Latar Belakang Tujuan Manfaat Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai berikut :

I. PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Kegiatan manusia memerlukan bahan bakar fosil. Bahan bakar fosil yang banyak diperlukan dalam kegiatan manusia menghasilkan gas karbondioksida CO 2 sehingga dapat meningkatkan kadar karbondioksida CO 2 di udara. Konsentrasi gas CO 2 pada masa sebelum maraknya industri sebesar 275 ppmv sedangkan pada masa sekarang konsentrasinya sekitar 350 ppmv. Konsentrasi oksigen dan CO 2 pada lingkungan yang tidak tercemar masing-masing sekitar 20,95 dan 0,03 300 ppmv dibandingkan dengan gas CO, SO 2 , atau O 3 , gas CO 2 relatif tidak begitu beracun, namun gas ini menjadi penyebab meningkatnya suhu udara bumi Dahlan 2007. Salah satu antisipasi yang dapat dilakukan adalah mengetahui jenis-jenis tanaman hutan kota yang mempunyai kemampuan tinggi dalam menyerap gas CO 2 , oleh sebab itu perlu dilakukan penelitian untuk mengetahui kemampuan serapan CO 2 oleh tanaman hutan kota sehingga dapat memberikan alternatif yang efektif dan efesien dalam pemilihan jenis untuk tanaman hutan kota. Jo dan McPherson 1995 dalam Dahlan 2004 menyatakan, penelitian yang dilakukan di Chicago menyatakan hutan kota dapat menyerap gas CO 2 sebesar 0,32 – 0,49 kgm 2 . Purwaningsih 2007 menyatakan bahwa Kebun Raya Bogor mampu menyerap CO 2 sebesar 0,11 ton jam, sedangkan Mayalanda 2007 menyatakan bahwa Hutan Penelitian Darmaga mampu menyerap CO 2 sebesar 21,274 tonhathn.

1.2. Tujuan

Penelitian tentang daya rosot CO 2 oleh beberapa jenis tanaman hutan kota di Kampus IPB Darmaga dilakukan dengan tujuan untuk: 1. Mendapatkan data tentang besarnya daya rosot 14 jenis tanaman hutan kota di Kampus IPB Darmaga terhadap CO 2 2. Mendapatkan data tentang jenis tanaman yang memiliki daya rosot CO 2 yang tinggi dari jenis tanaman hutan kota yang diteliti.

I.3. Manfaat Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai berikut :

1. Menambahkan data tentang daya rosot CO 2 jenis tanaman hutan kota. 2. Memberikan informasi tentang pertimbangan dalam penentuan jenis tanaman hutan kota pada suatu wilayah tertentu.

II. TINJAUAN PUSTAKA