Tujuan Indikator Pencapaian Kompetensi Uraian Materi Layanan Bimbingan Kelompok 1. Pengertian Bimbingan Kelompok

PPPPTK Penjas dan BK | 51 MODUL PENGEMBANGAN KEPROFESIAN BERKELANJUTAN GURU BK SMA KELOMPOK KOMPETENSI D - PROFESIONAL KEGIATAN PEMBELAJARAN 3 LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK

A. Tujuan

Setelah mempelajari kegiatan pembelajaran 3 ini diharapkan peserta pelatihan dapat memahami dan melaksanakan bimbingan kelompok

B. Indikator Pencapaian Kompetensi

Indikator keberhasilan yang dicapai peserta, apabila peserta memiliki pengetahuan, keterampilan danatau sikap sebagai berikut. 1. Merencanakan kegiatan layanan bimbingan kelompok. 2. Melaksanakan kegiatan layanan bimbingan kelompok 3. Mengevaluasi kegiatan layanan BK

C. Uraian Materi Layanan Bimbingan Kelompok 1. Pengertian Bimbingan Kelompok

Prayitno 1995 mengemukakan bahwa bimbingan kelompok adalah Suatu kegiatan yang dilakukan oleh sekelompok orang idealnya 4-8 orang dengan memanfaatkan dinamika kelompok. Artinya, semua peserta dalam kegiatan kelompok saling berinteraksi, bebas mengeluarkan pendapat, menanggapi, memberi saran, dan lain-lain sebagainya; apa yang dibicarakan itu semuanya bermanfaat untuk diri peserta yang bersangkutan sendiri dan untuk peserta lainnya. Juntika 2003 mendefinisikan bahwa bimbingan kelompok merupakan bantuan terhadap individu yang dilaksanakan dalam situasi kelompok. Bimbingan kelompok dapat berupa penyampaian informasi ataupun aktivitas kelompok membahas masalah-masalah pendidikan, pekerjaan, pribadi dan sosial. PPPPTK Penjas dan BK | 52 MODUL PENGEMBANGAN KEPROFESIAN BERKELANJUTAN GURU BK SMA KELOMPOK KOMPETENSI D - PROFESIONAL Menurut Gibson 2011 bimbingan kelompok mengacu kepada aktivitas- aktivitas kelompok yang berfokus pada penyediaan informasi atau pengalaman melalui aktivitas kelompok yang terencana dan terorganisasi. Bimbingan kelompok dimaksudkan untuk mencegah berkembangnya masalah atau kesulitan pada diri konseli. Isi kegiatan bimbingan kelompok terdiri atas penyampaian informasi yang berkenaan dengan topik-topik umum yang sedang tren, baik topik yang berkaitan dengan pendidikan, pekerjaan, pribadi, dan topik sosial. Dalam kegiatan bimbingan kelompok ini banyak menggunakan media cerita, permainan, film dan lain sebagainya.

2. Tujuan