Definisi Operasional Variabel Variabel Penelitian

32 b Jika data menyebar jauh dari garis diagonal dan atau tidak mengikuti garis diagonal, maka model regresi tidak memenuhi asumsi normalitas. c Mendeteksi normalitas data dapat juga dilakukan dengan kolmogorov-smirnov test , dengan menentukan terlebih dahulu kriteria dalam uji normalitas yaitu sebagai berikut : 1 Z hitung ≤ Z tabel maka standardized residual berdistribusi normal 2 Z hitung Z tabel maka standardized residual berdistribusi tidak normal

K. Analisis Regresi Non Linier

Model non linier yang dapat dinyatakan secara matematis hampir tidak terbatas banyaknya. Diantara model-model yang dipilih mungkin ada yang sama baiknya dalam hal meminumumkan ragam. Oleh karena itu didalam pemilihan model disesuaikan dengan bidang ilmu yang bersangkutan. Hosmer dan Lemeshow 1989 menyatakan bahwa pengembangan model sebaiknya mengacu pada bidang ilmunya, namun model yang paling cocok adalah model yang dapat menggambarkan datanya. Dalam analisis regresi model-model yang tak linier dalam parameternya dikatakan linier intrinsik bila suatu transformasi dapat membuat model tersebut menjadi linier Steel dan Torrie, 1984. Rawlings 1988 menyatakan bahwa ada tiga tujuan pokok transformasi data dalam analisis PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 33 regresi yaitu mempermudah prosedur pendugaan, menghomogenkan ragam dan memperbaiki kenormalan. Salah satu hal yang menentukan transformasi data yang sesuai adalah pola sebarannya. Transformasi idealnya haruslah membuat peubah yang sebaran datanya dari yang melanggar kenormalan menjadi mendekati normal, disamping itu hendaknya stuktur ragamnya terjamin tidak berubah dan model bersifat aditif. Sedangkan metode sistematik dengan bantuan SPSS dapat digunakan untuk menyelesaikan transformasi yang paling cocok digunakan. Penelitian regresi non linier ini dilakukan dengan rumus sebagai berikut : Y = a + b x+ cx² Keterangan : Y : Nilai perusahaan a : Konstanta b : Koefisien regresi c : Koefisien regresi x : Kepemilikan manajerial PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI