Alasan Pemilihan Judul Strategi Pemasaran Yang Efektif Untuk Meningkatkan Hunian Kamar Di Hotel Garuda Plaza Medan

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Alasan Pemilihan Judul

Bisnis perhotelan sangat marak di Indonesia. Hampir semua provinsi di negeri ini telah memiliki hotel. Hotel dapat berkembang dimana saja, baik di kota besar maupun kecil. Hotel kini telah berkembang menjadi industri yang handal, menjadi salah satu penopang utama di dalam pembangunan pariwisata di negara ini. Prospek yang sangat menjanjikan dari bisnis hotel sangat menarik minat perusahaan-perusahaan dan organisasi untuk tidak ketinggalan ikut meramaikan. Hotel adalah suatu jenis akomodasi yang mempergunakan sebagian atau seluruh bangunannya untuk menyediakan jasa pelayanan penginapan, makan dan minum serta jasa lainnya bagi umum yang dikelola secara komersil. Dari sekian banyak hotel yang tersebar diseluruh Indonesia, Hotel Garuda Plaza Medan dalam setiap kegiatan yang disebut pelayanan, muncul dua unsur yang sangat dominan, yaitu yang dilayani dan yang melayani. Hubungan antara kedua hal inilah yang menyebabkan munculnya usaha yang luar biasa dari manajemen Hotel Garuda Plaza Medan, untuk menggali dan terus memunculkan nilai-nilai yang tinggi dalam melayani tamu. Universitas Sumatera Utara Hotel Garuda Plaza Medan harus mempunyai strategi dalam mengembangkan usahanya. Hal ini tentu saja harus didukung oleh pelayanan yang baik dari Hotel Garuda Plaza Medan mulai dari tamu Check-In sampai Check-out. Untuk itu dibutuhkan suatu kebijakan dan strategi pemasaran yang jitu dalam menghadapi persaingan yang semakin tajam. Disinilah tugas dan peranan penting dari pemasaran suatu hotel, yaitu mengusahakan agar kamar-kamar yang pada waktu-waktu sepi dapat terisi, selain itu agar dapat meningkatkan volume penjualan dari waktu ke waktu. Hal ini mutlak dilakukan dengan mengikuti perkembangan teknologi yang terjadi dan membangun sistem informasi manajemen yang dibutuhkan oleh hotel. Untuk itulah penulis tertarik untuk mengajukan Judul “STRATEGI PEMASARAN YANG EFEKTIF UNTUK MENINGKATKAN HUNIAN KAMAR DI HOTEL GARUDA PLAZA MEDAN” 1.2 Batasan Masalah Dari uraian di atas, untuk menghindari pengertian yang terlalu luas mengenai strategi pemasaran yang efektif guna meningkatkan hunian kamar pada suatu hotel, maka saya selaku penulis menganggap perlu membatasi permasalahan yang akan dibahas di karya ilmiah saya, agar nantinya tidak menyimpang dan meluas dari batasan masalah berikut : a. Proses pemesanan kamar booking dan check-in tamu. b. Proses transaksi pembayaran check-out c. Proses Strategi Pemasaran yang Efektif guna meningkatkan hunian kamar pada Hotel Garuda Plaza Medan Universitas Sumatera Utara

1.3 Tujuan Penelitian