Medan Magnet TINJAUAN PUSTAKA

3. METODOLOGI

3.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Penelitian prototipe transmiter Radio Frekuensi dan pola radiasi Held- Transceiver dilaksanakan mulai bulan Juni 2009 sampai dengan Maret 2011. Tempat pelaksanaan penelitian adalah di Laboratorium Akustik dan Instrumentasi Kelautan, Departemen Ilmu dan Teknologi Kelautan, FPIK, IPB.

3.2 Bahan dan Alat

Pada penelitian yang berjudul Perancangan Prototipe Radio Tag dan Pemrogramannya Penentuan Pola Radiasi dan Arah Pancar Menggunakan Handy Transceiver terdapat dua bagian. Penelitian pertama merupakan rancangan transmiter berbasis mikrokontroler. Penelitian kedua merupakan percobaan sistem wireless menggunakan teknologi RF yaitu handy transceiver. Bahan dan alat yang digunakan seperti yang dipaparkan berikut ini.

3.2.1 Bahan

Pada perancangan prototipe radio tag terdapat beberapa bahan yang digunakan. Rinciannya dapat dilihat pada Tabel 2. Tabel 2. Bahan Penelitian Bahan Penelitian 1. Perancangan Radio Tag RF-tag adalah PCB, antena koil, resistor, LED, unit mikrokontroller ATMEGA8535, transceiver RFM12B, kabel jumper, black-housing, baterai, dan kawat timah.

2. Penentuan Pola Radiasi dan

Pendugaan Jarak Sepasang Held Handy Transceiver, kaleng berdiameter 15 cm, dan kabel jack.

3.2.2 Alat

Pada perancangan prototipe radio tag terdapat beberapa alat yang digunakan. Rinciannya dapat dilihat pada Tabel 2. Tabel 3. Alat Penelitian Alat Penelitian 3. Perancangan Radio Tag Catu daya, bor, solder, tang, obeng, dll. Perangkat keras yang digunakan adalah laptop atau unit komputer beserta downloader. Laptop atau komputer disertai dengan perangkat lunak yang berupa program Basic Compiler BASCOM

4. Penentuan Pola Radiasi dan

Pendugaan Jarak Alat-alat yang mendukung percobaan sistem wireless yang berupa perangkat keras adalah Laptop. Sedangkan perangkat lunak yang digunakan terdiri dari Wavelab dan MS.Excel

3.3 Perancangan Alat

Secara umum perancangan alat dimulai dengan perancangan hardware lalu pembuatan script program lalu diintegrasikan. Hasilnya akan ditampilkan pada PCLaptop. Gambar 3. Diagram Alir Pelaksanaan Kerja Secara Umum Perancangan prototipe mencakup perancangan hardware dan pemrograman sebagai pendukung hardware. 1. Perancangan Hardware Pada proses perancangan hardware diperlukan bahan dan alat seperti yang telah disebutkan pada nomor 3.2. Perancangan hardware dimulai dengan menghubungkan pin-pin transceiver dengan mikrokontroler. Konfigurasi pin untuk transmitter seperti yang ditunjukkan Gambar 4. Integrasi Mulai Selesai Perancangan Hardware Pemrograman Tampilan