Tehnik Pengumpulan Data Tehnik Pengolahan dan Analisa Data

Penentuan besar sampel berdasarkan rumus: n = Z α 2 PQ d 2 n = besar sampel minimun Z α = nilai distribusi normal tabel Z pada α tertentu 1,96 P = harga proporsi di populasi 0,50 Q = 1-P = 0,50 d = kesalahan absolut yang masih dapat ditolerir 0,10 Berdasarkan rumus maka didapatkan jumlah sampel sebesar 97 orang yang digenapkan menjadi 100 orang. Tehnik pengambilan sampel menggunakan tehnik quota sampling. Jika data yang terkumpul sudah sesuai dengan jumlah data yang diperlukan maka pengumpulan data akan dihentikan dan selanjutnya hasil itu direpresentasikan. Responden pada penelitian ini adalah pasien atau keluarga pasien yang terpilih sebagai sampel.

4.4. Tehnik Pengumpulan Data

Data dikumpulkan dengan menggunakan instrumen kuesioner. Kuesioner telah diuji validitasnya dengan menggunakan rumus pearson correlation dan diuji realibilitasnya dengan menggunakan rumus koefisien reliabilitas alfa. Berdasarkan hasil uji tersebut didapati bahwa kuesioner telah valid dan reliabel. Universitas Sumatera Utara Tabel 4.1. Laporan Hasil Uji Validitas dan Uji Reliabilitas Variabel Nomor Pertanyaan Total Person Correlation Status Alpha Status Dokter 1 0,585 Valid 0,900 Reliabel 2 0,770 Valid Reliabel 3 0,541 Valid Reliabel 4 0,675 Valid Reliabel 5 0,680 Valid Reliabel Perawat 6 0,620 Valid Reliabel 7 0,572 Valid Reliabel 8 0,513 Valid Reliabel 9 0,515 Valid Reliabel Fasilitas medis 10 0,594 Valid Reliabel 11 0,680 Valid Reliabel 12 0,576 Valid Reliabel 13 0,498 Valid Reliabel 14 0,591 Valid Reliabel Makanan 15 0,591 Valid Reliabel 16 0,447 Valid Reliabel 17 0,576 Valid Reliabel 18 0,714 Valid Reliabel Biaya 19 0,602 Valid Reliabel 20 0,478 Valid Reliabel

4.5. Tehnik Pengolahan dan Analisa Data

Data akan ditabulasi berdasarkan variabel-variabel karakteristik demografi seperti: umur, jenis kelamin, pendidikan, pekerjaan dan status pernikahan dan karakteristik penentu tingkat kepuasan seperti dokter, perawat, Universitas Sumatera Utara laboratorium serta peralatan medis yang tersedia, makanan dan biaya pelayanan kesehatan dan persepsi pasien. Tingkat kepuasaan masyarakat pasien terhadap pelayanan kesehatan rumah sakit akan dinilai berdasarkan kesesuaian persepsi masyarakat pasien dengan pelayanan kesehatan dari rumah sakit yang diterima oleh responden. Dikatakan puas jika nilai yang diberikan oleh pasien dalam pengisian kuesioner mencapai angka lebih dari 80 pada skala ordinal. Dikatakan cukup puas jika nilai yang diberikan oleh pasien mencapai angka antara 60-80 dan dikatakan tidak puas jika nilai yang diberikan pasien dalam mengisi kuesioner kurang dari 60 pada skala ordinal. Data-data yang telah dikumpulkan diolah menggunakan program SPSS versi 17 dan dianalisis secara statistik deskriptif serta disajikan dalam bentuk tabel distribusi dan diagram.

4.6. Ethical Clearance