Kegiatan Penyelenggaraan Promosi dan Pamarean Investasi Kegiatan Sosialisasi Kebijakan Penanaman Modal Kegiatan Pengembangan Sistem Informasi dan Penyusunan Database

12

5. Program Peningkatan Promosi dan Kerjasama Investasi, dengan realisasi

keuangan 99,12 dan Nilai Capaian Program sebesar 99,65 a. Kegiatan Peningkatan Koordinasi dan Kerjasama Dibidang Penanaman Modal Dengan Instansi Pemerintah Dan Dunia Usaha. Kegiatan Peningkatan Koordinasi dan Kerjasama Dibidang Penanaman Modal Dengan Instansi Pemerintah dan Dunia Usaha merupakan kegiatan yang sangat menunjang terhadap peningkatan dan pengembangan investasi, melalui pelaksanaan kegiatan koordinasi dilaksanakan pembahasan dan analisa terhadap Proposal yang masuk ke BPMD PTSP Kota Payakumbuh. Kegiatan ini dilaksanakan dengan alokasi anggaran sebesar Rp 89.679.300,- dan terealisasi sebesar Rp 89.192.350,- atau 99,12, sementara Capaian Indikator Kegiatan sebesar 99,78.  Hasil dari pelaksanaan kegiatan ini adalah : Masuknya 6 proposal dari investor ke BPMD dan PTSP, tetapi setelah dilakukan kajian oleh tim teknis, hanya 3 proposal yang memenuhi syarat dan sesuai dengan prosedur dan peraturan yang berlaku, yaitu :  PT. Lingka Bukik Palano, investasi pembangunan gudang dan ruko  PT. Elang perkasa motor, investasi pembangunan dealer Suzuki  PT. Rapizon Insan Cipta, investasi perumahan

b. Kegiatan Penyelenggaraan Promosi dan Pamarean Investasi

Kegiatan Penyelenggaraan Promosi dan Pamaran Investasi merupakan kegiatan untuk memperkenalkan dan mempromosikan potensi dan peluang investasi Kota Payakumbuh kepada Masyarakat, Pelaku Usaha dan Investor, Kegiatan ini dilaksanakan dengan alokasi anggaran sebesar Rp 19.780.000,- dan terealisasi sebesar Rp 19.780.000,- atau 100, sementara Capaian Indikator Kegiatan sebesar 100.  Hasil dilaksanakannya kegiatan ini adalah :  Diikutinya pameran investasi dan perizinan di 3 tiga Kota, yaitu Kota Jogja, Bali dan Jakarta.  Pencetakan leaflet sebanyak 900 lembar, kantong promosi sebanyak 500 buah dan cetak CD 689 buah 13

c. Kegiatan Sosialisasi Kebijakan Penanaman Modal

Kegiatan Sosialisasi Kebijakan Penanaman Modal dilaksanakan sebanyak satu kali, yang diikuti oleh PNS yang berkaitan dengan kegiatan dan para investor yang ada di Kota Payakumbuh. Kegiatan ini bertujuan agar peserta sosialisasi dapat mengetahui dan memahami peraturan-peraturan yang berkaitan dengan penanaman modal. Kegiatan ini dilaksanakan dengan alokasi anggaran sebesar Rp 24.414.645,- dan terealisasi sebesar Rp 23.783.845,- atau 97,42, sementara Capaian Indikator Kegiatan sebesar 98,97.  Hasil dilaksanakannya kegiatan ini adalah :  Terlaksananya sosialisasi yang diikuti oleh SKPD dan stakeholder terkait sebanyak 60 orang peserta yang dilaksanakan selama 2 hari, bertempat di Hotel Mangkuto Payakumbuh.

d. Kegiatan Penyusunan Profil Penanaman Modal dan Perizinan

Kegiatan Penyusunan Profil Penanaman Modal dan Perizinan merupaka kegiatan yang dapat menggambarkan secara menyeluruh pelaksanaan program dan kegiatan BPMD-PTSP tahun 2013. Kegiatan ini dilaksanakan dengan alokasi anggaran sebesar Rp 78.076.500,- dan terealisasi sebesar Rp 77.864.300,- atau 99,73, sementara Capaian Indikator Kegiatan sebesar 99,89.  Hasil dari kegiatan ini adalah :  Tersedianya 80 buah buku Profil Penanaman Modal dan Perizinan.  Terwujudnya kepastian hukum baik bagi pelaku usaha maupun bagi masyarakat sekitarnya.

6. Program Optimalisasi Pelayanan Publik, dengan realisasi keuangan

97,02 dan Nilai Capaian Program sebesar 98,74 a. Kegiatan Fasilitas dan PenyelesaianPenanganan Pengaduan Masyarakat Dibidang PerizinanNon Perizinan Kegiatan Fasilitas dan PenyelesaianPenanganan Pengaduan Masyarakat Dibidang PerizinanNon Perizinan merupakan kegiatan untuk menanggapi keluhan atau pengaduan masyarakat berkaitan dengan proses perizinan dan izin yang telah dikeluarkan, sehingga kepastian hukum dalam proses 14 pelayanan perizinannon perizinan dapat tercapai,Kegiatan ini dilaksanakan dengan alokasi anggaran sebesar Rp 30.490.500,- dan terealisasi sebesar Rp 27.468.150,- atau 90,09, sementara Capaian Indikator Kegiatan sebesar 96,04.  Hasil dari kegiatan fasilitas dan penyelesaianpenanganan pengaduan masyarakat dibidang perizinan dan non perizinan adalah :  Terakomodirnya keluhanpengaduan masyarakat dalam proses perizinan sebanyak 10 pengaduan, dengan survey lokasi sebanyak 19 kali.  Terwujudnya kepastian hukum baik bagi pelaku usaha maupun bagi masyarakat sekitarnya.  Meningkatnya SDM pegawai dalam hal mempedomani kepastian hukum terhadap pengaduan masyarakat.

b. Kegiatan Pengembangan Sistem Informasi dan Penyusunan Database

Perizinan Kegiatan Pengembangan Sistem Informasi Promosi Investasi merupakan kegiatan untuk meningkatkan kualitas pelayanan perizinan dan penanaman modal dan kepuasan masyarakatpelaku usaha dan investor dalam hal pengurusan izin usaha dan prinsip penanaman modal. Kegiatan ini mempermudah pekerjaan dan efisiensi dalam penggunaan dan penyimpanan data, serta menghindari pemalsuan izin usaha dengan adanya barcode pada form izin, Kegiatan ini dilaksanakan dengan alokasi anggaran sebesar Rp.133.124.000,- dengan realisasi kegiatan Rp. 132.033.750,- atau sebesar 99,18 sementara Capaian Indikator Kegiatan sebesar 99,67.  Hasil dari kegiatan ini adalah :  Terwujudnya pelayanan informasi yang lebih efisien, cepat, fleksibel, murah dan memuaskan  Tersedianya 1 unit komputer mainframeserver  Tersedianya 1 paket animasi potensi peluang investasi  Tersedianya 1 paket map info potensi peluang investasi  Tersedianya aplikasi dan database seluruh izin yang ada di Kota Payakumbuh 15

c. Kegiatan Penyusunan Regulasi Penyederhanaan Sistem Pelayanan