Sejarah Okinawa SEJARAH OKINAWA DAN KEMUNCULAN PATUNG SHISA

BAB II SEJARAH OKINAWA DAN KEMUNCULAN PATUNG SHISA

2.1 Sejarah Okinawa

Okinawa atau 沖 縄 adalah salah satu prefektur yang ada di Jepang. Kata “Okinawa” adalah sebutan untuk pulau dalam bahasa Jepang, pertama kali ditemukan dalam biografi Jianzhen yang ditulis pada tahun 779. Okinawa terletak di sebelah selatan Kyushu dan dikelilingi oleh laut Cina timur dan Samudera Pasifik. Okinawa juga merupakan pulau terbesar di kepulauan ryukyu, Jepang dengan luas wilayah 2,271.30 km. Manusia diyakini telah menetap di pulau ini sekitar puluhan ribu tahun yang lalu. Bukti-bukti tertua yang menyatakan keberadaan manusia di kepulauan ryukyu bagian dari pulau Okinawa di temukan di Naha dan Yaese berupa serpihan tulang dari zaman paleolitikum. Tetapi orang-orang yang diduga telah beberapa kali datang ke pulau ini berasal dari Cina Selatan, Asia Tenggara, Polinesia, dan terakhir dari daratan Jepang. Jika membahas mengenai awal mula berdirinya prefektur Okinawa, ini secara langsung berkaitan erat dengan sejarahnya. Pada awalnya, Okinawa bukanlah bagian dari prefektur Jepang. Dahulu, daerah ini merupakan sebuah pulau yang terpisah dari Jepang dan di pulau ini berdiri tiga kerajaan yang kemudian menjadi satu kerajaan yang bernama ryukyu. Kerajaan ini sering melakukan hubungan kerjasama dengan Cina seperti perdagangan dan pengiriman mahasiswa untuk belajar di Cina. Dampak dari hubungan kerjasama ini, banyak kebudayaan Cina yang masuk dan mengalami akulturasi dengan kebudayaan setempat. Maka tak heran jika tradisi kebudayaan Okinawa sedikit berbeda dengan Jepang. Hal ini dikarenakan budaya Cina sudah mendarah daging di daerah ini. Hal ini sama dengan yang diungkapkan oleh steve rabson yang mengatakan bahwa Okinawa cenderung lebih seperti Cina daripada Jepang http:www.jpri.orgpublicationsoccasionalpapersop8.html. Sebenarnya bukan hanya budaya Cina, budaya dari Korea dan Asia Tenggara juga dapat dirasakan namun tidak terlalu mendominasi. Sebagai gambaran, saat berkunjung ke Okinawa akan terlihat bangunan peninggalan Kerajaan yang mirip dengan arsitekur bangunan Kerajaan Cina. Contoh lainnya jika mendengar musik tradisional Okinawa maka akan terdengar nuansa musik tradisional Cina dan Asia Tenggara. Jangan lupakan pula olahraga Karate yang ternyata merupakan adaptasi dari seni beladiri Siew Liam Sie Quan Fu Shorinji Kempo. Masuknya kebudayaan Cina dan negara yang ada di Asia timur lainnya juga menyebabkan dialek masyarakat Okinawa agak berbeda dengan Jepang pada umumnya. Bahasa yang digunakan didaerah ini disebut ウ チ ナ ー 県 uchinaa-ken. Untuk memudahkan pemahaman lebih lanjut tentang sejarah berdirinya Okinawa, penulis membaginya menjadi beberapa poin sejarah.

a. Berdirinya kerajaan ryukyu