Sampel dan Jenis Data Penelitian

63 analisis deskriptif merupakan analisis data yang berupa identitas responden dan proses pengambilan keputusan. Dalam analisis ini, data dikelompokkan berdasarkan jawaban yang sama, kemudian dipresentasekan berdasarkan jumlah responden. Presentase yang terbesar merupakan faktor yang dominan dari masing-masing variabel yang diteliti. Analisis ini merupakan kegiatan mengumpulkan, mengolah dan kemudian mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpul sebagaimana adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan yang berlaku untuk umum atau generalisasi. Menurut Nazir 2003, metode deskriptif adalah suatu metode dalam meneliti status kelompok manusia, suatu obyek, suatu kondisi, suatu sistem pemikiran ataupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang. Tujuannya adalah untuk membuat suatu deskripsi, gambaran atau lukisan secara sistematis, faktual, dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat serta hubungan antar fenomena yang diselidiki. Data yang merupakan identitas responden dan proses-proses pengambilan keputusan pembelian dikelompokkan berdasarkan jawaban yang sama, kemudian dipersentasekan berdasarkan jumlah responden. Persentase yang terbesar merupakan sikap yang dominan dari masing-masing variabel yang diteliti. 2. Uji Validitas dan reliabilitas Sebelum melakukan analisis terhadap sikap konsumen terhadap sayuran organik, terlebih dahulu dilakukan uji validitas dan reliabilitas. Uji validitas dan reliabilitas digunakan untuk menguji atribut sayuran organik pada kuesioner yang 64 diisi oleh 30 responden. Pengujian responden dilakukan untuk mengetahui sejauh mana atribut-atribut sayuran organik dalam kuesioner sudah tepat dan dapat digunakan dalam penelitian. a. Uji validitas Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat-tingkat kevalidan atau kesahihan suatu instrumen Arikunto, 2002. Menurut Sugiyono 2009, hasil penelitian yang valid bila terdapat kesamaan antara data yang terkumpul dengan data yang sesungguhnya terjadi. Uji validitas dilakukan untuk mengukur pernyataan yang ada dalam kuesioner. Kuesioner terdiri dari atribut-atribut yang berhubungan dengan sayuran organik dan mengacu pada sikap konsumen dalam melakukan keputusan pembelian. Atribut-atribut yang digunakan dalam penelitian ini adalah harga, kemasan, kebersihan sayuran, jenis sayuran, warna sayuran, kesegaran sayuran, keutuhan daun, bau sayuran dan ketahanan sayuran. Menurut Sufren dan Natanael 2013 uji validitas menggambarkan tentang keabsahan dari alat ukur apakah pertanyaan-pertanyaan sudah tepat untuk mengukur apa yang ingin diukur. Nilai validitas dapat diketahui dengan mencari r hitung dan dibandingkan dengan r tabel. Nilai validitas dapat dikatakan baik jika nilai corrected item dari total correlation bernilai di atas 0,2. Apabila nilai korelasi butir corrected item dari butir total correlation sudah di atas 0,2 maka butir-butir tersebut dikatakan valid. b. Uji reliabilitas