Motivasi Ibu menyusui Ibu ST

128 4.4.9.6 Waktu Menyusui Berdasarkan pengalamannya, ibu ST mengatakan bahwa waktu untuk menyusui anaknya sekitar 10 menit atau sampai anaknya merasa kenyang. Ibu ST akan mulai menyusui ketika anaknya mulai cerewet. “Kalo untuk waktu menyusui biasa aku kasih pas adeknya rewel. Lama sih mbak, biasa sampe 10 menit karena kadang-kadang itu nda diisap ASInya” A15 “Sampe dia kenyang mbak, dan sampe habis”C12

4.4.9.7 Motivasi Ibu menyusui

Motivasi ibu ST memberikan menyusui adalah supaya anaknya pintar dan sehat. “Apa yah mbak, supaya sehat aja, pintar” B10 4.4.9.8 Rasa percaya diri Ibu ST mempunyai rasa percaya diri yang cukup baik. Ibu ST mengatakan sebelum pergi ke Posyandu dia selalu menyiapkan susu formula kepada anaknya. Alasannya karena ibu ST merasa malu untuk menyusui anaknya di depan orang. Oleh karena itu ibu ST selalu menyusui di dalam rumah. “Malu mbak, isin, makanya aku bekalin dot” B11 “Malu aja kalo diliat orang lagi netekin anak, biasa dirumah aja” B11.1 “Aku kasih susu dot aja mau kok mbak” B11.2 129 4.4.9.9 Dukungan Keluarga Keluarga ibu ST sangat mendukung proses menyusui anaknya. Bentuk dukungan dari suami dan keluarganya adalah dengan menyarankan ibu ST sebelum kelahiran anaknya untuk ikut pelatihan dengan bidan Isna agar mengetahui cara untuk menjaga anak dan di waktu melahirkan tidak merasa sakit. Selanjutnya, suami dan keluarganya selalu bertanya penyebab anak ibu ST menangis dan keluarga menyarankan ibu ST untuk menyusui anaknya. Selain itu bentuk dukungan dari suami ibu ST adalah suami ibu ST selalu menanyakan apakah susu anaknya masih ada atau tidak, jika tidak ada maka dia akan memberikan uang kepada ibu ST untuk membeli susu anaknya. “Keluarga semua sangat mendukung aku mbak. Sebelum aku melahirkan suami dan keluargaku sudah menyarankan “ayo ikut latihan di bu bidan biar ntar tahu caranya jaga anak dan kalo melahirkan itu nda sakit”. Begitu mbak, ya aku manut aja selama itu baik buat aku dan anakku. Mereka juga beli baju anak, disediain jauh-jauh hari. Kalo anakku nangis ditanyain “adeknya sudah mimi susu belum ayo mimike”. Seperti itu dukungan- dukungan yang mereka berikan buat aku mbak” B12 “Ibu ST sambil tertawa suami mendukung mbak. Demi kesehatan anak. Apalagi nunggunya lama kan. Suami biasa nanyain “Bu, susu anak masih ene nda? Katanya bu susu anak masih ada ga? Kalo ga ada ntar aku dikasih duit. Soalnya kan yang kerja cuman suami kalo aku ibu rumah tangga aja mbak” B12.1 “Di sini ga ada bidan mbak, bidannya datang palingan pas Posyandu aja, rumah bu bidannya di muncul sana, jadi kalo anak sakit yah kami kesana, bidannya dukung, kan aku juga sebelum melahirkan pas usia kandungan 5 bulan itu ada pelatihan dulu cara menyusui anak pake boneka mbak” B12.2 130 4.4.9.10 Pekerjaan Ibu Ibu ST mengatakan bahwa sebelum kegiatan memasak untuk suami yang hendak berangkat kerja atau pada saat memandikan anaknya, dirinya selalu menyusui anaknya terlebih dahulu kemudian melanjutkan pekerjaan tersebut. Oleh sebab itu, berbagai macam pekerjaannya menjadi terlambat. “Oh itu, aku biasa selesein dulu pekerjaan rumahnya, kayak masak buat suami sebelum berangkat kerja, atau mandiin adeknya itu aku kasih mimi susu dulu baru bisa lanjut pekerjaan. Yo kerjaaan jadi terlambat tapi nda masalah, suami juga bantu masak nasi atu sayur gitu dia bisa” B13 4.4.9.11 Triangulasi Triangulasi dilakukan pada satu sumber saja yaitu bapak SA yang merupakan suami dari ibu ST. Menurut bapak SA, beliau sangat mendukung ibu ST memberikan ASI atau susu formula yang ibu ST berikan untuk anak mereka, oleh karena itu sebelum berangkat kerja bapak SA selalu menanyakan apakah susu formulanya sudah habis apa belum, dan menurut bapak SA, dia dan istrinya sangat menyayangi anak mereka satu-satunya karena baru punya satu anak. Untuk waktu menyusui menurut bapak SA biasa anaknya menyusui 5 menit bahkan lebih dan dalam sehari bisa sampai 5 kali dan diselingi juga dengan susu formula yaitu 2 kali dalam sehari dan biasa tidak dijadwalkan secara khusus tergantung permintaan anak. Menurut bapak SA, ibu ST biasa 131 menyusui dengan berbaring dan duduk sesuai dengan kenyamanan ibu ST dan anaknya.

4.4.10 Ibu EN

Dokumen yang terkait

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan Pengetahuan Ibu Menyusui tentang ASI Eksklusif dengan Pemberian ASI Eksklusif di Dusun Plalar Kulon Desa Kopeng T1 462012087 BAB I

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan Pengetahuan Ibu Menyusui tentang ASI Eksklusif dengan Pemberian ASI Eksklusif di Dusun Plalar Kulon Desa Kopeng T1 462012087 BAB II

0 0 26

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan Pengetahuan Ibu Menyusui tentang ASI Eksklusif dengan Pemberian ASI Eksklusif di Dusun Plalar Kulon Desa Kopeng T1 462012087 BAB IV

0 1 13

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Hubungan Pengetahuan Ibu Menyusui tentang ASI Eksklusif dengan Pemberian ASI Eksklusif di Dusun Plalar Kulon Desa Kopeng T1 462012087 BAB V

0 0 2

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perilaku Ibu Menyusui Dalam Pemberian Asi di Dusun Polobogo dan Sodong, Desa Polobogo, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang T1 462008024 BAB I

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perilaku Ibu Menyusui Dalam Pemberian Asi di Dusun Polobogo dan Sodong, Desa Polobogo, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang T1 462008024 BAB II

0 0 16

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perilaku Ibu Menyusui Dalam Pemberian Asi di Dusun Polobogo dan Sodong, Desa Polobogo, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang T1 462008024 BAB V

0 0 3

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perilaku Ibu Menyusui Dalam Pemberian Asi di Dusun Polobogo dan Sodong, Desa Polobogo, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang

0 0 16

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Perilaku Ibu Menyusui Dalam Pemberian Asi di Dusun Polobogo dan Sodong, Desa Polobogo, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang

1 4 121

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Fungsi Pertapaan Bunda Pemersatu Gedono Dusun Weru Desa Jetak Kecamatan Getasan Kabupaten Semarang T1 152010018 BAB IV

0 4 67