Dasar Hukum Pelaksanaan Tugas Balai Harta Peninggalan Masih

BAB II RELEVANSI DASAR HUKUM PELAKSANAAN TUGAS

BALAI HARTA PENINGGALAN TERHADAP KEBUTUHAN MASYARAKAT

A. Dasar Hukum Pelaksanaan Tugas Balai Harta Peninggalan Masih

Menggunakan Peraturan Produk Kolonial Lembaga Balai Harta Peninggalan Wess en boedelkamer adalah suatu lembaga yang berasal dari Pemerintah Belanda. Untuk mengetahui apa latar belakang dari Pembentukan Balai Harta Peninggalan tersebut kiranya perlu dilihat jauh ke belakang beberapa ratus tahun yang lalu yaitu masuknya Bangsa Belanda ke Indonesia. Menurut sejarah Bangsa Belanda masuk ke Indonesia pada tahun 1596, dan pada mulanya mereka datang sebagai pedagang tetapi karena pada waktu mereka datang di Indonesia bersaing dengan pedagang Cina, Inggris, dan Portugis yang mempunyai armada-armada yang besar maka kemudian untuk menghadapi persaingan tersebut orang-orang Belanda mendirikan suatu perkumpulan dagang yang disebut “Vereenigde Oost Indische Compagnie” disingkat VOC oleh bangsa kita disebut “Kompeni”. 32 V.O.C. didirikan pada tahun 1602, serta diperbolehkan oleh Pemerintah Belanda untuk memiliki angkatan perang untuk berperang dan memerintah daerah yang ditaklukkannya. Demikianlah, V.O.C di samping berdagang juga mempunyai 32 Mengenai Sejarah BHP ini disadur dari Buku Himpunan Peraturan Perundang-undangan Balai Harta Peninggalan, Buku I, tanpa tahun, diterbitkan oleh Direktorat Jenderal hukum dan Perundang-undangan, Departemen Kehakiman, hal. 9-13. p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, sim ply open the docum ent you want to convert, click “print”, select the “ Broadgun pdfMachine printer” and that’s it Get yours now Rustani Juliar Berdikari Hutasoit : Pembaharuan Hukum Sebagai Upaya Meningkatkan Eksistensi Balai Harta Peninggalan Dalam Pelayanan Hukum, 2009. maksud lain yaitu melakukan penjajahan terhadap daerah-daerah yang ditaklukkannya. Dengan semakin luasnya kekuasaan V.O.C di Indonesia, maka timbullah kebutuhan untuk mengurus harta kekayaan yang ditinggalkannya oleh anggotanya khususnya untuk kepentingan ahli waris yang berada di Nederland, anak-anak yatim piatu dan sebagainya. Dan untuk menanggulangi kebutuhan seperti itulah oleh pemerintah Belanda dibentuk suatu lembaga yang diberi nama Wees-en Boedelkamer Balai Harta Peninggalan pada tanggal 1 Oktober 1624, berkedudukan di Jakarta Weltevreden atau disebut juga Batavia Centrum. 33 Sebagai penuntut dalam menjalankan tugasnya sehari-hari diberikan suatu instruksi dan sepanjang sejarahnya Balai Harta Peninggalan itu telah lahir sebanyak 4 empat instruksi, yaitu: 1. 16 Juli 1625, terdiri dari 49 pasal yang mengatur organisasi dan tugas-tugas Balai Harta Peninggalan. 2. Tahun 1962, pada perlakuan modifikasi pertama hukum Indonesia, yang isinya kira-kira sama dengan yang pertama. 3. Stbl. 1818 No. 72, yang dibuat setelah pemulihan kembali kekuasaan Belanda di Indonesia sesudah pemerintah tentara Inggris, juga dalam hal ini tidak banyak perbedaan dengan yang terdahulu. 4. Stbl. 1872 No. 166 yang didasarkan pada berlakunya perundang-undangan baru di Indonesia pada tahun 1848 dan masih berlaku sampai sekarang. 