Peran Hubungan Komunikasi Sekolah dengan Orangtua dalam Pendidikan

21 dengan guru. Namun aspek-aspek komunikasi yang tidak terlihat akan selalu mendampingi dan terjalinnya hubungan yang baik. Sebagai komunikator misalnya guru harus mampu mengembangkan suatu pesan dan menyampaikan pesan tersebut dengan menarik. Selain itu, menggunakan bahasa yang mudah dimengerti sehingga proses komunikasi tercapai.

5. Peran Hubungan Komunikasi Sekolah dengan Orangtua dalam Pendidikan

Rita Mariyana, dkk. 2010: 152 mengatakan bahwa untuk mendidik anak sejak usia dini menjadi efektif, maka hubungan yang positif harus dibangun antara sekolah dan rumah. Rumah dan sekolah harus menjadi mitra kerja dan merupakan bagian terpenting dari kehidupan dan pendidikan anak. Keterlibatan orangtua di dalam pendidikan pada anak akan mendorong perhatian anak dalam belajar. Onong Uchjana Effendy 2003:101 ditinjau dari prosesnya, pendidikan adalah komunikasi dalam arti kata diproses tersebut terlibat dua komponen yang terdiri dari atas manusia, yakni pengajar sebagai komunikator dan pelajar sebagai komunikan.Sehingga pada tingkatan bawah dan menengah pengajar disebut guru, sehingga pelajar disebut murid. Pada tingkatan apa pun, proses komunikasi antara pengajar dan pelajar itu hakikatnya sama saja. Perbedaannya hanyalah pada jenis pesan serta kualitas yang disampaikan oleh si pengajar kepada si pelajar. Jika proses belajar itu tidak komunikatif, tidak mungkin tujuan pendidikan akan tercapai. Dalam konteks pendidikan ini harus tahu bagaimana cara supaya proses penyampaian bahan pelajaran oleh pengajar kepada pelajar menjadi komunikatif telah diuraikan secara luas. Menurut Yosal Iriantara dan Usep Syaripuddin 2003: 26-39 komunikasi di dalam pendidikan, latar dan lingkungan komunikasi saat ini bisa disebut sebagai latar dan lingkungan yang saling bersaing. Pesan-pesan yang disampaikan melalui 22 komunikasi di dalam pendidikan terutama di keluarga, masyarakat, dan lembaga pendidikan. Pesan bukan hanya disampaikan oleh guru pada siswa melainkan juga oleh siswa pada guru. Tujuan pendidikan bukanlah sekedar melahirkan orang yang memiliki pengetahuan yang benar, tetapi pendidikan membuat manusia menjadi mulia, sehingga proses interaksi edukasi melalui komunikasi pun tentu merupakan komunikasi yang saling memuliakan untuk membangun kemuliaan. Dapat disimpulkan bahwa peran hubungan komunikasi di dalam pendidikan yaitu dengan adanya hubungan yang baik antara guru dan orangtua dapat menjadi bagian terpenting dalam pendidikan anak. Suatu hubungan akan ada komunikasi yang terjalin terutama di pendidikan, yaitu komunikasi guru dan orangtua yang saling memberikan informasi tentang perkembangan anak. Sehingga guru selaku komunikator dapat mengetahui bagaimana menyampaikan dan mengembangkan pelajaran yang menarik untuk anak sebagai komunikan.

6. Dasar Kerja Sama Sekolah dengan Orangtua