EKUITAS lanjutan 31 Desember 2013 Laporan Keuangan Tengah Tahunan 2014

64

20. EKUITAS lanjutan Pengelolaan Modal

Tujuan utama pengelolaan modal Perusahaan dan Entitas Anak adalah untuk memastikan pemeliharaan rasio modal yang sehat untuk mendukung usaha dan memaksimalkan imbalan bagi pemegang saham. Perusahaan dan Entitas Anak dipersyaratkan oleh Undang-undang Perseroan Terbatas No. 40 Tahun 2007 untuk menyisihkan jumlah tertentu sebagai suatu dana cadangan sampai dana cadangan tersebut mencapai paling sedikit 20 dari modal saham diterbitkan dan dibayar penuh. Perusahaan dan Entitas Anak akan berupaya untuk memenuhi ketentuan dana cadangan yang dipersyaratkan oleh ketentuan tersebut Catatan 21. Perusahaan dan Entitas Anak mengelola struktur permodalan dan melakukan penyesuaian berdasarkan perubahan kondisi ekonomi. Untuk memelihara dan menyesuaikan struktur permodalan, Perusahaan dan Entitas Anak dapat menyesuaikan usulan pembayaran dividen kepada pemegang saham, menerbitkan saham baru atau mengusahakan pendanaan melalui pinjaman. Tidak ada perubahan atas tujuan, kebijakan maupun proses dalam manajemen modal untuk periode 6 enam bulan yang berakhir pada tanggal 30 Juni 2014 dan untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2013. Kebijakan Perusahaan dan Entitas Anak adalah mempertahankan struktur pemodalan yang sehat untuk mengamankan akses terhadap pendanaan pada biaya yang wajar, antara lain dengan memonitor permodalan menggunakan rasio debt to equity dan rasio gearing.

21. DIVIDEN TUNAI DAN CADANGAN UMUM Perusahaan

Dalam RUPST yang diadakan pada tanggal 26 Juni 2014, para pemegang saham menyetujui untuk mencadangkan sejumlah Rp 1.000.000.000 dari laba bersih Perusahaan tahun 2013, sebagai dana cadangan umum Perusahaan sesuai ketentuan yang berlaku. Dalam RUPST yang diadakan pada tanggal 27 Juni 2013, para pemegang saham menyetujui untuk mencadangkan sejumlah Rp 1.000.000.000 dari laba bersih Perusahaan tahun 2012, sebagai dana cadangan umum Perusahaan sesuai ketentuan yang berlaku. Entitas Anak HPAM Dalam RUPST yang diadakan pada tanggal 18 Juni 2013, HPAM dan Entitas Anak membagikan dividen tunai kepada masing-masing pemegang saham non pengendalinya sebesar Rp 20.160.000.000. Dalam RUPST yang diadakan pada tanggal 18 Juni 2013, KUTJ membagikan dividen tunai kepada masing- masing pemegang saham non-pengendalinya sebesar Rp 8.216.000.000. 65

22. PENAMBAHAN MODAL SAHAM PADA ENTITAS ANAK

Pada tanggal 28 Juni 2013 Perusahaan telah melakukan penambahan modal saham melalui pengikatan jual beli saham PT Harita Jayaraya dalam Entitas Anak sebagai berikut: - HPAM sebesar Rp 12.499.000.000 untuk sebanyak 12.499 saham dengan nilai nominal Rp 1.000.000 atau sebesar 9,99 dari seluruh saham yang telah ditempatkan dan disetor penuh dalam HPAM setelah peningkatan modal. - KUTJ sebesar Rp 14.374.900.000 untuk sebanyak 143.749 saham dengan nilai nominal Rp 100.000 atau sebesar 10,26 dari seluruh saham yang telah ditempatkan dan disetor penuh dalam KUTJ setelah peningkatan modal.

23. PENJUALAN 2014

2013 Ekspor 167.816.314.571 1.695.607.319.468 Jumlah Penjualan - Bersih 167.816.314.571 1.695.607.319.468 Seluruh penjualan ekspor merupakan penjualan kepada pihak ketiga dengan segmen pasar Asia khususnya Negara Cina. Rincian pembeli dengan nilai jual bersih melebihi 10 dari penjualan adalah sebagai berikut: 2014 Jumlah Persentase dari Total Penjualan Pembeli Chalco Shandong International Trading Co Ltd 100.296.549.949 59,77 Shandong Weiqiao Pioneering Group Co Ltd 67.519.764.622 40,23 Jumlah 167.816.314.571 100,00 2013 Jumlah Persentase dari Total Penjualan Pembeli Binzhou Resource Ltd 1.137.256.101.058 67,07 Emerald Rich Technologies Corporation 558.351.218.410 32,93 Jumlah 1.695.607.319.468 100,00