KOAGULOPATI PADA TRAUMA KAPITIS

ini, dapat mendapat penyulit berupa perdarahan yang berlebihan. Kauffman, 1996. Kelainan ini, yang pertama kali dijabarkan pada tahun 1950, dengan sebutan “ intermediary mechanism of disease ” oleh McKay, juga dikenal dengan berbagai sinonim, salah satunya yang paling sering digunakan adalah disseminated intravascular coagulation DIC. Kauffman, 1996

II.3. KOAGULOPATI PADA TRAUMA KAPITIS

Koagulopati merupakan fenomena yang sering ditemukan pada pasien trauma kapitis Nekludov, 2007. Patogenesis koagulopati pada pasien trauma adalah kompleks. Penyebab pastinya susah untuk diidentifikasi dan biasanya terjadi multifaktorial. Cedera jaringan, anoksia, dan shock akan mengaktifasi sistem koagulasi, yang pada gilirannya mengaktifasi fibrinolisis. Terjadinya trombi intravaskular yang multipel sehubungan dengan daerah yang focal necrosis pada berbagai organ vital adalah mirip dengan temuan pada pasien dengan DIC. Apakah perubahan ini menggambarkan DIC yang sebenarnya masih belum jelas. Namun, aktifasi normal dari sistem koagulasi dan fibrinolitik mengakibatkan konsumsi platelet dan faktor koagulasi, dan perdarahan yang berkelanjutan mengakibatkan penurunan yang lebih jauh dari bahan hemostatik ini dari sirkulasi Spahn dkk, 2005. Alfansuri Kadri : Peranan Marker Koagulasi Sebagai Prediktor Outcome Pada Penderita Trauma Kapitis, 2008 USU e-Repository © 2008 Pada penelitian yang dilakukan oleh Brohi dkk 2007, terhadap 208 pasien dengan trauma kapitis diperoleh hasil bahwa pasien tanpa hipoperfusi jaringan tidak mengalami koagulopati. Selain itu, kadar protein C yang rendah berhubungan dengan pemanjangan PTT dan PT dan juga hiperfibrinolisis dengan kadar D-dimer yang tinggi. Mereka menyimpulkan bahwa koagulopati traumatik dini terjadi hanya apabila terjadi hipoperfusi jaringan, dan kadar protein C pada saat masuk dapat menjadi prediktor outcome pada penderita trauma kapitis Brohi dkk, 2007. Jaringan otak merupakan stimulator yang poten dari DIC. Cedera jaringan otak, bersamaan dengan cedera sel endotel dari pembuluh darah lokal, dapat mengakibatkan DIC, yang juga dapat dieksaserbasi oleh pelepasan katekolamin. Abnormalitas pada tes untuk koagulopati sering dijumpai setelah cedera otak. Bahkan, pada pasien trauma kapitis yang fungsi koagulasinya normal pada darah vena perifer, pada darah vena jugularisnya dapat mengalami koagulopati lokal. Kauffman, 1996 Bukti lain adanya DIC diperoleh dari hasil otopsi. Microthrombi tidak dapat dideteksi tanpa pewarnaan khusus , namun dengan menggunakan fibrin stain terlihat banyak dijumpai terutama pada jaringan otak, paru-paru dan ginjal. Trombus yang lebih besar juga dapat dijumpai, demikian juga Alfansuri Kadri : Peranan Marker Koagulasi Sebagai Prediktor Outcome Pada Penderita Trauma Kapitis, 2008 USU e-Repository © 2008 infark dan perdarahan sekunder yang merupakan tanda suatu DIC. Kauffman, 1996 Keparahan dari abnormalitas hemostatis mencerminkan keparahan cedera otak, dan juga kemampuan ketahanan hidup dari pasien. Dari pengalaman didapati bahwa FDP dan skor DIC adalah prediktor terbaik dari outcome , TT dan PTT adalah intermediate , dan PT adalah prediktor outcome yang buruk. Sebagian peneliti mengatakan bahwa PTT dan fibrinogen merupakan prediktor yang paling penting. Kauffman, 1996 Disseminated intravascular coagulation pada trauma kapitis terjadi karena pelepasan thromboplastin jaringan yang terjadi setelah trauma Preston dkk, 1974. Tromboplastin yang terlepas akan mengaktifasi mekanisme koagulasi dan fibrin thrombi akan terbentuk dalam pembuluh darah kecil di seluruh tubuh. Terdapat pengurangan yang progresif dari platelet dan faktor pembekuan yang mengakibatkan kecenderungan untuk terjadinya suatu perdarahan. Kecenderungan berdarah ini dapat meningkatkan perdarahan intrakranial dan juga di bagian tubuh lain. Apabila tidak dilakukan pembedahan, DIC dapat diterapi dengan heparin intravena Gilroy, 2000, Sawaya, 1987. Alfansuri Kadri : Peranan Marker Koagulasi Sebagai Prediktor Outcome Pada Penderita Trauma Kapitis, 2008 USU e-Repository © 2008

II.4. OUTCOME DARI PENDERITA TRAUMA KAPITIS