Data Analisis Kebutuhan Diskriptif Draf Produk Awal

BAB IV HASIL PENGEMBANGAN

4.1. Penyajian Data Hasil Uji Coba

4.1.1. Data Analisis Kebutuhan

Untuk mengetahui permasalahan – permasalahan yang terjadi di lapangan terutama berkaitan dengan proses pembelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan, serta bentuk pemecahan dari permasalahan tersebut, maka perlu dilakukan analisis kebutuhan. Kegiatan ini dilakukan dengan cara menganalisis proses pembelajaran yang terjadi sesungguhnya di lapangan, melakukan observasi pembelajaran dan melakukan studi pustaka kajian literatur. Sesuai dengan kompetensi dasar pada materi dasar permainan sepak bola, disebutkan bahwa siswa dapat mempraktikan berbagai variasi gerak dasar ke dalam permainan dan olahraga dengan peraturan yang dimodifikasi serta nilai – nilai yang terkandung didalamnya. Selama ini, pembelajaran olahraga dilakukan secara konvesional tanpa melakukan sesuatu variasi dan pengembangan model pembelajaran yang disesuaikan dengan materi yang diajarkan. Berdasarkan uraian di atas, maka peneliti berusaha mengembangkan model permainan sepak bola melalui permainan soccer ball bounce bagi siswa kelas VIII Sekolah Menengah Pertama. Peneliti mengharapkan produk yang dihasilkan nanti dapat membawa suasana pembelajaran yang inovatif, dan terciptanya pembelajaran yang menyenangkan serta dapat memotivasi peserta didik untuk lebih berpeluang mengeksploitasi gaya bermain dan dapat bergerak secara luas dan bebas sesuai dengan tingkat kemampuan yang dimiliki, sehingga diharapkan dapat meningkatkan kebugaran jasmani siswa.. Produk yang hasilkan juga diharapkan dapat membantu guru penjasorkes dalam memberikan pembelajaran sepak ke dalam permainan sederhana yang lebih bervariasi dengan menggunakan produk yang dihasilkan ini.

4.1.2. Diskriptif Draf Produk Awal

Setelah menentukan produk yang akan dikembangkan berupa model permainan sepakbola yang sesuai dengan siswa SMP. Tahapan selanjutnya yang dilakukan adalah dengan menggunakan langkah-langkah sebagai beriku : 1 Analisis tujuan dan karakteristik permainan sepakbola di Sekolah Menengah Pertama. 2 Analisis karakteristik siswa SMP. 3 Mengkaji literature tentang prinsip-prinsip atau cara membuat atau mengembangkan modifikasi permainan sepakbola. 4 Menetapkan prinsip-prinsip untuk mengembangkan model permainan sepakbola. 5 Menetapkan tujuan, isi, dan strategi pengelola pembelajaran. 6 Pengembangan prosedur pengukuran hasil pembelajaran. 7 Menyusun produk awal model permainan sepakbola. Setelah melalui proses desain dan produksi maka dihasilkan produk awal model permainan sepakbola yang sesuai bagi siswa SMP. Berikut ini adalah draft produk awal permainan soccer ball bounce yang sesuai bagi siswa SMP sebelum di evaluasi oleh ahli dan guru Penjasorkes SMP.

4.1.3. Draft Produk Awal Permainan Soccer Ball Bounce