Panduan umum Pemantauan dan pengukuran Analisis Data

Bagian 8 PENGUKURAN, ANALISIS DAN PENINGKATAN MUTU

8.1 Panduan umum

Outcome dari pemantauan dan pengukuran dapat digunakan untuk mengidentifikasi area peningkatan sistem manajemen mutu dan proses pendidikan. Untuk peningkatan mutu maka dibutuhkan usaha untuk melakukan pemantauan, menganalisa dan mengimplementasikan manual mutu di tingkat jurusan.

8.2 Pemantauan dan pengukuran

Kepuasan pelanggan jurusan dipantau didasarkan hasil evaluasi kinerja yang terukur. Data tren kepuasan pelanggan sebaiknya didukung oleh bukti obyektif, dan ada proses komunikasi timbal balik dengan pelanggan sehingga mendapatkan masukan yang valid tentang persepsi kepuasannya. Audit Internal dilaksanakan berdasarkan program audit internal universitas untuk menilai kinerja sistem manajemen mutu dan PBM. Jurusan mendokumentasikan laporan akhir audit internal dan berusaha mendapatkan umpan balik dari hasil audit digunakan untuk mengidentifikasi kebutuhan untuk tindakan korektif dan pencegahan.

8.3 Analisis Data

Jurusan Sosiologi harus selalu menganalisis data dan informasi yang dikumpulkan, menggunakan, tetapi tidak terbatas pada metode analisis, tapi juga pada pemecahan masalah yang diberikan. Data sebaiknya digunakan untuk mendukung perbaikan berkesinambungan melalui proyek perbaikan, dan juga tindakan korektif dan prekuentif. Metode statistik sebaiknya diterapkan untuk menganalisis setiap aspek sistem manajemen mutu. Analisis statistik untuk berbagai ukuran seperti indikator kinerja, angka drop out, rekaman capaian, kepuasan pelanggan, dan analisis kecenderungan dapat membantu dalam memjamin efektifitas pengendalian proses yang merupakan bagian dari sistm manajemen mutu. Pengukuran dan evaluasi sebaiknya menerus dan dinyatakan dalam manual prosedur atau instruksi kerja. Jurusan Sosiologi harus menganalisa data dari berbagai sumber untuk membandingkan sumber untuk membandingkan kinerja sistem manajemen mutu dan proses pendidikan untuk mengidentifikasi bidang perbaikan.

8.4 Perbaikan