Pertanyaan Penelitian KAJIAN PUSTAKA

40 analisis data untuk pengorganisasian data, tabulasi data, prosentase data, interpretasi data, dan penyimpulan data. 5. Tahap penyusunan laporan. Tahapan ini dilakukan untuk menyusun seluruh data dari hasil penelitian yang didapat dan selanjutnya disusun sebagai laporan pelaksanaan penelitian.

C. Sumber Data Penelitian

Sumber data penelitian adalah tempat, peristiwa, orang yang menjadi subjek penelitian. Subyek penelitian diperlukan sebagai pemberi keterangan mengenai data-data dan informasi-informasi yang menjadi sasaran penelitian. Yang menjadi subyek penelitian dalam penelitian pola pendampingan Lembaga Swadaya Masyarakat LSM Rumpun Tjoet Njak Dien Yogyakarta bagi pekerja rumah tangga ini adalah pendamping, pekerja rumah tangga, dan pengelola LSM Rumpun Tjoet Njak Dien Yogyakarta. Maksud dari pemilihan subyek ini adalah untuk mendapatkan sebanyak mungkin informasi dari berbagai macam sumber sehingga data yang diperoleh dapat diakui kebenarannya.

D. Teknik Pengambilan Sampel

Teknik pengambilan sampel yang peneliti gunakan adalah teknik proporsive sampling yaitu sampel yang dipilih berdasarkan pertimbangan atau penelitian subjektif dari penelitian, jadi dalam hal ini penelitian menentukan sendiri responden mana yang dianggap dapat mewakili populasi Burhan Ashshofa, 1996: 91. Sampel yang diambil adalah 3 anggota LSM Rumpun Tjoet Nyak Dien, 5 pekerja rumah tangga, 5 majikan pengguna jasa. 41

E. Teknik Pengumpulan Data

Untuk memperoleh data yang diperlukan, maka digunakanlah berbagai cara pengumpulan data sebagai berikkut : 1. Observasi Menurut Sanapiah Faisal 1992: 52, metode observasi adalah metode pengumpulan data dengan menggunakan pengamatan atau penginderaan langsung terhadap suatu benda, kondisi, situasi, proses atau perilaku. Manfaat data yang diambil dari pengamatan ini adalah mengecek kebenaran data dari kemungkinan data yang dicari ada yang bias atau menyimpang karena adanya keraguan dari peneliti kurang dapat mengingat peristiwa atau hasil wawancara. Dalam penelitian, peneliti menggunakan observasi non partisipan Karena cara observasi yang dimaksudkan disini adalah peneliti tidak ikut berpartisipasi secara langsung dalam pelaksanan Pola pendampingan LSM Rumpun Tjoet Njak Dien Yogyakarta Bagi Pekerja Rumah Tangga Berbasis Hak Asasi Manusia. Tetapi peneliti melakukan observasi tentang kegiatan pola pendampingan LSM Rumpun Tjoet Njak Dien Yogyakarta Bagi Pekerja Rumah Tangga Berbasis Hak Asasi Manusia. 2. Wawancara Wawancara adalah proses memperoleh keterangan untuk tujuan penelitian dengan tanya jawab dan tatap muka dengan mengunakan alat yang disebut panduan wawancara Lexy j. Meleong, 2005 : 186. Dapat dikatakan bahwa wawancara adalah tanya jawab lisan antara dua orang