33 Ibid, hal. 9-10. p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, sim ply open the docum ent you want to convert, click “print”, select the “ Broadgun pdfMachine printer” and that’s it Get yours now Rustani Juliar Berdikari Hutasoit : Pembaharuan Hukum Sebagai Upaya Meningkatkan Eksistensi Balai Harta Peninggalan Dalam Pelayanan Hukum, 2009. Di samping instruksi-instruksi yang disebutkan diatas, Balai Harta Peninggalan juga mempunyai aturan rumah tangga atau peraturan jabatan yang disebut “Huishoudelyke Regeling of Dienstreglement” dan hingga kini masih berlaku, ditetapkan dengan besluit pada tanggal 30 Maret 1903 No. 14, Bijblad No. 5849. peraturan mengenai keuangan bagi Balai Harta Peninggalan diatur dalam Stbl. 1987 No. 231 yaitu guna mengatur pelaksanaan pengurusan terhadap segala uang yang berada dalam pengurusannya, yaitu “Vereeniging tot eene massa van de kassen der Weeskamers en der Boeldelkamers en regeling van het beheer dier kassen”, atau terjemahannya “Penyatuan masa dari kas-kas Balai-Balai Harta Peninggalan dan Balai-balai Budel dan ditetapkan dengan ordonansi tanggal 19 September 1897 dan berlakunya mulai tanggal 1 Januari 1898. Pendirian Balai Harta Peninggalan diberbagai wilayah Indonesia tergantung kepada kemajuan yang dicapai V.O.C di Indonesia. Dapat dicatat bahwa Balai Harta Peninggalan di Banda sudah ada tahun 1678, di Ambon tahun 1694, di Ternate tahun 1695, di Ujung Pandang tahun 1696, di Semarang didirikan tanggal 17 Mei 1763, di Padang tahun 1739, di Surabaya tahun 1809. perwakilan Balai Harta Peninggalan diketahui sudah ada di Palembang tahun 1691, di Jepara tahun 1727, di Banten tahun 1725, di Cirebon tahun 1739, di Timor tahun 1764 dan di Bengkulu tahun 1827. Kemudian dengan besluit Kerajaan Belanda tanggal 4 Juli 1921 No. 60 Stbl. 1921 No. 489 ditetapkan bahwa dalam daerah hukum dari tiap-tiap Raad van Justitie dibentuk sebuah Balai Harta Peninggalan yang tempat kedudukan dan wilayah kerjanya diatur oleh Gubernur Jenderal sekarang Menteri Kehakiman. Menurut Stbl. p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, sim ply open the docum ent you want to convert, click “print”, select the “ Broadgun pdfMachine printer” and that’s it Get yours now Rustani Juliar Berdikari Hutasoit : Pembaharuan Hukum Sebagai Upaya Meningkatkan Eksistensi Balai Harta Peninggalan Dalam Pelayanan Hukum, 2009. 1926 No. 41 jo. No. 127, Balai Harta Peninggalan ada di Jakarta, Semarang, Surabaya, Padang, Makasar dan Medan. Balai Harta Peninggalan Bandung, Jogyakarta dan Malang didirikan dengan Stbl. 1921 No. 575 dan dihapuskan pada tanggal 1 Juni 1926 di mana ditetapkan bahwa Balai Harta Peninggalan di Jakarta, Semarang dan Surabaya masing-masing dalam wilayah kerjanya meneruskan pekerjaan Balai Harta Peninggalan di Bandung, Jogyakarta dan Malang yang telah dihapuskan itu. Selanjutnya dengan Stbl. 1934 No. 28 diperintahkan kepada Balai Harta Peninggalan Medan guna melaksanakan tugas-tugas Balai Harta Peninggalan di Padang. Dengan demikian hingga kini di Indonesia terdapat 5 lima Balai Harta Peninggalan yaitu yang berkedudukan di Medan, Jakarta, Semarang, Surabaya