Hasil Pengujian Hipotesis HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Timing secara individu berpengaruh positif dan signifikan dalam mempengaruhi Kinerja Reksa Dana Saham. Oleh karena itu, hipotesis yang menyatakan bahwa variabel Market Timing Ability berpengaruh positif terhadap Kinerja Reksa Dana Saham diterima Ha 2 diterima. Hasil penelitian ini konsisten dengan penelitian yang dilakukan oleh Winingrum 2011 mengenai pengaruh Stock Selection Skills, Market Timing Ability, Size Reksa Dana, Umur Reksa Dana, dan Expense Ratio terhadap Kinerja Reksa Dana Saham yang Tedaftar di BEI periode tahun 2006-2010. Penelitian tersebut menyimpulkan bahwa Market Timing berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Reksa Dana Saham. 3. Pengaruh Ukuran Reksa Dana terhadap Kinerja Reksa Dana Saham di Indonesia, Variabel Ukuran Reksa Dana memiliki nilai signifikansi sebesar 0,1186 dan koefisien regresi sebesar 0,061802. Nilai signifikansi lebih besar dari tingkat signifikansi yang digunakan yaitu 0,05 0,12 0,05. Hal ini menunjukkan variabel Ukuran Reksa Dana secara individu tidak berpengaruh signifikan dalam mempengaruhi Kinerja Reksa Dana Saham. Oleh karena itu, hipotesis yang menyatakan bahwa variabel Ukuran Reksa Dana berpengaruh positif terhadap Kinerja Reksa Dana Saham ditolak Ha 3 ditolak. Hasil yang tidak signifikan ini dapat disebabkan oleh variabilitas data Ukuran Reksa Dana yang besar. Hal ini ditunjukkan melalui nilai standar deviasi yang tinggi yaitu sebesar 1,1449 triliun rupiah lebih tinggi dari mean yang hanya sebesar 1,0665 triliun rupiah. Penelitian ini konsisten dengan penelitian yang dilakukan oleh Trisnopati 2015 mengenai pengaruh Stock Selection, Market Timing, dan Ukuran Reksa Dana terhadap Kinerja Reksa Dana Saham. Penelitian tersebut menyimpulkan bahwa Ukuran Reksa Dana tidak berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Reksa Dana Saham. Namun penelitian ini bertolak belakang dengan penelitian yang dilakukan oleh Winingrum 2011 mengenai mengenai pengaruh Stock Selection Skills, Market Timing Ability, Size Reksa Dana, Umur Reksa Dana, dan Expense Ratio terhadap Kinerja Reksa Dana Saham yang Tedaftar di BEI periode tahun 2006-2010. Penelitian tersebut menyimpulkan bahwa Ukuran Reksa Dana berpengaruh negatif dan tidak siginifikan terhadap Kinerja Reksa Dana Saham. 4. Pengaruh Umur Reksa Dana terhadap Kinerja Reksa Dana Saham di Indonesia Variabel Umur Reksa Dana memiliki nilai signifikansi sebesar 0,1791 dan koefisien regresi sebesar -0,010947. Nilai signifikansi lebih besar dari tingkat signifikansi yang digunakan yaitu 0,05 0,18 0,05. Hal ini menunjukkan variabel Umur Reksa Dana secara individu tidak berpengaruh signifikan dalam mempengaruhi Kinerja Reksa Dana Saham. Oleh karena itu, hipotesis yang menyatakan bahwa variabel Umur Reksa Dana berpengaruh positif terhadap Kinerja Reksa Dana Saham ditolak Ha 4 ditolak. Hasil yang tidak signifikan ini dapat disebabkan oleh kenaikan perhitungan Umur setiap Reksa Dana untuk setiap tahunnya