Ruang Lingkup Penelitian Jenis dan Sumber Data Pengolahan Data

Sudirman : Analisis Komperatif Pengaruh Perubahan Tingkat Suku Bunga Terhadap Perkembangan Kredit Dan Pembiayaan Pada Bank Konvesional Dan Bank Syariah Di Indonesia, 2009. BAB III METODE PENELITIAN Metode penelitian merupakan langkah dan prosedur yang akan dilakukan dalam pengumpulan data dan informansi dalam memecahkan permasalahan dan menguji hipotesis penelitian.

3.1 Ruang Lingkup Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji seberapa besar pengaruh yang ditimbulkan akibat adanya perubahan tingkat suku bunga kredit rata-rata yang disalurkan oleh perbankan terhadap perkembangan kredit yang disalurkan oleh bank konvensional dan pembiayaan yang disalurkan oleh bank syariah di Indonesia untuk jangka waktu 15 tahun yakni selama kurun waktu 1992 – 2006. Penelitian ini juga bertujuan untuk membuktikan benarkah ada relevansi antara pengaruh perubahan tingkat suku bunga dengan keruntuhan bank-bank konvensional dan tumbuhnya bank syariah di Indonesia..

3.2 Jenis dan Sumber Data

Dalam sebuah penelitian dibutuhkan data-data untuk membuktikan kebenaran dalam penelitian tersebut. Data yang diperlukan pada dasarnya berasal dari dua sumber yaitu data primer dan data sekunder. Sudirman : Analisis Komperatif Pengaruh Perubahan Tingkat Suku Bunga Terhadap Perkembangan Kredit Dan Pembiayaan Pada Bank Konvesional Dan Bank Syariah Di Indonesia, 2009. Data primer adalah data yang diambil langsung dari lapangan, sedangkan data sekunder adalah data yang diambil dari hasil kajian atau publikasi suatu lembaga. Adapun Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang berbentuk data runtun waktu time series selama kurun waktu lima belas tahun mulai periode tahun 1992 – 2006. Sumber data diperoleh melalui laporan statistik perkembangan kredit perbankan yang diolah dan dikeluarkan oleh Bank Indonesia dan laporan keuangan Bank Muamalat Indonesia data dari Bank Muamalat merupakan laporan keuangan dari tahun 1992 – 1998, mengingat pada tahun tersebut Bank Indonesia hanya mempunyai data 1 unit bank yang menerapkan prinsip syariah yaitu Bank Muamalat Indonesia serta data-data lainnya yang relevan dengan penelitian ini.

3.3 Pengolahan Data

Untuk mendapatkan hasil dari data-data yang diperoleh, setiap peneliti akan melakukan proses pengolahan data dengan menggunakan ilmu ekonometrika yaitu salah satu cabang ilmu ekonomi yang menggabungkan tiga disiplin ilmu yakni matematika, statistika dan ilmu ekonomi. Mengingat rumitnya perhitungan data-data dalam sebuah penelitian, beberapa pakar ekonometrika telah menciptakan beberapa software computer yang dapat membantu setiap peneliti untuk mengolah data penelitian, diantaranya yaitu seperti TSP, SPSS, Microfit, SAS, Shazam, Minitab, Stata, Limpdep dan Eviews. Saat ini untuk memperoleh hasil dari data-data perkembangan tingkat suku bunga, perkembangan kredit dan perkembangan pembiayaan, penulis lebih memilih menggunakan program komputer e-Views 4.1 untuk mengolah data dalam penulisan skripsi ini. Penggunaan software komputer ini dikarenakan data yang dihasilkan cukup lengkap, disamping itu juga mudah dalam pengoperasian penggunaannya. Sudirman : Analisis Komperatif Pengaruh Perubahan Tingkat Suku Bunga Terhadap Perkembangan Kredit Dan Pembiayaan Pada Bank Konvesional Dan Bank Syariah Di Indonesia, 2009.

3.4 Model Analisis Data