Lokasi Prusahaan GAMBARAN UMUM

8. Bagian Pembelian Tugas bagian pembelian adalah melakukan pembelian bahan baku dan bahan penolong yang dibutuhkan perusahaan untuk keperluan produksi. 9. Bagian Jahit Tugas bagian jahit adalah sebagai berikut: a. Memotong kain sesuai dengan kebutuhan pembeli. b. Menjahit pada bagian tepi dari kain yang telah dipotong. 10. Bagian Pengepakan Tugas bagian pengepakan adalah sebagai berikut: a. Mengepak produk jadi yang telah siap untuk dikirimkan kepada pelanggan. b. Menyerahkan produk jadi yang telah dikemas ke bagian penjualan. 11. Bagian Wenter Tugas bagian wanter adalah sebagai berikut: a. Mencuci dan merebus benang. b. Memberi kaporit agar pewarnaan pada benang dapat tercampur secara merata. 12. Bagian Sekir Tugas bagian sekir adalah memindahkan benang dari kelos ke alat yang disebut sekir. Alat sekir digunakan untuk memadukan benang-benang yang akan digunakan sebagai motif dari kain yang akan dihasilkan. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 13. Bagian Pintal Tugas bagian pintal adalah menggulung benang yang telah kering dengan menggunakan alat yang disebut kelos. 14. Bagian Tenun Tugas bagian tenun adalah sebagai berikut: a. Menenun benang yang telah didesain oleh bagian sekir dengan proses mencocokkan motif yang dibuat dari bagian sekir dengan alat yang digunakan untuk menenun. b. Memasang benang ke dalam alat yang disebut nucuk.

F. Personalia

Tenaga kerja merupakan faktor yang sangat penting dalam pelaksanaan kegiatan produksi suatu perusahaan. Sebagai perusahaan mannufaktur, perusahaan Pertenunan Santa Maria membutuhkan tenaga kerja yang cukup banyak dan berkualitas untuk mengolah bahan baku menjadi barang jadi. Keberhasilan dalam melakukan kegiatan produksi sangat ditentukan oleh tingkat produktivitas tenaga kerja yang tinggi. 1. Tenaga Kerja Dalam menjalankan kegitan produksinya, Perusahaan Pertenunan Santa Maria mempekerjakan 50 orang karyawan yang sebagian besar merupakan masyarakat sekitar lokasi perusahaan. Karyawan perusahaan terdiri dari dua golongan yaitu: PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI