Triangulasi Member check METODE PENELITIAN

dicari dan memusatkan untuk merincinya. Sedangkan Sugiyono 2012: 368 ketekunan pengamatan adalah melakukan pengamatan secara lebih cermat dan berkesinambungan. Dengan demikian dapat disimpulkan ketekunan pengamatan adalah peneliti melakukan pengamatan secara terus menerus dalam waktu yang cukup lama, hal berguna untuk mendapatkan data yang lengkap, akurat dan sesuai dengan fokus penelitian sehingga menjamin kredibilitas data yang dikumpulkan. Peneliti dalam penelitian ini melakukan ketekunan pengamatan dengan cara melakukan observasi dengan teliti dan mengecek penemuannya mulai dari hasil wawancara, buku-buku referensi, dan dokumen yang terkait dengan penelitiannya. Dengan begitu peneliti dapat memahami semua kondisi yang terkait dengan masalah yang diteliti secara menyeluruh dan mendalam sehingga hasil penelitian dapat dipercaya kebenarannya.

b. Triangulasi

Triangulasi adalah teknik pemeriksaan keabsahan data yang memanfaatkan sesuatu yang lain di luar data itu untuk keperluan pengecekan atau sebagai pembanding terhadap data itu Moleong, 2012: 330. Triangulasi adalah pengecekan data yang ditinjau dari berbagai sumber, berbagai cara, dan waktu. Penelitian ini menggunakan triangulasi teknik atau cara. Triangulasi teknik atau cara adalah uji kredibilitas kepada sumber yang sama namun dengan teknik yang berbeda. Peneliti melakukan uji kredibilitas dalam penelitian ini dengan membandingkan data hasil tesobservasi, dan data hasil wawancara subjek penelitian. Data penelitian dikatakan memiliki kredibilitas jika hasil observasi sama dengan hasil wawancara. Jika data hasil observasi dan wawancara subjek penelitian mengalami perbedaan maka hasil wawancara yang digunakan. Hasil wawancara dengan subjek penelitian lebih mendalam dalam mengetahui kinerja konselor pada sekolah yang tidak memiliki alokasi jam masuk kelas. Peneliti akan membandingkan dan mengecek kembali derajat kepercayaan informasi yang diperoleh melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi yang berkaitan dengan aspek kinerja konselor yang terdiri dari perencanaan layanan bimbingan dan konseling, pelaksanaan layanan bimbingan dan konseling, dan evaluasi layanan bimbingan dan konseling, dan mekanisme kerja administrasi program bimbingan dan konseling.

c. Member check

Moleong 2012: 335 menyatakan pengecekan anggota merupakan proses pengumpulan data yang penting dalam pemeriksanaan derajat kepercayaan. Sedangkan Sugiyono 2012: 372 menyatakan member check adalah proses pengecekan data yang diperoleh peneliti kepada pemberi data. Member check dilakukan pada semua pihak yang terlibat dalam proses pengumpulan data meliputi data, kategori analitis, penafsiran, dan kesimpulan. 109

BAB 4 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN