Desain Penelitian Populasi Sampel Tekhnik sampling Lokasi waktu penelitian Pertimbangan etik

34

BAB IV METODOLOGI PENELITIAN

4.1 Desain Penelitian

Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif korelasi.Tujuan peneliti menggunakan desain ini adalah menggambarkan atau mencari hubungan antara variabel independen yaitu kualitas tidur dengan variabel dependen yaitu adaptasi fisiologis masa postpartum.

4.2 Populasi

Populasi merupakan keseluruhan obyek penelitian yang akan diteliti Notoatmodjo, 2010. Populasi dalam penelitian adalah seluruh ibu postpartum yang melahirkan secara normal pervaginam di Klinik Sumiariani, Medan Johor yang berjumlah 105 orangdari bulan Desember 2015 - bulan Juni 2016.

4.3 Sampel

Sampel penelitian adalah obyek yang akan diteliti dan dianggap mewakili seluruh populasi atau bagian dari populasi Notoadmodjo, 2010. Sampel dalam penelitian ini adalah ibu postpartum yang sudah melahirkan secara normal pervaginamdimana sampel yang diambil dari populasi adalah ibu postpartum yang memiliki kriteria sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara Kriteria inklusi: a. Melahirkan pervaginam b. Ibu postpartum dalam masa postpartum 24 jam sampai 42 hari atau 6 minggu setelah melahirkan. c. Melahirkan bayi hidup d. Bisa membaca dan menulis e. Bersedia menjadi responden

4.4 Tekhnik sampling

Tekhnik pengambilan sampling dilakukan dengan menggunakan metode consecutive sampling yaitu cara pengambilan sampel dilakukan dengan memilih sampel yang memenuhi kriteria peneliti sampai kurun waktu tertentu sehingga jumlah sampel terpenuhi Hidayat, A 2013.

4.5 Lokasi waktu penelitian

Penelitian dilakukan di Klinik Sumiariani, Amkeb Jalan Karya Kasih Gg.Kasih X no. 69 J Medan Johor. Adapun alasan peneliti memilih tempat ini adalahlokasi mudah dijangkau oleh peneliti dan belum pernah ada mahasiswa yang melakukan penelitian dengan judul yang sama dengan peneliti serta jumlah ibu bersalin yang berkunjung di Klinik ini cukup tinggi. Penelitian ini dilakukan mulai bulan Oktober 2015 - Juni 2016.

4.6 Pertimbangan etik

Dalam melakukan penelitian ini, peneliti terlebih dahulu mengajukan surat permohonan pada bagian pendidikan Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara untuk melakukan penelian. Dengan surat tersebut peneliti akan meminta Universitas Sumatera Utara izin untuk melakukan penelitian di Klinik Sumiariani, Amkeb jalan Karya Kasih Gg.Kasih X no. 69 J Medan Johor. Kemudian mengajukan proposal penelitian kebagian Komisi Etik Penelitian Kesehatan Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara untuk mendapatkan Etichal Clereance. Setelah mendapatkan izin, peneliti menghubungi calon responden, memperkenalkan diri, menjelaskan maksud dan tujuan peneliti kepada responden dengan mempertimbangkan tiga aspek penting terkait dengan etik yang meliputi: informed consent, anonymity, dan kerahasiaan confidentiality, dan menanyakan kesediaan responden untuk berpartisipasi dalam pengisian kuesioner.Jika responden bersedia berpartisipasi dalam penelitian ini, maka peneliti akan memberikan surat persetujuan informed consent untuk ditandatangani. Bila responden tidak bersedia menandatangani informed consent responden dapat menyampaikan persetujuan secara lisan. Tetapi apabila responden menolak untuk berpartisipasi dalam penelitian ini, peneliti tidak akan memaksa dan tetap menghormati hak responden. Peneliti memberi kuesioner kepada responden yang bersedia. Dalam menjaga kerahasiaan identitas responden, maka peneliti tidak mencantumkan nama anonymity, tetapi hanya menuliskan kode nomor responden pada lembar pengumpulan data. Dalam pemberian kuesioner pada responden, peneliti mendampingi responden saat mengisi kuesioner.Jika ada pertanyaan yang tidak dimengerti oleh responden maka peneliti bisa memberi penjelasan agar responden mengerti.Peneliti menjamin kerahasiaanconfidentiality responden dan data-data Universitas Sumatera Utara responden hanya digunakan untuk kepentingan penelitian dan hanya data-data tertentu saja yang akan disajikan sebagai hasil penelitian.

4.7 Instrument penelitian