Keputusan Konsep Pengambilan Keputusan

6

2.2 Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan

2.2.1 Pengertian Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan

Decision Support System atau SPPK Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan seperti judul yang diambil untuk skripsi ini merupakan sistem berbasis komputer yang membantu dalam proses pengambilan keputusan. Definisi SPPK secara umum adalah sistem yang berkemampuan untuk mendukung mengambil keputusan dalam menyelesaikan suatu masalah semi terstuktur[1]. Menurut Raymond McLeod, Jr mendefinisikan sistem pendukung keputusan merupakan suatu sistem informasi yang ditujukan untuk membantu manajemen dalam memecahkan masalah yang dihadapinya[6] .

2.2.2 Konsep Dasar Sistem Pendukung Pengambilan Keputusan

Keputusan sering kali harus dilakukan dalam keadaan mendesak di bawah tekanan dan beberapa keputusan mungkin saling berhubungan. Sehingga hal ini menyebabkan kebutuhan akan komputer pendukung untuk mengambil keputusan yang dikenal sebagai sistem pendukung keputusan. Turban Aronson, mendefinisikan sistem penunjang keputusan Decision Support Systems – DSS sebagai sistem yang digunakan untuk mendukung dan membantu pihak manajemen melakukan pengambilan keputusan pada kondisi semi terstruktur dan tidak terstruktur. Pada dasarnya konsep DSS hanyalah sebatas pada kegiatan membantu para manajer melakukan penilaian serta tidak menggantikan posisi dan peran manajer[5] .

2.2.3 Konsep Pengambilan Keputusan

2.2.3.1 Keputusan

Terdapat definisi-definisi keputusan oleh para ahli. Menurut James A.F. Stoner, keputusan adalah pemilihan di antara berbagai alternatif. Definisi ini mengandung tiga pengertian[3], yaitu: ada pilihan atas dasar logika atau pertimbangan, ada beberapa alternatif yang harus dipilih salah satu yang terbaik, dan ada tujuan yang 7 ingin dicapai dan keputusan itu makin mendekatkan pada tujuan tersebut. Terdapat pengertian keputusan lain yang dikemukakan oleh Prajudi Atmosudirjo bahwa keputusan adalah suatu pengakhiran daripada proses pemikiran tentang suatu masalah dengan menjatuhkan pilihan pada suatu alternatif[3]. Dari pengertian para ahli tersebut penulis dapat mengatakan bahwa keputusan adalah suatu pengakhiran dari proses pemikiran tentang suatu masalah dengan menjatuhkan pilihan pada suatu alternatif berdasar pertimbangan yang matang untuk memilih yang terbaik demi mendekatkan pada tujuan yang ingin dicapai.

2.2.3.2 Pengertian Pengambilan Keputusan