Bahan-Bahan Sediaan Krim Pelembab Alat-Alat yang Digunakan Bahan-Bahan yang Digunakan

non alamiah yaitu dengan cara memberikan kosmetik pelembab kulit Wasitaatmadja, 1997.

2.6 Bahan-Bahan Sediaan Krim Pelembab

Bahan-bahan yang digunakan mencakup emolien, zat sawar, zat humektan, zat pengemulsi, zat pengawet, parfum dan zat warna Ditjen POM, 1985. a. Emolien Zat yang paling penting untuk bahan pelembut kulit adalah turunan dari lanolin dan derivatnya, hidrokarbon, asam lemak, lemak alkohol. b. Zat sawar Bahan-bahan yang biasa yang digunakan adalah paraffin wax, asam stearat. c. Humektan Humektan adalah suatu zat yang berfungsi sebagai pelembab kulit. Berbagai macam humektan digunakan dalam kosmetik termasuk alkohol polihidrat seperti gliserin, propilen glikol, dan sorbitol. Humektan memainkan peran penting dalam kosmetik, yaitu untuk mempertahankan kadar air pada kulit dan d. Zat pengemulsi mampu menarik air dari udara serta menahan air agar tidak menguap Mitsui.T., 1997. Zat pengemulsi adalah bahan yang memungkinkan tercampurnya semua bahan-bahan secara merata homogen, misalnya gliseril monostearat, trietanolamin Wasitaatmadja, 1997. e. Pengawet Pengawet adalah bahan yang dapat mengawetkan kosmetika dalam jangka waktu selama mungkin agar dapat digunakan lebih lama. Pengawet dapat Universitas Sumatera Utara bersifat antikuman sehingga menangkal terjadinya tengik oleh aktivitas mikroba sehingga kosmetika menjadi stabil. Selain itu juga dapat bersifat antioksidan yang dapat menangkal terjadinya oksidasi Wasitaatmadja, 1997. f. Parfum Pemilihan parfum yang digunakan pada sediaan krim biasanya didasarkan atas nilai keindahan, tetapi sudah pasti jika wangi yang ditimbulkan dari parfum menambah daya tarik dari konsumen untk memilih produk yang ditawarkan produsen Lachman, 1994. Universitas Sumatera Utara BAB III METODOLOGI PERCOBAAN

3.1 Alat-Alat yang Digunakan

Neraca listrik, pH meter, mikroskop, freezee dryer, juicer, lumpang porselen, stamfer, objek gelas, alat-alat gelas, tutup pot plastik, kain kasa, penangas air, batang pengaduk, spatel, pot plastik, selotip transparan.

3.2 Bahan-Bahan yang Digunakan

Asam stearat, natrium tetra borat, TEA, metil paraben, natrium meta bisulfit, gliserin, silika gel, sari wortel, air suling, parfum oleum rose, metil biru, larutan dapar pH asam 4,01, larutan dapar pH netral 7,01.

3.3 Sukarelawan