dan Makasar. Kemudian berdasarkan hal tersebut diatas, maka mengenai tugas-tugas Balai Harta Peninggalan dapat diperinci sebagai berikut: 34 a. Pengurusan diri pribadi dan harta kekayaan anak-anak yang belum dewasa selama belum ditunjuk seorang wali atas mereka Pasal 359 BW. b. Sebagai wali pengawas Pasal 366 BW. c. Mewakili kepentingan anak-anak dewasa dalam hal ada pertentangan dengan kepentingan wali Pasal 370 BW. d. Pengurusan harta kekayaan anak-anak belum dewasa dalam hal pengurusan itu dicabut dari wali mereka Pasal 370 BW. e. Pengampuan atas anak yang masih dibawah dalam kandungan Pasal 348 dan 942 BW. f. Pendaftaran dan pembukuan surat-surat wasiat Pasal 41 dan 42 O.V. dan 937 dan 942 BW. g. Pengurusan harta peninggalan yang tak ada kuasanya onbeheerde nalatenschappen Pasal 1126, 1127 dan 1128 BW, demikian pula pengurusan barang-barang peninggalan dari penumpang-penumpang dan 34 Ibid, hal. 12-13. p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, sim ply open the docum ent you want to convert, click “print”, select the “ Broadgun pdfMachine printer” and that’s it Get yours now Rustani Juliar Berdikari Hutasoit : Pembaharuan Hukum Sebagai Upaya Meningkatkan Eksistensi Balai Harta Peninggalan Dalam Pelayanan Hukum, 2009. awak kapal yang meninggal dunia, hilang atau tertinggal pada kapal-kapal Indonesia Stbl. 1886 No. 131. h. Pengurusan budel-budel dari orang-orang yang hadir boedels van afwezigen Pasal 463 BW. i. Pengurusan harta kekayaan orang-orang yang berada dibawah pengampuan karena sakit jiwa atau pemboros. Dalam hal ini BHP adalah bertugas selaku pengampu pengawas Pasal 449 BW, akan tetapi bila pengurusan dicabut dari pengampunya, langsung menjadi pengurus harta kekayaan orang yang berada di bawah pengampuan Pasal 452 jo. Pasal 338 BW. j. Pengurusan harta-harta kekayaan orang-orang yang dinyatakan pailit Pasal 13 Peraturan Kepailitan, Stbl. 1905 No. 217. k. Selanjutnya pada awal perang dunia ke UU kepada Balai Harta Peninggalan dibebani tugas untuk menguasai dan mengurus harta kekayaan pribadi kaula- kaula musuh yang diatur dalam Stbl. 1940 No. 135 Beslui Commissie Rechtsverkeen in Oorlogstijd tanggal 15 Mei 1940 No. 56CRO. Tugas berakhir dengan selesainya persoalan-persoalan yang timbul dalam perang dunia II itu. l. Semasa Pemerintah Republik Indonesia kepada Balai Harta Peninggalan dibebani tugas untuk mewakili pemilik-pemilik tanah partikelir yang tidak diketahui pemiliknya atau tempat tinggal pemiliknya dalam hal likuidasi tanah-tanah partikeler tersebut Pasal 2 ayat 2 Undang-Undang No. 1 Tahun 1958, Lembaran Negara 1958 No. 2. m. Pekerjaan Dewan Perwalian Voogdijraad yang dibentuk dengan besluit Gouverneur General van Nederlandsch-Indie tanggal 25 Juli 1927 No. 8 Stbl. 1927 No. 382, mulai berlaku tanggal 5 Agustus 1927. n. Jabatan fungsi dari Collehe van Boedelmeesteren menurut penetapan Governeur General van Nederlandsch-Indie dari tanggal 31 Mei 1828 No. 30 Stbl. 1828 No. 46 yang dengan Stbl 1873 No. 148 art. 1 diubah dengan Stbl. 1895 No. 99 diserahkan kepada Balai Harta Peninggalan dan Perwakilan Balai Harta Peninggalan di Indonesia. o. Pembuatan Surat Keterangan tentang hak Waris Bangsa Timur Asing, 35 kecuali Tiong hoa, ditentukan pada ayat 1 dalam fatsal 14 dari Instruksi voor de Gougverement Landmeters dalam Stbl. 1916 No. 517. 