Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Batasan Masalah Metodologi Penulisan Sistematika Penulisan

2 minimum � ��� , dengan mengasumsikan bahwa kekuatan sinyal pemancar terbatas, sinyal dapat dilihat berdasarkan bentuk lintasan dan kanal trafik yang sama. [2,3,4]. Dari beberapa kriteria diatas maka ditentukan parameter kontrol untuk mengefisiensikan algoritma yaitu eksponen path loss. Meminimalisasi banyaknya handoff yang diharapkan akan memberikan minimalisasi pada beban switching dan signalling pada jaringan. Selain itu, meminimalisasi delay juga meminimalisasi interferensi co-channel [5]. Dari latar belakang di atas, maka penulis tertarik membahas analisis eksponen path loss dengan membandingkan algoritma histeresis adaptif dan histeresis tetap untuk mendapatkan jumlah handoff yang minimal dan tundaan atau delay handoff yang terjadi minimal , dan sinyal degradasi sinyal minimum yang berada dibawa sinyal link drop minimal.

1.2 Rumusan Masalah

Yang menjadi rumusan masalah dalam Tugas Akhir ini adalah : 1. Bagaimana pengaruh variansi eksponen path loss terhadap parameter kinerja algoritma hard handoff dengan metode hysteresis adaptif dan hysteresis tetap. 2. Bagaimana perbandingan metode histeresis adaptif dengan histeresis tetap terhadap parameter kinerja.

1.3 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penulisan Tugas Akhir ini adalah untuk menganalisis pengaruh variansi eksponen path loss terhadap parameter kinerja algoritma Universitas Sumatera Utara 3 hard handoff dan membandingkan metode algoritma histeresis adaptif dengan algoritma histeresis tetap.

1.4 Batasan Masalah

Untuk memudahkan pembahasan pada Tugas Akhir ini, maka dibuat batasan masalah sebagai berikut : 1. Hanya membahas hard handoff 2. Metode handoff yang dievaluasi yaitu : metode histeresis adaptif dan histeresis tetap. 3. Kriteria parameter kinerja adalah : jumlah handoff, delay handoff, dan sinyal degradasi. 4. Pengamatan dilakukan terhadap 3 BTS 5. Lintasan diasumsikan lintasan lurus.

1.5 Metodologi Penulisan

Adapun metode penulisan yang digunakan dalam pembahasan Tugas Akhir ini adalah; 1. Studi Literatur Pada studi literatur dipelajari dan dipahami bahan-bahan referensi tertulis seperti: buku referensi, jurnal-jurnal, bahan dari internet yang mendukung penulisan Tugas Akhir ini. 2. Simulasi Pada simulasi dilakukan dengan memodelkan sistem handoff yang dibahas, lalu mensimulasikan dengan bantuan software MATLAB, kemudian hasilnya dianalisa untuk memperoleh kesimpulan. Universitas Sumatera Utara 4

1.6 Sistematika Penulisan

Penulisan Tugas Akhir ini, disusun dengan sistematika sebagai berikut: BAB I PENDAHULUAN Pada bab ini membahas tentang latar belakang, rumusan masalah, tujuan penulisan, batasan masalah, metodologi penulisan dan sistematika penulisan. BAB II DASAR TEORI Pada bab ini membahas tentang konsep seluler, propagasi gelombang radio, model propagasi, model pengukuran sinyal handoff, proses handoff dan mekanisme evaluasi handoff. BAB III METODOLOGI PENELITIAN Pada bab ini membahas tentang model lintasan, sampel kuat sinyal, rata- rata kuat sinyal, metode handoff dan parameter handoff. BAB IV HASIL dan ANALISA SIMULASI Pada bab ini berisi tentang parameter simulasi dan analisa hasil simulasi. BAB V KESIMPULAN DAN SARAN Pada bab ini berisikan beberapa kesimpulan dan saran. Universitas Sumatera Utara 5

BAB 2 DASAR TEORI