Rumusan Masalah Tujuan Penelitian

upaya menciptakan suasana yang kondusif untuk berlangsungnya kegiatan belajar mengajar bagi para siswa Sardiman, 2004:47. Aktivitas belajar siswa dapat digolongkan menjadi beberapa klasifikasi, yaitu 1. Visual activities, yang termasuk di dalamnya, yaitu membaca, memperhatikan demonstrasi, percobaan, pekerjaan orang lain 2. Listening activities, yaitu mendengarkan uraian, percakapan, diskusi, musik, dan pidato 3. Motor activities, yaitu yang termasuk di dalamnya antara lain melakukan percobaan, membuat konstruksi, bermain,berkebun, dan memperagakan Sardiman, 2004:101. Daerah Lampung memiliki budaya dan adat istiadat yang beragam. Adat istiadat Lampung tidak terlepas dengan seni pertunjukannya. Seni pertunjukan yang dianggap paling tua di Lampung di antaranya adalah seni tari, seni musik tradisional, seni sastra, maupun cerita rakyat. Akan tetapi, seni yang berkembang paling pesat pada saat ini adalah seni tari dan musik tradisional Mustika, 2012:12. Tari sigeh penguten merupakan salah satu tari tradisional daerah Lampung yang berfungsi sebagai penghormatan dan penyambutan tamu. Selain itu tari sigeh penguten merupakan salah satu alat untuk memberikan kesempatan bagi peserta didik dalam menumbuhkan berbagai kepekaan rasa estetis serta kecintaan pada budaya melalui kegiatan tari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung, 2000. Pendidikan seni adalah usaha sadar untuk mempersiapkan peserta didik melalui bimbingan, pengajaran, dan latihan agar menguasai kemampuan kesenian sesuai dengan peran yang dimainkan. Pendidikan seni diharapkan akan menghasilkan kemampuan peserta didik, yaitu kemampuan melakukan kegiatan seni seperti mampu meniru imitasi dan berekspresi, serta agar siswa memiliki kemampuan untuk menghargai buah pikiran dalam bentuk karya serta menghargai karya orang lain dalam bentuk dan jenis karya seni tari Mustika, 2012:26. Metode demonstrasi merupakan sebagai metode penyajian, demonstrasi tidak terlepas dari penjelasan secara lisan oleh guru. Walaupun dalam proses demonstrasi peran siswa hanya sekadar memperhatikan, akan tetapi demonstrasi dapat menyajikan bahan pelajaran lebih konkret. Demonstrasi merupakan metode yang sangat efektif, sebab membantu siswa untuk mencari jawaban dengan usaha sendiri berdasarkan fakta atau data yang benar Wetty, 2012:13. Metode demonstrasi adalah salah satu metode membelajarkan siswa untuk melihat apa yang dikerjakan guru. Jadi demonstrasi adalah cara mengajar guru dengan menunjukkan atau memperlihatkan suatu proses sehingga siswa dapat melihat, mengamati, mendengar, dan merasakan proses yang dipertunjukkan oleh guru Subana, 2009: 110. Berdasarkan tinjauan pustaka di atas, tidak terdapat judul yang sama dengan penelitian ini sehingga penelitian ini dapat dikatakan masih orisinil.

2.1 Landasan Teori

Landasan teori pada suatu penelitian adalah merupakan dasar-dasar operasional penelitian Kaelan, 2012: 251. Landasan teori sangat diperlukan agar penelitian