Perilaku Siswa Analisis Situasi

9 a. Menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP ialah serangkaian kegiatan atau skenario pembelajaran yang harus dibuat terlebih dahulu untuk mahasiswa yanga kan melaksanakan kegiatan mengajar di kelas. RPP ini dibuat dengan dengan tujuan mempermudah praktikkan atau guru untuk melaksanakan kegiatan mengajar. Berfungsi untuk mengingatkan guru terkait langkah-langkap yang harus dilakukan dalam proses pembelajaran, hal-hal yang harus dipersiapkan, media yang akan digunakan, serta hal-hal teknis lainnya dalam proses pembelajaran. b. Pembuatan media pembelajaran Media pembelajaran merupakan suatu wadah dari penyampaian materi yang akan disampaikan sehinggan tujuan pembelajaran tercapai. Selain itu sebagai alat penunjang dalam pembelajaran, agar peserta didik lebih mudah memahami materi pembelajaran. Sehingga, media pembelajaran yang diperlukan harus dipersiapkan dengan baik sebelum praktik mengajar. 2 Praktik Mengajar Praktik mengajar adalah praktik mengajar secara langsung di di dalam kelas. Praktik mengajar di dalam kelas terdiri dari praktik mengajar terbimbing dan praktik mengajar mandiri. Praktik mengajar terbimbing adalah mahasiswa mampu menyusun, melaksanakan, dan mengevaluasi proses pembelajaran di kelas secara utuh dan terpadu dengan didampingi oleh guru pembimbing. Praktik mengajar terbimbing dinilai telah memadai, maka mahasiswa harus mengikuti tahapan praktik mengajar mandiri. Kegiatan praktik mengajar meliputi : a. Membuka pelajaran b. Kegiatan inti c. Penutup 3 Menyusun dan mengembangkan alat evaluasi Setelah dilakukannya proses pembelajaran maka perlu kegiatan tindak lanjut yang dilakukan oleh guru untuk mengukur tingkat pemahaman siswa terhadap materi yang sudah diberikan melalui evaluasi pembelajaran. Alat yang akan digunakan untuk melakukan evaluasi pembelajaran berupa soal-soal yang harus dipersiapkan terlebih dahulu. Dengan membuat kisi-kisi soal dan menyusun butir soal.