Kajian Empiris KAJIAN PUSTAKA

55 trasian guru. Pembelajaran seperti ini dapat diterapkan pada semua jenjang pen- didikan, baik SD, SMP, maupun SMA. Hal tersebut diharapkan supaya pem- belajaran menjadi bermakna dan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran baik dari segi sikap, pengetahuan, dan keterampilan sehingga siswa dapat memenuhi KKM yang diimbangi dengan perilaku dan keterampilan yang bermanfaat.

2.2 Kajian Empiris

Penelitian dengan judul “Peningkatan keterampilan menulis petunjuk me- lalui metode demonstrasi berbantuan multimedia power point pada siswa kelas IV SDN Purwoyoso 06 Semarang” didasarkan pada hasil penelitian yang sudah dila- kukan terhadap metode demonstrasi berbantuan multimedia power point unuk me- ningkatkan keterampilan menulis petunjuk. Penelitian tersebut adalah sebagai be- rikut ini. Pertama, penelitian oleh Ratih Leni Herlina pada tahun 2014 dengan judul “Penggunaan Power Point dalam Meningkatkan Rasa Ingin Tahu Siswa pada Ma- ta Pelajaran IPA Materi Organ Peredaran Darah Manusia”. Penelitian ini dilatar- belakangi oleh kenyataan bahwa hasil belajar siswa V SDN Jamika I Bandung masih kurang memuaskan pada mata pelajaran IPA materi organ peredaran darah manusia. Selain itu rasa ingin tahu siswa juga terlihat kurang hal ini terlihat dari keberanian siswa dalam memberikan respon selama proses pembelajaran baik berupa pertanyaan maupun pernyataan. Demikian pula cara guru melaksanakan pembelajaran masih bersifat konvensional yaitu hanya menggunakan metode ce- ramah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rasa ingin tahu siswa mengalami pe- 56 ningkatan. Hal tersebut terlihat dari respon yang dimunculkan siswa selama proses penayangan power point dari siklus ke siklus. Selain itu, hasil belajar siswa juga meningkat pada siklus terakhir. Kedua, penelitian oleh Ruli Aulia Akbar pada tahun 2013 dengan judul “Penerapan Metode Demonstrasi untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa dalam Pembelajaran IPA Tentang Cahaya dan Sifat- Sifatnya”. Penelitian ini dilator bela- kangi oleh hasil belajar siswa kelas V SDN Ciandam Kecamatan Cibeureum Kota Sukabumi pada pembelajaran IPA yang memiliki nilai rata-rata di bawah KKM yang telah ditentukan yakni 60. Berdasarkan hasil temuan pada saat pembelajaran IPA di kelas V, aktivitas guru dan siswa kurang optimal. Dalam menyampaikan materi, guru langsung menjelaskan materi dari buku paket dan sedikit melakukan demonstrasi tanpa melakukan percobaan yang mengajak siswa untuk aktif dalam pembelajaran tersebut. Hasil penelitian menunjukan bahwa dengan menerapkam metode demonstrasi dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Hal ini dibuktikan dengan peningkatan hasil belajar siswa siklus demi siklus. Aktivitas guru dan sis- wa berpengaruh terhadap hasil yang dicapai siswa sehingga dapat dikatakan bah- wa penerapan metode demonstrasi selain dapat meningkatkan aktivitas guru dan siswa juga dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Ketiga, penelitian oleh Raddya Darli na pada tahun 2012 dengan judul “Pe- nerapan Metode Demonstrasi untuk Meningkatkan Keterampilan Berbicara Baha- sa Indonesia kelas V SDN 31 Sungai Ambawang”. Sebelum penelitian dilakukan, hasil belajar siswa kelas V pada keterampilan berbicara masih ada yang di bawah KKM yang ditentukan yaitu 60. Hal ini disebabkan oleh kurangnya pembiasaan di 57 sekolah dan kurang minatnya siswa untuk membaca buku. Hasil penelitian ini me- nunjukkan terdapat peningkatan skor rata-rata kelas terhadap keterampilan berbi- cara siswa. Peningkatan skor rata-rata hasil belajar pada tiap siklus tersebut me- nunjukkan bahwa penggunaan metode demonstrasi sangat berpengaruh terhadap hasil belajar dan aktivitas siswa. Beberapa penelitian yang telah disebutkan sebelumnya menunjukan bahwa aktivitas siswa, keterampilan guru, dan hasil belajar siswa setelah menerapkan metode demonstrasi berbantuan multimedia power point meningkat dengan baik. Oleh karena itu, penelitian-penelitian tersebut dijadikan pendukung untuk melak- sanakan penelitian sehingga dapat menambah pengetahuan dan dapat meningkat- kan keterampilan guru, aktivitas siswa, dan keterampilan menulis petunjuk siswa melalui penerapan pendekatan saintifik dengan metode demonstrasi berbantuan multimedia power point pada siswa kelas IV SDN Purwoyoso 06 Semarang.

2.3 Kerangka Berfikir