Pelaksanaan Kegiatan Bimbingan Manasik Haji

mempertimbangkan faktor-faktor kegiatan yang akan dilaksanakan, fasilitas atau alat perlengkapan yang diperlukan serta keadaan lingkungannya. Maka KBIH Darunnisa menggunakan beberapa tempat yaitu: 1. Untuk pemberian materi kepada jamaah haji dilaksanakan di Yayasan Darunnisa. 2. Sedangkan untuk praktik Ibadah Haji dilaksanakan di Asrama Haji Pondok Gede.

C. Respon Jama’ah Terhadap Bimbingan Manasik Haji KBIH

Darunnisa Ciputat Tangerang Adapun respon jamaah terhadap bimbingan manasik haji KBIH Darunnisa Ciputat Timur Kota Tangerang Selatan adalah:

1. Analisis Waktu Tempat dan Fasilitas

a. Penyediaan waktu manasik haji

Didalam ini dijelaskan mengenai respon jamaah secara rinci, untuk penyediaan waktu yang diberikan penyelenggara dalam bimbingan manasik haji, Pertemuan bimbingan manasik haji KBIH Darunnisa sebanyak 12 kali yang diselenggarakan seminggu 2 kali. Dari populasi sebanyak 50 responden jamaah haji tahun 2013 yang diteliti, maka telah diperoleh hasil penelitiannya terhadap respon jamaah pada waktu yang diberikan dalam bimbingan manasik haji, seperti tertera pada tabel dibawah ini. Tabel 4.1 Prosentase penilaian responden terhadap waktu yang diberikan penyelenggara dalam bimbingan manasik haji Sangat Setuju Setuju Cukup Setuju Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju 22 70 4 4 Dari data yang didapat, menghasilkan suatu respon jamaah terhadap penyediaan waktu yang diberikan penyelenggara dalam bimbingan manasik haji yang diterima sebesar 70 responden menjawab setuju, 22 responden menjawab sangat setuju, 4 responden menjawab cukup setuju, dan 4 responden menjawab tidak setuju.

b. Penyediaan Tempat Manasik Haji

Didalam ini dijelaskan mengenai respon jamaah secara rinci, untuk penyediaan tempat yang diberikan penyelenggara dalam bimbingan manasik haji, pelaksanaan bimbingan manasik haji diselenggarakan di Yayasan KBIH Darunnisa Ciputat Timur Kota Tangerang Selatan. Dari populasi sebanyak 50 responden jamaah haji tahun 2013 yang diteliti, maka telah diperoleh hasil penelitiannya terhadap respon jamaah pada lokasi yang diselenggrakan dalam bimbingan manasik haji, seperti tertera pada tabel dibawah ini. Tabel 4.2 Prosentase penilaian responden terhadap lokasi yang diselenggarakan dalam bimbingan manasik haji Sangat Setuju Setuju Cukup Setuju Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju 26 54 18 2 Dari data yang didapat, menghasilkan suatu respon jamaah terhadap lokasi yang diselenggarakan dalam bimbingan manasik haji yang diterima sebesar 54 responden menjawab setuju, 26 responden menjawab sangat setuju, 18 responden menjawab cukup setuju, dan 2 responden menjawab tidak setuju.

c. Penyediaan fasilitas manasik haji

Didalam ini dijelaskan mengenai respon jamaah secara rinci, untuk penyediaan fasilitas yang diberikan penyelenggara dalam bimbingan manasik haji, fasilitas yang diberikan bertujuan untuk kemudahan dan kelancaran kegiatan bimbingan manasik haji KBIH Darunnisa. Dari populasi sebanyak 50 responden jamaah haji tahun 2013 yang diteliti, maka telah diperoleh hasil penelitiannya terhadap respon jamaah pada penyediaan fasilitas yang diberikan penyelenggara dalam bimbingan mansik haji, seperti tertera pada tabel dibawah ini. Tabel 4.3 Prosentase penilaian responden terhadap fasilitas yang disediakan dalam penyelenggaraan bimbingan manasik haji Sangat Setuju Setuju Cukup Setuju Tidak Setuju Sangat Tidak Setuju 40 48 8 4 Dari data yang didapat, menghasilkan suatu respon jamaah terhadap fasilitas yang sediakan dalam penyelenggaraan bimbingan manasik haji yang diterima sebesar 48 responden menjawab setuju, 40 responden menjawab sangat setuju, 8 responden menjawab cukup setuju, dan 4 responden menjawab tidak setuju.

2. Analisis Narasumber

Didalam ini dijelaskan mengenai respon jamaah secara rinci, untuk Narasumber yang telah menyampaikan bimbingan materi manasik haji, Dalam penyampaian bimbingan dapat dilihat dari berbagai aspek antara lain: penguasaan narasumber terhadap materi, metode ceramah narasumber, dan Keberhasilan narasumber dalam penyampaian bimbingan materi manasik haji kepada jamaah Penyampaian materi dilakukan oleh 7 Narasumber yang masing- masing membawa 1 atau 2 materi. Narasumber yang menyampaikan bimbingan adalah: