Program PAUD Pendidikan Anak Usia Dini

30 berguna bagi masyarakat, bangsa, negara dan agama. Bahkan peran orang tua lebih penting karena orang tualah yang mengasuh anak-anaknya.

B. Penelitian yang Relevan

Penelitian yang relevan lainnya yaitu penelitian dari Ari Iswanto dalam tesisnya pada program studi Ilmu Keolahragaan Program Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta pada tahun 2009 dengan judul Pengaruh Olahraga Tradisional terhadap Peningkatan Kebugaran Jasmani Anak Usia Dini. Penelitian dari Ari Iswanto membahas tentang fungsi dari olahraga tradisional bagi kebugaran jasmani anak, sedangkan penelitian ini membahas tentang fungsi dari pelaksanaan program parenting untuk perkembangan dan pertumbuhan anak. Fungsi penelitian dari Ari Iswanto bagi penelitian ini adalah sebagai acuan teori. Penelitian relevan yang lain juga ditemukan dalam penelitian dari Siti Chabibah dalam tesisnya pada program studi Manajemen Pendidikan Program Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta pada tahun 2009 dengan judul Manajemen Pendidikan Anak Usia Dini Studi Kasus di Taman Kanak-Kanak Islam Terpadu TKIT Full-Day Schoof Mu’adz bin Jabal Yogyakarta. Penelitian dari Siti Chabibah membahas tentang manajemen dalam PAUD, sedangkan penelitian ini membahas tentang manajemen dalam pelaksanaan program parenting. Fungsi penelitian dari Siti Chabibah untuk penelitian ini yaitu sebagai acuan teori. 31

C. Kerangka Berfikir

Gambar 1. Kerangka Berfikir Program parenting adalah program pendidikan yang diberikan kepada orang tua tentang pendidikan anak dan tumbuh kembang anak. Program parenting dilaksanakan agar adanya keselarasan antara pendidikan di SPS dan di rumah. Masih banyak SPS yang belum melaksanakan program parenting di Kabupaten Sleman. Akan tetapi SPS Permata Hati adalah PAUD di Sleman yang rutin menyelenggarakan program parenting. Dalam pelaksanannya hanya dilaksanakan 1 tahun sekali. Pada tahun sebelumnya, orang tua yang melaksanakan program parenting sedikit demi sedikit pulang sebelum acara selesai. - SPS di kabupaten Sleman banyak yang belum melaksanakan program parenting - Prngrtahuan orang tua tentang pendidikan dan tumbuh kembang anak masih kurang SPS Permata Hati − Perencanaan − Pelaksanaan − Evaluasi Pelaksanaan program parenting di SPS Permata Hati Yogyakarta Hasil pembelajaran program parenting untuk orang tua di SPS Permata Hati Anak