Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur SNMPTN Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur SBMPTN Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Mandiri

Pedoman Penyelenggaraan Pendidikan UPI 2015 51

3.4 Penerimaan Mahasiswa Baru

Penerimaan mahasiswa baru UPI dilaksanakan dengan mengikuti aturan yang ditetapkan oleh Kementerian Pendidikan dan KebudayaanDitjen Pendidikan Tinggi dan peraturan internal UPI. Penerimaan mahasiswa baru dilakukan melalui berbagai jalur seleksi baik pada tingkat nasional maupun Universitas.

3.4.1 Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur SNMPTN

SNMPTN merupakan jalur penerimaan mahasiswa baru yang diselenggarakan secara nasional untuk Prodi S-1 melalui penjaringan prestasi akademik di tingkat sekolah SMA, MAN, SMK.

3.4.2 Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur SBMPTN

SBMPTN merupakan jalur penerimaan mahasiswa baru untuk Prodi S-1 yang dilaksanakan bersama-sama dengan Perguruan Tinggi Negeri lain melalui ujian tulis.

3.4.3 Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Mandiri

UPI menyelenggarakan penerimaan mahasiswa baru secara mandiri melalui jalur-jalur berikut: a. Jalur Seleksi Mandiri UPI SM-UPI untuk calon mahasiswa Program PGPAUD, PGSD, D-3, dan S-1 melalui seleksi yang dirancang tersendiri oleh UPI. Calon mahasiswa program dual mode dan program S-1 Kedua diseleksi secara khusus melalui penilaian portofolio. b. Jalur kerja sama, yang dikoordinasikan oleh Direktorat Akademik bersama dengan Direktorat Kerja Sama dan Usaha unit pengelola kerja sama. c. Jalur penerimaan mahasiswa Pendidikan Profesi Guru PPG dan Pendidikan Profesi Guru Bimbingan dan KonselingKonselor PPGBKK Dalam Jabatan, yang diatur melalui ketentuan berikut: Pedoman Penyelenggaraan Pendidikan UPI 2015 52 1 Calon mahasiswa PPG dan PPGBKK Dalam Jabatan adalah lulusan S-1 dari Perguruan Tinggi Negeri atau sederajat dengan syarat sebagai berikut: a Mendapat izin belajar dari kepala sekolahmadrasah dan Dinas PendidikanKemenag KabupatenKota b Program PPG dan PPGBKK yang dipilih harus sesuai dengan pendidikan S-1 yang diperolehnya. 2 Mekanisme penerimaan: a Persyaratan 1 Memiliki ijazah S-1D-4 dari Prodi danatau Perguruan Tinggi yang terakreditasi minimal B. 2 Memiliki indeks prestasi kumulatif IPK tidak kurang dari 2,50. 3 Memiliki nomor unik pendidik dan tenaga kependidikan NUPTK. 4 Memiliki pengalaman kerja sebagai guru dalam bidang studinya minimal 2 tahun. b Prosedur penerimaan 1 Mendaftarkan diri untuk mengikuti seleksi PPG atau PPGBKK. 2 Mengikuti seleksi sesuai dengan bidang studi yang dipilih. 3 Lulus seleksi masuk yang didasarkan atas a tes psikologi; b tes potensi akademik; c tes bidang pendidikan dan bidang studi; d tes kesehatan; dan e wawancara danatau tes keterampilan.

3.4.4 Penerimaan Mahasiswa Baru PPG dan PPGBKK