PT. Astra International Tbk.

52 memperkuat struktur keuangan dan daya saingnya di tengah industri perbankan nasional, BNI melakukan sejumlah aksi korporasi, antara lain proses rekapitalisasi oleh Pemerintah di tahun 1999, divestasi saham Pemerintah di tahun 2007, dan penawaran umum saham terbatas di tahun 2010. Saat ini, 60 saham-saham BNI dimiliki oleh Pemerintah Republik Indonesia, sedangkan 40 sisanya dimiliki oleh masyarakat, baik individu maupun institusi, domestik dan asing. BNI kini tercatat sebagai bank nasional terbesar ke-4 di Indonesia, dilihat dari total aset, total kredit maupun total dana pihak ketiga. Dalam memberikan layanan finansial secara terpadu, BNI didukung oleh sejumlah anak perusahaan, yakni Bank BNI Syariah, BNI Multi Finance, BNI Securities, BNI Life Insurance, dan BNI Remittance. Susunan pengurus beserta informasi Bank Negara Indonesia yaitu sebagai berikut : Presiden Komisaris : Peter B. Stok Presiden Direktur : Gatot M. Suwondo Bisnis : Perbankan Alamat : Kantor Pusat, Gedung BNI Jl. Jend. Sudirman Kav. 1, Jakarta 10220, PO Box 1946, Jakarta, Mampang 12700 Telepon Fax : +6221 2511946 140 lines +6221 2511214 E--mail : bnibni.co.id Website : www.bni.co.id PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 53

9. Bank Rakyat Indonesia

PT. Bank Rakyat Indonesia Persero Tbk dimulai sejak 16 Desember 1895 di Purwokerto, Jawa Tengah dengan nama “Hulpen Spaarbank der Inlandsche Bestuurs Ambtenaren” yang setelah beberapa kali mengalami perubahan nama kemudian resmi ditetapkan menjadi Bank Rakyat Indonesia sejak 16 Desember 1968 berdasarkan UU No.21 tahun 1968. Sejak tahun 1992, status BRI berubah menjadi Perseroan Terbatas dengan 100 kepemilikan BRI ditangan pemerintah Republik Indonesia yang kemudian pada tahun 2003 BRI melakukan Initial Public Offering IPO sehingga komposisi kepemilikan saham pemerintah di BRI menjadi 56.75, sementara sisanya sebesar 43,25 dimiliki oleh pemegang saham publik. Sebagai bank komersial tertua, BRI konsisten memberikan pelayanan kepada segmen usaha mikro, kecil dan menengah UMKM dan hingga saat ini BRI tetap mampu menjaga komitmen tersebut di tengah kompetisi industri perbankan Indonesia. Susunan pengurus beserta informasi Bank Rakyat Indonesia yaitu sebagai berikut : Presiden Komisaris : Bunasor Sanim Presiden Direktur : Sofyan Basir Bisnis : Perbankan Alamat : Gedung BRI I Jln Jend Sudirman Kav 44-46 Jakarta, 10210 Telepon Fax : 62-21 251-0244, 251-0254, 251-0264, 54 2510269, 251-0279 62-21 250-0077 Website : www.bri.co.id

10. Bank Danamon

PT Bank Danamon Indonesia Tbk. didirikan pada 1956. Nama Bank Danamon berasal dari kata “dana moneter” dan pertama kali digunakan pada 1976, ketika perusahaan berubah nama dari Bank Kopra. Pada 1988, Bank Indonesia meluncurkan paket reformasi perbankan yang dikenal dengan “Paket Oktober 1988” atau PAKTO 88. Tujuan utama PAKTO 88 adalah untuk membangun kompetisi dalam sektor perbankan dengan memberikan kemudahan persyaratan, termasuk liberalisasi peraturan tentang pendirian bank swasta domestik baru dan bank joint-venture . Sebagai hasil dari reformasi ini, Bank Danamon menjadi salah satu bank valuta asing pertama di Indonesia, dan menjadi perusahan publik yang tercatat di Bursa Efek Jakarta. Danamon adalah bank ke-enam terbesar di Indonesia berdasarkan aset, dengan jaringan sejumlah sekitar 2.074 pada akhir Juni 2015, terdiri dari antara lain kantor cabang konvensional, unit Danamon Simpan Pinjam DSP dan unit Syariah, serta kantor-kantor cabang anak perusahaannya. Danamon juga didukung oleh serangkaian fasilitas perbankan elektronik yang komprehensif.