Uji coba skala terbatas

33 RSM yang telah lolos tahap I dinilai kembali secara lebih mendalam pada ketiga komponen penilaian kelayakan isi, kebahasaan, dan penyajian pada tahap II. Masing-masing komponen terdiri dari butir-butir penilaian yang mempunyai rentang skor dari satu sampai empat. Nilai yang diperoleh dari ketiga pakar dijumlahkan untuk setiap butir penilaian. Jumlah skor pada masing-masing butir penilaian dikonversikan dalam bentuk persentase. Persentase yang diperoleh kemudian ditafsirkan dengan kalimat kualitatif dengan kriteria kesesuaian yang telah ditetapkan. Rekapitulasi hasil penilaian pakar tahap II terhadap RSM dapat dilihat pada tabel 7. Tabel 7. Hasil penilaian tahap II oleh pakar terhadap RSM No. Penilaian pakar Jml skor Jml skor yang harus dicapai Hasil Kriteria

1. Materi 95 100 95

Sangat sesuai

2. Bahasa 55 60 91,67

Sangat sesuai

3. Media

70 76 92,11 Sangat sesuai Rata-rata persentase pakar 92,93 Sangat sesuai Data selengkapnya disajikan pada lampiran 8. Berdasarkan tabel 7, dapat diketahui bahwa RSM yang dikembangkan menunjukkan hasil penilaian pakar materi sebesar 95 termasuk dalam kriteria “sangat sesuai”, pakar bahasa menunjukkan hasil 91,67 termasuk dalam kriteria “sangat sesuai”, dan pakar media menunjukkan hasil 92,11 termasuk dalam kriteria “sangat sesuai”. Hasil validasi pakar terhadap pengembangan modul diperoleh rerata skor sebesar 92,93, hasil ini telah mencapai kriteria penilaian modul yang ditetapkan yaitu ≥75 berdasarkan penilaian buku teks dari BSNP 2006 yang telah dimodifikasi.

3. Hasil Uji Coba Modul

a. Uji coba skala terbatas

Uji coba skala terbatas dilakukan di kelas XI IA 2 SMA Negeri 1 Magelang sebanyak 10 siswa. Data yang diperoleh dari uji coba skala terbatas ini 34 berupa data tanggapan siswa. Adapun data tanggapan siswa ditampilkan pada tabel 8. Tabel 8. Hasil angket tanggapan siswa pada uji coba skala terbatas No. Item Jml skor Hasil Kriteria 1 Siswa menyukai pelajaran biologi 31 77,5 Baik 2 RSM memiliki tujuan belajar yang jelas dan memeberi motivasi belajar siswa 30 75 Baik 3 Desain cover RSM menarik dan menggambarkan isi yang terdapat di dalamnya 32 80 Baik 4 Gambar-gambar dalam RSM menarik dan sesuai topik yang sedang dipelajari 30 75 Baik 5 Tulisan dalam RSM menggunakan huruf yang jelas, warna, kombinasi huruf dan gambar sudah serasi 30 75 Baik 6 Informasi tambahan yang terdapat dalam RSM memberi informasi baru dan mendorong siswa mencari informasi lebih jauh 30 75 Baik 7 RSM menumbuhkan rasa ingin tahu dan mendorong siswa mencari informasi lebih jauh tentang topik yang dipelajari 32 80 Baik 8 Gambar-gambar dalam RSM jelas terlihat dan mampu dipahami maknanya oleh siswa 30 75 Baik 9 Materi yang disajikan dalam RSM sesuai dengan kejadian atau berita terkini yang ditemui siswa 31 77,5 Baik 10 Soal yang disajikan dalam RSM mudah dihami siswa 27 67,5 Kurang baik 11 Siswa setuju jika pembelajaran biologi materi sistem reproduksi menggunakan modul 31 77,5 Baik 12 Siswa lebih mudah memahami materi sistem reproduksi dengan menggunakan RSM 32 80 Baik 13 Bahasa Inggris yang digunakan dalam RSM mudah dipahami siswa 27 67,5 Kurang baik 14 RSM dikatakan layak oleh siswa digunakan sebagai sumber belajar 32 80 Baik 15 RSM berbeda dengan bahan ajar yang pernah siswa gunakan 31 77,5 Baik 16 Siswa setuju jika pembelajaran dengan modul diterapkan untuk materi lain 32 80 Baik Persentase rata-rata 76,25 Baik Data selengkapnya disajikan pada lampiran 18. Tanggapan dilakukan oleh 10 siswa. Skor maksimal 40. Berdasarkan tabel 8, dapat diketahui bahwa RSM yang dikembangkan menunjukkan rerata skor sebesar 76,25 yang masuk dalam kriteria “baik”. Dari data tersebut juga diketahui bahwa 67,5 siswa menyatakan bahwa soal yang disajikan dan bahasa Inggris yang digunakan dalam RSM mudah mereka pahami, hasil tersebut termasuk dalam kriteria “kurang baik”. Berdasarkan hasil tanggapan siswa tersebut maka dilakukan revisi guna memperbaiki kekurangan modul 35 sebelum dilakukan uji coba skala luas. Perbaikan yang dilakukan peneliti adalah dengan memperbaiki penggunaan kalimat dalam bahasa Inggris yang kurang sesuai agar mereka lebih mudah memaham isi dan soal dalam modul.

b. Uji coba skala luas