Manfaat Praktis Manfaat Teoritis

D. Metodologi Penelitian

1. Metode Penelitian

Metode yang di gunakan dalam penelitian skripsi ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian deskriptif dengan pengertian untuk menemukan fakta dengan intrrpretasi yang tepat, akurat, faktual dan sistematis. Penelitian deskriptif bertujuan untuk mendeskripsikan apa-apa yang saat ini yang berlaku didalamnya, mencatat, lalu menganalisis dan menginterpretasikan kondisi-kondisi yang sekarang ini terjadi atau ada. Menurut Sumadi Suryabrata, bahwa “metodedeskriptif” adalah metode penelitian yang bertujuan untuk membuat penyederhanaan secara sistematis, faktual dan akuratmengenai faktor-faktor populasi yang bersifat sistematis. 7 Penelitian kualitatif menurut Bogdan dan Tailor seperti yang di kutip Lexy J Moleong yaitu sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan prilaku yang dapat di amati. Pendekatan ini diarahkan pada latar dan individu tersebut secara holistik utuh. Jadi, dalam hal ini tidak boleh mengisolasikan individu atau organisasi kedalam variabel atau hipotesis, tetapi perlu memandangnya sebagai bagian dari sesuatu keutuhan. 8

2. Subjek dan Objek Penelitian

a. Dalam penelitian ini yang akan di jadikan subjek penelitian adalah narasumber yang dapat memberikan informasi yaitu Pembina, guru, 7 SumadiSuryabrata, MetodePenelitian, Jakarta: RajawaliPres, 1987, Cet. Ke-I, h. 9 8 Lexy J Moleong. Metode penelitian kualitatif, Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2002, Cet.Ke-11 h.3 dan Pengurus Organisasi Pemuda Pengajian Miftahul Jannah yang berada di Kampung Jati Parung. b. Sedangkan yang menjadi objek penelitian ini adalah Peran Organisasi Pemuda Pengajian Miftahul Jannah dalam menumbuhkan sikap keagamaan remaja di Kampung Jati Parung.

3. Tempat dan waktu Penelitian

a. Tempat penelitian : Adapun yang di jadikan alasan pertimbangan pemilihan lokasi ini adalah pertama penelitian ini belum ada yang meneliti dengan judul yang sama. Kedua lokasi ini juga sangat strategis dalam penelitian ini. b. Waktu penelitian: tiga bulan terhitung dari: 27 September sampai dengan 30 Desember 2012.

4. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data adalah salah suatu cara untuk memperoleh kebenaran yang di pandang ilmiah dalam suatu penelitian terhadap hal yang di peroleh keseluruhan, tekhnik pengumpulan Data yang di gunakan sebagai pendukung penelitian ini adalah dengan beberapa instrumen penelitian berikut: a. Observasi dan alat observasi Observasi adalah tekhnik pengumpulan data yang di arahkan pada kegiatan yang memperhatikan secara akurat, mencatat fenomena yang muncul dan mempertimbangkan hubungan