36 Dalam melaksanakan tugas-tugas tersebut diatas, Balai Harta Peninggalan mengenakan leges dan upah dalam pengurusannya. Mengenai leges dan upah tersebut 35 Untuk menerbitkan Surat Keterangan Hak Waris bagi orang-orang yang termasuk golongan Timiur Asing bukan China yang beragama Islam Arah, Pakistan, dll BHP akan memakai Hukum Islam dan bila ternyata orang-orang yang termasuk kedalam golongan Timur Asing bukan China itu bukan Islam, maka BHP akan menerbitkannya menurut Hukum Agama dan kebiasaan yang berlaku bagi mereka Stbl. 1924 No. 556. 36 Dirjend. Hukum dan Perundang-Undangan Departemen Kehakiman, Op.Cit. hal. 12-13. p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, sim ply open the docum ent you want to convert, click “print”, select the “ Broadgun pdfMachine printer” and that’s it Get yours now Rustani Juliar Berdikari Hutasoit : Pembaharuan Hukum Sebagai Upaya Meningkatkan Eksistensi Balai Harta Peninggalan Dalam Pelayanan Hukum, 2009. diatur dalam “Afgemen tarief voor de belooningen de Weeskamers in Indonesie”, yang ditetapkan dengan besluit Gubernur Jenderal tanggal 21 Nopember 1924, mulai berlaku tanggal 1 Desember 1924 Stbl. 1924 No. 523 jo. 524. Mengenai tarif upah tersebut telah beberapa kali mengalami perubahan, yaitu dengan Stbl. 1929 No. 210, kemudian dengan Stbl. 1949 No. 450 jo. 456, kemudian dengan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang No. 17 Tahun 1960 No. 51 dan terakhir Keputusan Menteri Kehakiman tanggal 26 Juni 1972 No. J.S. 5516. Upah-upah yang diterima oleh Balai Harta Peninggalan dalam pengurusan atau penyelesaian suatu budel disetorkan ke Kas negara, sehingga dengan demikian Balai Harta Peninggalan juga merupakan salah satu sumber pendapatan bagi Negara, yang nampaknya setiap tahunnya makin meningkat. Melihat dan memperhatikan tugas-tugas Balai Harta Peninggalan sampai saat ini adalah beraneka ragam, tetapi kesemuanya itu dapat dikatakan mengandung unsur-unsur sosial. Hal ini sesuai dengan maksud dan tujuan pembentukan Balai Harta Peninggalan pada mulanya hanyalah untuk memenuhi kebutuhan orang-orang VOC yang kemudian semakin berkembang dan meluas mencakup mereka yang termasuk golongan Eropah, Cina dan Timur asing lainnya. Bahkan dengan perkembangan hukum di Indonesia dewasa ini dan makin pesatnya kemajuan dalam bidang ekonomi dan perdagangan, telah menarik banyak orang-orang dari golongan pribumi menundukkan diri secara sukarela kepada Hukum Perdata Barat dan melaksanakan hubungan-hubungan hukum yang merupakan materi yang diatur dalam Kitab Undang-Undang Hukum Perdata. p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, sim ply open the docum ent you want to convert, click “print”, select the “ Broadgun pdfMachine printer” and that’s it Get yours now Rustani Juliar Berdikari Hutasoit : Pembaharuan Hukum Sebagai Upaya Meningkatkan Eksistensi Balai Harta Peninggalan Dalam Pelayanan Hukum, 2009.

B. Peraturan Produk Kolonial Sebagai Dasar Pelaksanaan Tugas dan