Pengaruh Televisi Televisi .1 Pengertian Televisi

perubahan nilai – nilai sosial dan budaya manusia. Kemampuan televisi dalam menarik perhatian massa menunjukkan bahwa media tersebut telah menguasai jarak secara goegrafis dan sosiologis, Kuswandi, 1996 : 21. Televisi memiliki keunggulan dibandingkan dengan media elektronik lainnya diantaranya siaran yang dipancarkan melalui televisi dapat menjangkau seluruh lapisan yang ada di masyarakat.

II.2.2 Pengaruh Televisi

Kekhawatiran banyak orang terhadap televise terletak pada pengaruhnya. Seluruh muatan pesan siaran diduga mampu mengubah, mewarnai ataupun membentuk prilaku khalayak penontonnya. Pesan dalam bentuk informasi dinilai sebagai suatu energi yang mengalir dari media ke khalayak pemirsa. Energi yang berbentuk film, sinteron, iklan,berita dan sebagainya pada keadaan tertentu akan dipanuti oleh pemirsanya. Pengaruh televisi terhadap sistem komunikasi tidak terlepas dari pengaruh terhadap aspek – aspek kehidupan pada umumnya. Bahwa televisi menimbulkan pengaruh terhadap kehidupan masyarakat Indonesia,sudah banyak yang mengetahui dan merasakannya. Tetapi sejauh mana pengaruh yang positif dan negatif, belum banyak diketahui. Televisi adalah sebuah sarana komunikasi, yang memiliki kekuatan pengaruh tertentu dalam menaburkan pesan kepada penontonnya. Pengaruh yang terjadi dapat positif atau negatif tergantung pada acara apa yang disiarkan, siapa yang menonton dan dalam kondisi bagaiman seseorang menonton. Penjelasan yang terlampau mekanistis yang merujuk bahwa televisi Universitas Sumatera Utara “merusak” mental penontonnya, tidaklah seluruhnya benar. Dalam keadaan inilah diperlukan kearifan dari berbagai pihak untuk memikirkan kebijakan apa yang mesti ditempuh agar televisi menjadi media yang dapat diterima oleh masyarakatnya. Hal ini juga harus mampu mengemban peran dan fungsi – fungsi idealnya media komunikasi massa. Dibutuhkan proporsi yang adil dalam menjalankan fungsi informasi, edukasi dan menghiburnya. Penonton berhak memperoleh keadilan informasi, memperoleh pendidikan sekaligus hiburan. Dan itu amat bergantung kepada siapa yang mengemban tugas mengelola televisi. Sangat arif tentunya jika terdaat curahan tenaga dan pikiran yang sungguh – sungguh untuk memberi yang terbaik baik masyarakat penonton Indonesia yang sangat pluralistik. Walaupun belum cukup bukti yang medukung dampak negatif televisi, tapi masyarakat tampaknya percaya akan kemampuan dan daya pengaruh si “kotak ajaib” ini. Perdebatan dampak televisi tidak hanya di Indonesia, sejak lahirnya deregulasi di bidang penyiaran televisi, yang diiringi dengan hadirnya stasiun penyiaran televisi swasta, banyak bermunculan pendapat dan reaksi. Selain muncul berbagai respon positif yang dikemukakan para tokoh masyarakat,banyak juga yang mengkhawatirkan dampak atau efek negatif dari siaran televisi. Dengan demikian dalam memahami televisi sebagai media komunikasi tidak dapat dipadang sebagai aktifitas yang bersifat segregatif. Memandang pengaruh televisi haruslah menyeluruh tidak dapat hanya dipandang sebagai bagian dari persoalan dari keseluruhan aktifitas sosial. Cahyana, 1996 : 33

II.3 Situasi Komedi

Dokumen yang terkait

Persepsi Mahasiswa FISIP USU Terhadap Video Parodi Vicky Prasetyo dan Zaskia Ghotic Karya Eka Gustiwana di Youtube

4 62 66

Persepsi Mahasiswa Tentang Donor Darah (Studi Etnografi tentang Persepsi Mahasiswa FISIP USU tentang Donor Darah)

16 157 111

Analisa Ketertarikan Mahasiswa FMIPA USU Dalam Memilih Bank Sebagai Tempat Menabung Dengan Menggunakan Analisis Konjoin

4 64 71

Tindakan Mahasiswa FISIP USU Terhadap Cyberbullying yang Dialami Melalui Media Online

3 55 132

Persepsi Mahasiswa Terhadap Standar Jurnalistik Citizen Journalism (Studi Deskriptif Tentang Persepsi Mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi FISIP USU Angkatan 2008, 2009, dan 2010 Terhadap Standar Jurnalistik Artikel Tentang Tewasnya Osama Bin Laden di WWW.K

6 41 112

Opini Mahasiswa FISIP USU terhadap Pernyataan Tokoh Agama” (Studi Deskriptif Opini Mahasiswa FISIP USU terhadap Pemberitaan Pernyataan Tokoh Agama tentang Kebohongan Pemerintahan SBY di Harian Kompas)

1 66 107

Talk Show Dan Sikap Mahasiswa (Studi Korelasional Tentang Pengaruh Tayangan “Apa Kabar Indonesia Malam” di tvOne terhadap Sikap Mahasiswa FISIP USU)

0 71 232

Fenomena Plagiat Dengan Memanfaatkan Situs Google Pada Mahasiswa FISIP USU “ (Studi Kasus pada Skripsi Mahasiswa Departemen Sosiologi)

12 257 57

Pemberitaan Terorisme dan Sikap Mahasiswa (Studi Korelasional tentang hubungan antara Pemberitaan Terorisme di tvOne dan Sikap Mahasiswa FISIP USU)

0 25 181

Pemberitaan ISIS dan Sikap Mahasiswa (Studi Korelasional Tentang Hubungan Antara Pemberitaan ISIS di TV One dan Sikap Mahasiswa FISIP USU)

0 25 117