Fungsi Komunikasi Komunikasi .1 Pengertian Komunikasi

sebagainya, secara langsung mampu “menerjemahkan” pikiran atau perasaan komunikator kepada komunikan Effendy, 2000: 11. 2. Proses komunikasi secara sekunder Proses penyampaian pesan oleh seseorang kepada orang lain dengan menggunakan alat atau sarana sebagai media kedua setelah memakai lambang sebagai media pertama. Komunikator menggunakan media kedua dalam melancarkan komunikasinya karena komunikan sebagai sasarannya berada di tempat relatif jauh atau jumlahnya relatif banyak. Surat, telephone, teleks, surat kabar, majalah, radio, televisi, film adalah media kedua yang sering digunakan dalam komunikasi. Hal ini disebabkan karena sebagai lambang symbol beserta isi content yakni pikiran dan atau perasaan yang dibawanya menjadi totalitas pesan message yang tampak tidak dapat dipisahkan, seolah-olah tanpa bahasa manusia tidak dapat berkomunikasi Effendy, 2000: 16.

II.1.2 Fungsi Komunikasi

Secara terperinci, Harold D. Lasswell mengemukakan fungsi-fungsi komunikasi: Effendy, 2004: 54 1. Penjajaganpengawasan lingkungan surveillance of the environment. Fungsi yang pertama ini, menurut Laswell dijalankan oleh para diplomat, atase, koresponden luar negeri untuk menjaga lingkungan. 2. Menghubungkan bagian-bagian yang terpisah dari masyarakat untuk menanggapi lingkungannya correlation of the part of society in responding the environment. Fungsi ini lebih diperankan editor, wartawan dan juru bicara sebagai penghubung respon internal. 3. Menurunkan warisan sosial dari generasi ke generasi berikutnya transformation of the social heritage. Fungsi ini dijalankan oleh para pendidik di dalam pendidikan formal maupun non formal karena terlibat mewariskan adat kebiasaan, nilai dari generasi ke generasi. Fungsi ini lebih berfokus pada pengetahuan, nilai dan norma sosial. Fungsi Komunikasi Pelaku Tujuan Penjajagan Lingkungan Diplomat, Atase, Pemimpin Opini Mencari tahu, Pertimbangan, Tujuan Korelasi Wartawan, Juru Bicara, Juru Pena Memberi Pengertian, Mempengaruhi, Universitas Sumatera Utara Menafsirkan Pewarisan Pendidik Menjaga Kontinuitas Keseimbangan Hiburan Semua Sumber Informasi Menghibur Sedangkan Charles R. Wright menambahkan suatu fungsi yakni entertainment hiburan yang menunjukkan pada tindakan–tindakan komunikatif yang terutama sekali dimaksudkan untuk menghibur dengan tidak mengindahkan efek–efek instrumental yang dimilikinya Nasruddin, 2005: 15-17. Pendapat lain mengatakan bahwa untuk memahami fungsi komunikasi kita perlu lebih dahulu memahami tipe–tipe komunikasi, sebab hal ini akan membedakan fungsinya yang secara umum dibagi menjadi empat yakni Komunikasi Dengan Diri Sendiri Interpersonal Communication yakni komunikasi yang terjadi di dalam diri individu atau berkomunikasi dengan diri sendiri. Fungsi komunikasi tipe ini adalah untuk mengembangkan kreativitas imajinasi, memahami dan mengendalikan diri, serta meningkatkan kematangan sebelum mengambil keputusan. Mengembangkan kreativitas imajinasi berarti menciptakan sesuatu lewat daya nalar melalui komunikasi dengan diri sendiri. Tipe komunikasi antarpribadi adalah komunikasi yang berlangsung antara dua orang atau lebih secara tatap muka. Fungsi komunikasi ini adalah berusaha meningkatkan hubungan insani human relation, menghindari dan mengatasi konflik–konflik pribadi, mengurangi ketidakpastian sesuatu, serta berbagi pengetahuan dan pengalaman dengan orang lain Cangara, 2006: 29-36. Tipe berikut adalah komunikasi publik yakni bisa disebut komunikasi kolektif, komunikasi pidato, komunikasi retorika, public speaking dan komunikasi khalayak. Komunikasi ini memiliki ciri bahwa pesan yang disampaikan ini tidak berlangsung secara spontanitas, tetapi direncanakan dan dipersiapkan lebih awal, biasanya ditemui pada kuliah umum, khotbah, rapat akbar, pengarahan, ceramah dan semacamnya. Universitas Sumatera Utara Karena itu komunikasi publik ini juga disebut komunikasi kelompok. Fungsi komunikasi ini adalah menumbuhkan semangat kebersamaan solidaritas, mempengaruhi orang lain, memberi informasi, mendidik dan menghibur. Tipe komunikasi yang terakhir adalah komunikasi massa. Komunikasi massa didefinisikan sebagai proses komunikasi yang berlangsung dimana pesannya dikirim dan sumber yang melembaga kepada khalayak yang sifatnya massal melalui alat–alat yang bersifat mekanis seperti radio, televisi, surat kabar dan film. Dalam komunikasi massa sumber dan penerima dihubungakn oleh saluran yang telah diproses secara mekanik. Proses komunikasinya berlangsung satu arah serta tanggapan baliknya lambat dan terbatas. Fungsi komunikasi massa yakni menyebarluaskan informasi, meratakan pendidikan, merangsang pertumbuhan ekonomi dan menciptakan kegembiraan dalam hidup seseorang Cangara, 2006: 55-57.

