Pembatasan dan Perumusan Masalah Tujuan dan Manfaat Penulisan Skripsi Review Kepustakaan

8

B. Pembatasan dan Perumusan Masalah

Untuk menghindari luasnya permasalahan yang akan dibahas dalam penulisan dan penyusunan skripsi ini, maka penulis merasa perlu membatasi permasalahan yang akan dibahas. Untuk itu, penulis hanya akan membahas tentang UU No. 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen. Dan setelah melihat pembatasan masalah, maka penulis dapat merumuskan permasalahan sebagai berikut : 1. Bagaimana pandangan hukum Islam terhadap UU No.8 tahun 1999 tentang perlindungan konsumen ? 2. Bagaimana hakikat UU perlindungan konsumen dan nilai Islam

C. Tujuan dan Manfaat Penulisan Skripsi

Penulisan skripsi ini disusun dengan tujuan sebagai berikut: 1. Untuk mengetahui bagaimanakah pandangan hukum Islam terhadap UU no.8 tahun 1999 tentang perlindungan konsumen. 2. Untuk mengetahui bagaimanakah hakikat UU perlindungan konsumen Adapun manfaat dan penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Penelitian ini diharapkan bisa menjadi salah satu sumber informasi bagi akademisi, praktisi dan penelitian selanjutnya. 2. Penelitian ini diharapkan bisa menjadi salah satu pedoman kehalalan produk yang bisa dikonsumsi konsumen muslim 9

D. Review Kepustakaan

1. Muhammad Ihsan 102046225379 Judul : Efektifitas Perlindungan Hukum Terhadap Pemegang Polis Asuransi Syari’ah Ditinjau Dari Hukum Islam Dan Undang-Undang No. 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen. Studi Kasus AJB Bumi Putera 1912 cabang Syari’ah Membahas tentang : Klausula baku yang dikeluarkan oleh perusahaan Asuransi Syari’ah serta akibat hukumnya ditinjau dari Undang-Undang No. 8 Tahun 1999 Tentang perlindungan Konsumen. Hubungan antara akad Asuransi Syari’ah dan ketentuan pasal 18 UU No. 8 Tahun 1999 dalam perjanjian Asuransi Syari’ah. 2. Siti Nurseha 103046128321 Judul : Hubungan Antara Persepsi Konsumen Terhadap Loss Leader Princing Dengan Keputusan Pembelian Konsumen Pada Alfa Mart. Membahas tentang :Bagaimana persepsi konsumen terhadap leader pricing yang dilakukan alfa mart adakah hubungan antara persepsi konsumen terhadap loss leader pricing dengan keputusan pembelian konsumen. 3. Muhammad Fauzi Rahula 101046122355 Judul : Sikap Konsumen Terhadap Promosi Product Fast Food Dalam Perspektif Islam. 10 Membahas tentang : Gambaran umum responden KFC M.T Haryono jakarta Selatan Serta karakteristik konsumen berdasarkan pada pengetahuan dan status ekonomi. 4. Siti Rohmah 101046122319 Membahas Tentang :Bagaimana proses sertifikasi halal pada product Papa Ron’s Pizza dan apakah label halal sebagai suatu upaya perlindungan konsumen muslim, berpengaruh penjualan produk dan dapat memenuhi prefensi dikalalngan konsumen Papa Ron’s Pizza.

E. Metode Penulisan skripsi