Indikator Pencapaian Kompetensi CONCLUSION AND SUGGESTION

Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran Kegiatan Awal 10’  Mengucapkan salam dengan ramah kepada siswa ketika memasuki ruang kelas nilai yang ditanamkan: santun, peduli  Mengecek kehadiran siswa dan siswa menyebutkan satu kata sifat dalam bahasa inggris  Memberikan motivasi dan nasehat singkat kepada siswa  Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang harus dicapai siswa dan menjelaskan kegiatan belajar descriptive writing yang akan dilaksanakan dengan teknik Dictogloss Kegiatan Inti 40’ Eksplorasi Dalam kegiatan eksplorasi guru:  Siswa mengamati teks descriptive yang diberikan oleh guru  Siswa membaca dengan waktu terbatas dan mengidentifikasi structure , unsur kebahasaan yang ada dalam descriptive text  Siswa mendengarkan atau menyimak penjelasan secara umum mengenai definisi, fungsi, struktur, dan unsur kebahasaan dari descriptive text  Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk bertanya tentang hal yang belum mereka fahami dari penjelasan dan teks yang telah disimak, baik tentang struktur, unsur kebahasaan dan kosa kata yang belum diketahui dari text.  Guru memberikan penjelasan mengenai teks yang telah disimak, baik tentang struktur, unsur kebahasaan dan kosa kata yang belum diketahui dari text. Elaborasi Dalam kegiatan elaborasi  Siswa dibentuk ke dalam beberapa kelompok per kelompok 4 orang secara adil berdasarkan proporsi kemampuan siswa dan setiap siswa harus menyiapkan kertas lembar kecil dan alat tulis  Guru membacakan atau mendiktekan suatu teks descriptive sebanyak duakali kepada siswa dengan kecepatan normal. Saat pertama kali dibacakan, siswa tidak diperkenankan untuk melakukan apapun, siswa hanya diminta untuk mendengarkan teks dengan seksama. Saat kedua kalinya, setiap siswa dari masing – masing kelompok diperkenankan untuk membuat catatan kecil atau menuliskan kata kunci dan poin penting dari teks yang bisa membantu mereka pada tahap rekonstruksi  Siswa diminta bersama kelompoknya mendiskusikan teks yang telah diperdengarkan dan juga diminta untuk merekonstruksi atau menuliskan ulang teks yang telah dibacakan dalam versi mereka masing – masing dengan menyatukan catatan – catatan dari setiap anggota kelompok.  Salah seorang anggota kelompok menuliskan hasil akhir rekonstruksi di HVS yang telah disediakan  Setiap kelompok diminta untuk menukarkan hasil kerjanya kepada kelompok lain setelah semua selesai membuat hasil rekonstruksinya dan menganalisis dan mengoreksi hasil rekonstruksi kelompok lain dengan fokus pada struktur dan unsur kebahasaan dari descriptive text.  Setiap kelompok diberikan teks asli yang dibacakan oleh guru dan diminta untuk membandingkan hasil kerja kelompok lain dengan teks aslinya.