II.2 Komunikasi Massa

Dokumen yang terkait

Tayangan Bang One Show dan Tingkat Pengetahuan Mahasiswa (Studi korelasional tentang pengaruh tayangan Bang One Show di TVOne dalam meningkatkan pengetahuan mahasiswa Fakultas Hukum USU).

1 31 124

Talk Show Dan Sikap Mahasiswa (Studi Korelasional Tentang Pengaruh Tayangan “Apa Kabar Indonesia Malam” di tvOne terhadap Sikap Mahasiswa FISIP USU)

0 71 232

Tayangan Rossy Di Global TV Dan Peningkatan Pengetahuan (Studi Korelasional tentang Pengaruh Tayangan Rossy di Global TV terhadap Peningkatan Pengatahuan Mahasiswa FISIP USU tentang Tokoh-Tokoh di Indonesia)

0 48 132

Pemberitaan Terorisme dan Sikap Mahasiswa (Studi Korelasional tentang hubungan antara Pemberitaan Terorisme di tvOne dan Sikap Mahasiswa FISIP USU)

0 25 181

Tabloid Bola dan Peningkatan Pengetahuan Sepak Bola (Studi Korelasional Tentang Motivasi Konsumsi Tabloid BOLA dan Peningkatan Pengetahuan Sepak Bola di Kalangan Mahasiswa FISIP USU)

0 43 121

Kesantunan Tindak Tutur Direktif dalam Talk Show Satu Jam Lebih Dekat di TV One.

1 1 30

Peran Reporter dalam Program Satu Jam Lebih Dekat di Pt. Lativi Media Karya (Tvone) COVER

0 1 14

PELANGGARAN PRINSIP KERJA SAMA DAN PRINSIP KESANTUNAN DALAM TALK SHOW SATU JAM LEBIH DEKAT DI TV ONE

0 0 14

PENGGUNAAN DEIKSIS DALAM PERCAKAPAN PADA ACARA TALKSHOW SATU JAM LEBIH DEKAT DI STASIUN TELEVISI TVONE EPISODE MARET 2015 - repository perpustakaan

0 0 14

PENGGUNAAN DEIKSIS DALAM PERCAKAPAN PADA ACARA TALKSHOW SATU JAM LEBIH DEKAT DI STASIUN TELEVISI TVONE EPISODE MARET 2015 - repository perpustakaan

0 0 14