Klasifikasi Ilmiah Morfologi Kandungan kimia dan manfaat

6 BAB II LANDASAN TEORI

A. Tinjauan Pustaka

1. Pepaya Carica papaya Linn.

a. Klasifikasi Ilmiah

Kingdom : Plantae Subkingdom : Tracheobionta Superdivisio : Spermatophyta Divisio : Magnoliophyta Kelas : Magnoliopsida Subkelas : Dilleniidae Ordo : Violales Familia : Caricaceae Genus : Carica Spesies : Carica papaya Linn. Van Steenis,1992

b. Morfologi

Tanaman pepaya merupakan jenis semak berbentuk pohon dengan batang yang lurus, bulat silindris, di atas bisa bercabang bisa tidak. Sebelah dalam serupa spons dan berongga, di luar terdapat tanda bekas daun yang banyak, tinggi 2,5 –10 m. Daun berjejal pada ujung batang dan ujung cabang; tangkai daun bulat silindris, berongga, panjang 25 – 100 cm; helaian daun bulat telur bulat, bertulang daun menjari, bercangap menjari Gambar 1. Biji Buah Pepaya Anonim,2009 commit to user 7 berbagi menjari, ujung runcing dan pangkal berbentuk jantung, garis tengah 25 – 75 cm, taju selalu berlekuk menyirip tidak beraturan. Bunga hampir selalu berkelamin 1 dan berumah 2, tetapi kebanyakan dengan beberapa bunga berkelamin 2 pada karangan bunga yang jantan. Bunga jantan pada tandan yang serupa malai dan bertangkai panjang; kelopak sangat kecil; mahkota berbentuk terompet, putih kekuningan, dengan tepi yang bertaju 5 dan tabung yang panjang, langsing, taju terputar dalam kuncup; kepala sari bertangkai pendek dan duduk. Bunga betina kebanyakan berdiri sendiri; daun mahkota lepas atau hampir lepas, putih kekuningkuningan, bakal buah beruang 1; kepala putik 5, duduk. Buah buni bulat telur memanjang atau bentuk “peer” seperti bohlam lampu, berdaging dan berisi cairan. Jumlah biji banyak, dibungkus oleh selaput yang berisi cairan, di dalamnya berduri tempel berjerawat Van Steenis,1992.

c. Kandungan kimia dan manfaat

1 Daun Daun pepaya mengandung alkaloid karpain, pseudokarpain dan dehidrokarpain I dan II, kolin, karposid, vitamin C dan E. Penggunaannya sebagai antimalaria, kejang perut, asma, beri-beri dan demam serta membalut lukadaun segar. Daun pepaya muda digunakan sebagai sayuran Krishna et al.,2008, Prihatman,K.,2000. 2 Buah Buah pepaya mengandung protein, lemak, serat, karbohidrat, mineral, tiamin, riboflavin, niasin, karoten, vitamin C, dan komponen perpustakaan.uns.ac.id commit to user 8 volatil. Selain itu, buah pepaya juga mengandung alkaloid, benzyl β- Dglucoside, dan karpain. Untuk buah pepaya masak penggunaannya sebagai sumber vitamin C, diuretik, karminatif, disentri, diare kronis dan ekspektoran. Sedangkan untuk buah mentah penggunaannya sebagai laksatif, diuretik, anti bakteri Astuti dan Krishna et al.,2008. 3 Biji Biji buah pepaya mengandung asam lemak, protein kasar,serat kasar dan minyak pepaya. Selain itu terkandung juga karpain, benzylisothiocyanate, glucotropacolin , β-sitosterol, karikin dan enzim mirosin. Biji buah pepaya digunakan sebagai obat cacing gelang, gangguan pencernaan, diare, kontrasepsi pria dan penyakit kulit serta pengobatan infeksi yang disebabkan bakteri Krishna et al.,dan Sukadana,I., 2008. 4 Getah Getah pepaya mengandung enzim, papain dan kemopapain, glutamine cyclotransferase, pektin, D-galaktase, L-arabinose, peptidase A dan B dan lysozymes. Getah pepaya digunakan sebagai antihelmintik, mengurangi dispepsia, mengobati diare, penggunaan topikal untuk luka bakar Anonim, 2000 b , Krishna et al.,2008. perpustakaan.uns.ac.id commit to user 9

2. Plak Gigi