Kebijakan Promosi yang Dilakukan Perusahaan

B. Kebijakan Promosi yang Dilakukan Perusahaan

Ketatnya persaingan diatara sesama perusahaan sejenis menyebabkan masing-masing perusahaan berusaha dengan berbagai cara agar produksi yang ditawarkan menarik dan sesuai dengan selera konsumen. Dengan demikian disamping kebijakan modifikasi produk, juga perlu menetapkan kebijakan promosi yang efektif. Adapun bentuk-bentuk promosi digunakan PT. Bintang Duta cabang Medan sebagai berikut : 1. Periklanan advertising Periklanan merupakan salah satu sarana promosi efektif, karena jangkaunnya lebih luas dan komunikasi PT. Bintang Duta cabang Medan melakukan kegiatan promosi dalam bentuk periklanan berupa : a. Papan Reklame Membuat paparan reklame yang berfungsi untuk mengingatkan konsumen akan produk yang dihasilkan oleh perusahaan. b. Surat Kabar Pemasangan iklan di surat kabar dilakukan secara kontiniu seperti di Koran Analisa, Waspada, Medan Bisnis dan surat kabar lainnya. Iklan yang dibuat secara tidak terus-menerus pada koran-koran lain misalnya dengan ucapan : - Selamat Hari Natal dan Tahun Baru - Selamat Hari Raya Idul Fitri - Selamat Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Sadikin Ali : Analisis Strategi Penetapan Harga Dan Promosi Dalam Meningkatkan Volume Penjualan..., 2007 USU Repository © 2009 - Selamat Atas Pengangkatan Gubenur Sumatera Utara. 2. Promosi Televisi Sales promotion Sales Promotion atau promosi penjualan oleh perusahaan agar konsumen tetap setia pada produk yang dihasilkan oleh perusahaan, disamping untuk meningkatkan volume penjualan. Promosi penjualan ini dilakukan untuk merangsang pembelian dan untuk mendekati konsumen. Biasanya kegiatan ini dilakukan secara tidak tetap dan tergantung pada situasi pasar dari produk yang dijual dan tingkat penjualan pada saat-saat tertentu. Kegiatan promosi yang dilakukan perusahaan ditunjukan kepada 2 dua segi yaitu : a. Segi intern Kegiatan promosi penjualan yang dilaksanakan perusahaan ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan karyawannya, khususnya para salesmaan, yaitu dengan memberikan bonus kepada salesman yang berhasil menjual diatas terget yang ditetapkan perusahaan. Selain bonus penjualan, perusahaan juga mengadakan konpetisi diantara para salesmannya dan memberikan hadiah kepada salesman yang berhasil mencapai tingkat penjualan yang tinggi. Pada waktu-waktu tertentu perusahaan akan mengadakan pertemuan dengan para salesman untuk membahas laporan-laporan yang telah disusun oleh salesman sebelumnya. Didalam pertemuan tersebut, pimpinan akan memberikan penjelasan mengenai teknik dan cara Sadikin Ali : Analisis Strategi Penetapan Harga Dan Promosi Dalam Meningkatkan Volume Penjualan..., 2007 USU Repository © 2009 penjualan yang lebih baik, sekaligus merangsang mereka untuk lebih mempererat usahanya demi kelangsungan hidup perusahaan. b. Segi ekstern Perusahaan juga melaksanakan kegiatan kepada pedagang perantara dan kepada konsumen akhir. Hal ini dilakukan perusahaan dengan memberikan discount atau potongan harga atas penjualan produk perusahaan. Perusahaan juga mengadakan konpetisi diantara pedagang perantara. Bagi pedagang yang berhasil mencapai penjualan tertinggi akan diberikan bonus dan keringanan dalam melakukan pembayaran. Perusahaan memberikan discount atau potongan yang sebesar Rp. 2000lusin kepada konsumen akhir apabila membeli dalam jumlah tertentu. Selain itu konsumen akan memperoleh hadiah cuma-cuma berupa gelas atau kelender jika membeli pada saat-saat tertentu. 3. Penjualan Pribadi Personal Selling PT. Bintang Duta cabang Medan melakukan kegiatan personal selling atau penjualan pribadi dengan melayani konsumen secara langsung. Tugas salesman bukan hanya untuk menjual produk, tetapi juga memberikan service kepada langganan misalnya dengan bersedia mengantar barang ke tempat konsumen, bila konsumen membeli dalam jumlah tertentu. Dari komunikasi langsung yang dilakukan, salesman juga bertugas mengumpulkan informasi tentang tanggapan atau reaksi konsumen yang berkepribadian yang menarik, berinisiatif memiliki penguasaan produk yang akan ditawarkan tersebut. Sadikin Ali : Analisis Strategi Penetapan Harga Dan Promosi Dalam Meningkatkan Volume Penjualan..., 2007 USU Repository © 2009 Perusahaan juga memberikan imbalan bonus kepada salesman atau wiraniaga yang berprestasi. Ada beberapa kelompok salesman yang ditugaskan perusahaan, setiap kelompok terdiri dari dua orang yaitu driver supir dan salesman. Mereka bertugas untuk melayani konsumen untuk menciptakan, serta mempertahankan hubungan yang menguntungkan dengan konsumen dan untuk mencari langganan baru seperti supermarket, grosir, agen, dan konsumen lainnya. Mereka bertugas keluar sesuai dengan rute yang telah ditetapkan perusahaan yang masing-masing kelompok. Perusahaan telah mrancang wilayah penjualan sedemikian rupa sehingga memberikan prospek yang sama dan beban kerja yang sama untuk masing-masing kelompok. 4. Publitas publicity Publisitas yang dilakuakan PT. Bintang Duta cabang Medan merupakan usaha untuk untuk meperkenalkan produk dan perusahaan kepada masyarakat luas serta mempertahankan hubungan yang menguntungkan dengan organisasi atau masyarakat. Waktu yang paling baik menurut perusahaan melakukan kegiatan publisitas adalah pada waktu peringatan ulang tahun perusahaan. Pada kesempatan ini perusahaan mengundang beberapa pejabat penting, serta para wartawan dari media masa untuk menghadiri acara ini. Kesempatan ini digunakan perusahaan untuk melaksanakan publisitas dengan memberikan penjelasan yang lebih mendetail mengenai perusahaan maupun produk yang dipasarkan. Sadikin Ali : Analisis Strategi Penetapan Harga Dan Promosi Dalam Meningkatkan Volume Penjualan..., 2007 USU Repository © 2009 Kegiatan publisitas lain yang dilaksanakan PT. Bintang Duta cabang Medan untuk mendorong peningkatan penjualan adalah perusahaan sering menjadi sponsor dalam berbagai kegiatan lokakarya, Pestival Budaya, dan lain-lain. Perusahaan juga sering mengajak peserta kegiatan yang disponsorinya untuk mengunjungi pabrik perusahaan. Hal ini dimaksudkan untuk lebih menambah kesan dari ingatan peserta terhadap perusahaan dan produknya.

C. Persaingan Yang Dihadapi