Pembatasan dan Rumusan Masalah Tujuan dan Kegunanaan Penelitian Metode Penelitian

Namun, sepak terjang kebijakan yang berupa undang-undang ini berakhir ketika Mahkamah Konstitusi mengabulkan Judicial Review PK yang diajukan kuasa hukum Masykur Abdul Kadir salah seorang tertuduh dalam kasus bom Bali. Alasan yang dipakai dalam pembatalan ini karena Undang-Undang ini menerapkan Azaz Retroaktif, yakni asas yang berlaku surut dalam kasus Bom Bali. 5 Di tengah hantaman isu terorisme yang ditujukan kepada umat Islam, akibat pemberlakukan undang-undang “pukat harimau” dan walaupun Undang- Undang No. 16 Tahun 2003 ini telah dibatalkan MK, ada beberapa hal menarik yang penting untuk di potret dan diteliti lebih jauh bagaimana sikap umat Islam dalam penanganan terorisme di Indonesia, dan bagaimana implikasi dan respon dari kebijakan Pemerintahan Megawati Soekarnoputri yang secara historis dan garis politik berbeda dan vis a vis dengan kalangan umat Islam. Berdasarkan deskripsi di atas, penulis mencoba meneliti masalah tersebut dengan judul : Kebijakan Pemerintahan Megawati Soekarnoputri Tentang Terorisme.

B. Pembatasan dan Rumusan Masalah

5 Martimus Amin, ”Makamah Konstitus, Konstitusi dan Demokrasi” dalam Rudhy Suharto dkk. Ed. Terorisme, Perang Global dan Masa Depan Demokrasi Depok : Matapena 2004 h. 12 fokus Penelitian ini akan diarahkan untuk menjawab secara spesifik pertanyaan dibawah ini : 1. Bagaimana sikap dan penangganan Pemerintah Megawati Soekarnoputri terhadap Terorisme. 2. Bagaimana respon umat Islam terhadap kebijakan Megawati Soekarnoputri dalam pemberantasan Terorisme di Indonesia.

C. Tujuan dan Kegunanaan Penelitian

Berdasarkan dua pertanyaan pokok diatas, maka penulisan skripsi ini secara garis besar memiliki tujuan dan manfaat penelitian 1. Penelitian ini untuk memahami bagaimana sikap pemerintah pemerintahan Megawati Soekarnoputri dalam penangganan Terorisme. 2. Untuk mengetahui respon umat Islam terhadap pemerintahan Megawati Soekarnoputri dalam pemberantasan Terorisme di Indonesia. 3. Penelitian ini diharapkan dapat mengembangkan ilmu politik tentang kebijakan politik dan memberikan sumbangsih bagi Program Studi PPI di Fakultas Ushuluddin dan Filsafat UIN Syarif Hidayatullah.

D. Metode Penelitian

Penelitian ini akan menganalisa tentang kebijakan pemerintahan Megawati Soekarnoputri terhadap terorisme, jenis penelitian yang akan digunakan adalah penelitian kualitatif, yakni mengetahui secara mendalam permasalahan yang berkaitan dengan kebijakan pemerintahan Megawati Soekarnoputri dalam menanggani permasalahan terorisme. Teknik analisis data yang akan digunakan dalam penulisan skripsi ini bersifat deskriptif-analisis yakni menggambarkan secara keseluruhan tentang sikap dan penanganan Megawati Soekarnoputri dalam masalah terorisme di Indonesia kemudian dianalisa apakah terdapat implikasi dari kebijakan Megawati Soekarnoputri tentang terorisme dan bagaimana respon umat Islam yang terkena imbas dari kebijakan tersebut. Adapun teknik pengumpulan data yang akan digunakan adalah metode dokumenter, yakni mengumpulkan data melalui dokumen-dokumen yang berkaitan dengan masalah kebijakan Megawati tentang terorisme. Sedangkan penulisannya berpedoman pada: Buku Pedoman Akademik 2006-2007 Fakultas Ushuludin dan Filsafat, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

E. Sistematika Penulisan