Struktur Organisasi Policy, Government, and Public Affairs Dana Program Community Engagement Perusahaan Geothermal

melalui asistensi teknis, tukar informasi, dan diskusi publik, peningkatan kapasitas, serta penerapan hasil-hasil penelitian secara berkelanjutan. Perusahaan bertekad untuk mencapai visi dengan cara yang berkelanjutan dengan program-program CE diharapkan turut berkontribusi bagi masa depan masyarakat. Kontribusi tersebut tidak hanya diukur dari dampak program dan inisiatif yang berorientasi keluar, melainkan juga dari kemampuan untuk mengatasi persoalan lingkungan, sosial, dan keuangan yang terkait dengan kegiatan bisnis perusahaan. Dengan banyak melakukan inisiatif program-program CE, diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Disetiap tahapan operasi perusahaan, tersedia peluang dan kesempatan untuk melakukan inovasi yang dapat berkontribusi secara berkelanjutan. Guna mewujudkan potensi ini, setiap karyawan perusahaan perlu memahami dan memegang teguh visi perusahaan tentang masa depan yang lebih baik.

4.3 Struktur Organisasi Policy, Government, and Public Affairs

Gambar 3. Struktur Organisasi Policy, Government, and Public Affairs GPO INDO PGPA Organization Structure PGPA Manager PGPA Admin Assistant Govt. Ext. Relations Manager Salak Community Affairs Manager Darajat Community Affairs Manager Communication CE Planning Manager Khusus untuk Community Affairs Group, tugas dan tanggung jawabnya adalah sebagai berikut: 1. Bertanggung jawab untuk mengidentifikasi, melaksanakan, dan memenuhi semua perjanjian yang berlaku. 2. Menyiapkan, mengirimkan, dan memastikan studi AMDAL, mengimplementasikan dan melakukan RPLUPL. 3. Pinjamsewa, atau membeli lahan jika diperlukan. 4. Rencana, implementasi dan evaluasi program Community Relation dan Development. 5. Menjaga hubungan yang efektif dengan pemerintah pusat dan daerah, LSM, masyarakat, dan kelompok lain yang tertarik dengan tujuan untuk mendukung operasi harian perusahaan. 6. Menyiapkan rencana kerja dan mengimplementasikan program CE di Kabupaten Bogor dan Sukabumi. 7. Mempromosikan Perusahaan Geothermal sebagai perusahaan yang lebih terdepan di bisnis panasbumi dan sebagai perusahaan yang ramah lingkungan. 8. Mengelola hubungan antara perusahaan dan stakeholders yang mematuhi peraturan pemerintah dan meminisasi adanya gangguan terhadap operasi dari kelompok-kelompok yang tidak bertanggungjawab. 9. Tidak terbatas jam kerjanya dengan maksud menjaga hubungan baik dengan kelompok-kelompok masyarakat, dan lainnya. 10. Berkomunikasi dan negosiasi dengan kelompok-kelompok. Perusahaan Geothermal berkomitmen terhadap tanggungjawab sosial oleh karena itu pada bagian ini memiliki karyawan tetap yang menangani dan menjalankan program-program CE yang berjumlah 6 orang, dan 2 orang tenaga kontrak.

4.4 Dana Program Community Engagement Perusahaan Geothermal

Sejak tahun 1998 PG dan mitra patungannya telah menyisihkan sebagian dari pendapatannya untuk memberi manfaat bagi masyarakat setempat melalui dana CSR atau yang disebut dengan CE. Dana tersebut disalurkan oleh perusahaan melalui mitra yang dipercaya. Dana ini disalurkan untuk proyek- proyek pengembangan masyarakat yang diharapkan memberi manfaat bagi masyarakat di sekitar wilayah kerja perusahaan. Wilayah ini meliputi Kecamatan Kabandungan, Kecamatan Kalapanunggal, dan Kecamatan Pamijahan. Program-program tersebut dijalankan melalui fasilitator ahli, tokoh-tokoh masyarakat, dinas-dinas pemerintahan setempat, dan LSM. Adapula proposal usulan proyek masuk ke perusahaan yang sebelumnya dikoordinasikan bersama Pemerintah Daerah guna memastikan adanya dampak maksimal dalam peningkatan mutu kehidupan masyarakat setempat. Kemudian dilakukan pengecekan agar sejalan dengan tujuan perusahaan untuk kegiatan kemanusiaan dan pembangunan, serta memenuhi pedoman keuangan dan audit. Akan tetapi ada beberapa kegiatan yang mendapat larangan keras dan tidak akan dibiayai seperti kegiatan politik dan proyek-proyek yang tidak berdampak luas bagi masyarakat.

4.5 Pilar Utama Program Community Engagement Perusahaan Geothermal