan dalam penelitian dari beberapa sumber data yang berbeda 2. Trianggulasi teori theoretical triangulation Trianggulasi teori dilakukan oleh peneliti dengan menggunakan commit to user 31 lebih dari satu teori dalam membahas permasalahan yang di kaji 3. Trianggulasi metode methodological triangulation Trianggulasi metode dilakukan dengan cara mengecek data kepada sumber yang sama dengan teknik yang berbeda. Data yang di peroleh secara wawancara kemudian di sesuaikan dengan hasil observasi dan dokumentasi 4. Triangulasi peneliti investigator triangulation Trianggulasi peneliti adalah hasil penelitian baik data maupun simpulan mengenai bagian tertentu atau keseluruhannya bisa di uji validitasnya dari beberapa peneliti

G. Analisis Data

Aktivitas dalam analisis data penelitian kualitatif bersifat induktif. Analisis data kualitatif dilakukan terhadap hasil pengumpulan data berupa wawancara, pengamatan, dokumentasi, diskusi kelompok terfokus dan melakukan beragam teknik refleksi bagi pendalaman dan pemantapan data. Analisis data kualitatif menurut Miles and Huberman yang di kutip dalam Sugiono 2009, meliputi yaitu pengumpulan data, sajian data, reduksi data dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. 1. Pengumpulan data ini sesuai dengan teknik pengumpulan data meliputi wawancara mendalam, wawancara terstruktur, observasi dan dokumentasi. Pengumpulan data di lakukan sebelum pelaksanaan penelitian dan setelah penelitian commit to user 32 2. Reduksi data Merupakan proses seleksi, memfokuskan, penyederhanaan dan abstraksi data. Proses ini berlangsung terus menerus selama pengumpulan data sampai laporan akhir peneliti di susun. Pada waktu pengumpulan data berlangsung peneliti membuat ringkasan dari catatan yang di peroleh di lapangan, membuat kode, memusatkan tema, menentukan batas permasalahan dan menulis memo. Pada penelitian ini peneliti memfokuskan pada penerapan metode Effleurage pada ibu inpartu kala 1 fase aktif dan respon nyeri yang di tunjukkan 3. Sajian data Sebagai proses analisa data yang berintikan penyajian dengan cara mengorganisir informasi secara sistematik untuk mempermudah penelitian dalam menggabungkan dan merangkai keterikatan antar data dalam menyusun penggambaran proses dan fenomena yang di teliti. Penyajian data dalam penelitian ini berbentuk uraian singkat naratif yang di tuangkan dalam analisis dan refleksi 4. Penarikan kesimpulan atau verifikasi Penariakan kesimpulan atau verifikasi adalah merupakan kegiatan melakukan penarikan kesimpulan dari keadaan yang belum jelas kemudian meningkat sampai pada pernyataan yang di miliki, landasan yang kuat dari proses analisis terhadap fenomena yang ada dan mendiskusikan permasalahan dengan pihak pihak yang terkait sampai di peroleh kesepakatan kesimpulan commit to user 33 Gambar 7 Siklus analisis data kualitatif Sumber : Miles dan Huberman 1984

H. Prosedur Penelitian