Kesimpulan Saran KESIMPULAN DAN SARAN

57

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan terhadap 30 responden pada ibu postpartum di Klinik Sumaiariani, didapatkan kesimpulan sebagai berikut: Ibu postpartum mayoritas mengalami kualitas tidur yang buruk sebanyak 25 orang 82.5,dengan adaptasi fisiologis normalmayoritas sebanyak 26 orang 86.7, Hasil analisa statistik menggunakan uji statistik Spearman Rank Correlation dengan bantuan program komputer SPSS diperoleh nilai signifikansi = 0.645 p 0.05. Artinya tidak terdapat hubungan bermakna antara kualitas tidur dengan adaptasi fisiologis masa postpartum karena angka signifikansi yang diperoleh p 0.05. Nilai koefisien korelasi spearman = -0.088. Artinya hubungan antara kedua variabel negatif tidak searah dengan interpretasi kuat.Sehingga dapat disimpulkan bahwa hipotesa Ha pada penelitian ini ditolak dan Hipotesa Ho diterima yaitu tidak ada hubungan antara kualitas tidur dengan adaptasi fisiologis masa postpartum. Adanya hubungan yang negatif tidak searah dengan interpretasi kuat dan nilai signifikansi yang tidak dapat diterima antara kedua variabel tersebut kemungkinan disebabkan adanya beberapa faktor lain yang lebih dominan dalam menentukan adaptasi fisiologis masa postpartum berjalan dengan normal yaitu nutrisi, mobilisasi dini, menyusui, eliminasi, senam nifas, dan program keluarga berencana. Akan tetapi dalam penelitian ini peneliti tidak melakukan penelitian tentang faktor-faktor pendukung yang disebutkan. Universitas Sumatera Utara

6.2 Saran

1. Bagi pendidikan keperawatan Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi informasi tambahan dan masukan bagi pendidikan keperawatan khususnya keperawatan maternitas sehingga perlu diberikan penekanan materi tentang kebutuhan tidur ibu masa postpartum . 2. Bagi pelayanan keperawatan Bagi pelayanan keperawatan agar lebih memberikan pendidikan kesehatan tentang kebutuhan tidur ibu postpartum. 3. Bagi penelitian keperawatan selanjutnya Adanya hubungan negatif dengan interpretasi kuat antara kualitas tidur dengan adaptasi fisiologis masa postpartum menunjukkan bahwa terdapat faktor lain yang mempengaruhi adaptasi fisiologis selain kualitas tidur sehingga diharapkan bagi peneliti selanjutnya dapat melakukan penelitian mengenai faktor-faktor lain yang lebih besar pengaruhnya terhadap adaptasi fisiologis ibu postpartum sehingga dipeoleh informasi yang akurat yang bisa digunakan untuk bahan acuan dalam memberikan pelayanan kesehatan. Universitas Sumatera Utara 6

BAB II TINJAUAN PUSTAKA