AlatBahanSumber Belajar : Langkah-langkah kegiatan mengajar

1 Dolalak Purworejo Bersih Desa 2 Barong Bali Keagamaan 3 Pakarena Sulawesi Selatan Penyambutan tamu agung 4 Bedhoyo Surakarta Pelantikan Raja 5 Serimpi Yogyakarta Naik tahta Raja 6 Tabot Bengkulu Pelantikan ketua suku 7 Piring Sumatera Barat Panen 8 Tor-tor Sumatera Utara Idem 9 Saman Aceh Penyambutan tamu agung 2 Zaman masyarakat Feodal, pada zaman masyarakat feodal tari sebagai hiburan tontonan, tari pada saat itu diatur oleh kerajaan dengan tingkat-tingkat birokrasinya a Zaman Indonesia Hindu Pada zaman Indonesia Hindu, dimulai dengan munculnya kerajaan-kerajaan Hindu yang tertua, yaitu Kutai di Kalimantan Timur dan Taruma negara di Jawa Barat Abad 400 M. Kemudian dilanjutkan dengan kerajaan Sriwijaya di Sumatera Selatan Abad VII, Mataram kuno di Jawa Tengah Abad VIII sampai dengan X, Kerajaan Kahuripan di Jawa Timur Abad XI sampai XIII, Singasari di Jawa Timur Abad VIII, Majapahit di Jawatimur dan padjajaran di Jawa Barat Abad ke XIII sampai XV. Dalam kehidupan masyarakat Hindu, Tari merupakan salah satu bagian yang penting dalam upacara keagamaan. Tarian pada zaman ini digunakan sebagai sarana penyembahan kepada Dewa. Oleh karena itu tari pada masa tersebut dapat berkembang dengan baik. Bentuk tari yang paling awal pada zaman Hidu ada dua macam.  Tarian Kuil Tarian kuil bentuknya seperti yang terukir pada relief-relief candi, baik relief candi hindu maupun budha pda abad VIII sampai dengan IX. Peninggalan tarian ini masih terpelihara dengan baik di Bali yang masyarakatnya sebagian besar menganut agama Hindu.  Tarian Ronggeng Sisa-sisa tarian Ronggeng yang berkembang di lingkungan bangsawan Jawa telah dikemas secara halus menjadi tarian Gambyong, Golek, dan Bondan. Pada masyarakat jelata, ronggeng masih pada bentuk tarian semula dengan nama lain teledek yang masih dikenal di Jawa Tengah sampai sekarang adalah tari Tayub. b Zaman Indonesia Islam Pada zaman Indonesia Islam sesungguhnya sudah dimulai sejak berdirinya kerajaan Samudra Pasai di Sumatera pada Abad XIII. Penyebaran agama islam di indonesia yang dilakukan para pedagang Gujarat pada saat itu membawa toleransi yang besar. Pada zaman ini seni tari masih dapat berkembang dengan baik. Drama tari Topeng dan Tayub yang pernah muncul pada masa-masa sebelumnya masih berkembang dengan baik pada