Keadaan Fisik Sekolah Keadaan Lingkungan Fisik Sekolah

3 - Farmasi Visi SMK Muhammadiyah Magelang Visi dari SMK Muhammadiyah Magelang yaitu: “Unggul dalam imtaq, berjiwa wirausaha, kompeten di bidangnya, dan kompetitif serta berbudaya lingkungan”. Misi SMK Muhammadiyah Magelang a. Membentuk manusia muslim berakhlakul karimah, berdisiplin, jujur, bertanggung jawab, dan cinta tanah air. b. Menyelenggarakan pembelajaran berbasis TIK dengan mengedepankan keunggulan, keterampilan, kreativitas, kemandirian, berjiwa wirausaha, serta memiliki sikap professional c. Menjalin kerja sama dengan pihak terkait dalam rangka mempersiapkan calon tenaga kerja yang kompeten di bidangnya. d. Meningkatkan kualitas lulusan yang kompetitif di dunia kerja. e. Menciptakan situasi kerja dan pembelajaran yang kondusif serta berwawasan lingkungan. Secara Umum, berikut adalah hasil observasi di SMK Muhammadiyah Magelang:

I. Keadaan Fisik Sekolah

a. Identitas Sekolah terlampir b. Kondisi Tanah  Luas tanah seluruhnya : 5150 m  Luas bangunan : 1758 m  Luas halaman : 3392 m  Luas lapangan olahraga : 3300  Status bangunan milik : Yayasan Muhammadiyah c. Luas masing-masing ruang terlampir

II. Keadaan Lingkungan Fisik Sekolah

1. Jenis Bangunan Jenis bangunan yang mengelilingi SMK Muhammadiyah Magelang yaitu: - Sebelah Barat : SMA Muhammadiyah Magelang dan Poliklinik Muhammadiyah 4 - Sebelah Timur : Kampung Magersari - Sebelah Utara : SD Muhammadiyah Alternarif 1 - Sebelah Selatan : Universitas Muhammadiyah Magelang 2. Kondisi Lingkungan a Tingkat kebersihan SMK Muhammadiyah Magelang memiliki tingkat kebersihan yang dapat dikatakan baik. Hal ini terlihat dari tidak adanya sampah yang berserakan di lingkungan sekolah tersebut. Hal ini dapat terwujud dari peran segenap warga sekolah untuk menjaga kebersihan. Selain itu, tersedia fasilitas tempat smapah dengan jumlah yang memadai, serta di beberapa tempat juga ada tempat sampah yang terbagi menjadi tiga kategori yaitu sampah untuk sampah jenis kertas, sampah plastik, dan berbahan logam yang masing-masing memiliki peruntukan jenis sampah yang berbeda petugas kebersihan di SMK Muhammadiyah Magelang terdiri dari tiga orang yaitu:  Bapak Darji  Bapak Slamet Sutakno  Bapak Ilham Lutfi b Tingkat Kebisingan SMK Muhammadiyah Magelang letaknya dekat jalan raya sehinnga dekat sekali dengan sumber kebisingan. Namun demikian, tingkat kebisingan di SMK Muhammadiyah Magelang dapat dikatakan sedang, karena suara bising bersumber dari kendaraan bermotor tidak terlalu terasa sampai di ruang kelas. Sehingga tidak terlalu mengganggu kegiatan belajar mengajar. c Sanitasi Sanitasi di SMK Muhammadiyah Magelang dapat digolongkan baik dan memadai. d Jalan penghubung dengan sekolah SMK Muhammadiyah Magelangberlokasi di pusat kota dan dekat dengan jalan raya. Sehingga akses menuju sekolah sangatlah mudah dinjangkau, baik menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum. e Lingkungan sekitar SMK Muhammadiyah Magelang Lingkungan sekitar sekolah mayoritas adalah pemukiman penduduk dan rumah kos. Sebagian siswa SMK Muhammadiyah 5 Magelang tinggal di sekitar sekolah atau sekedar kos di sekitar sekolah.

III. Fasilitas Sekolah