Frekuensi Teknik Seksio sesaria

2.1.5.5.1.1.2.Seksio sesaria berulang Seksio sesaria berulang berhubungan dengan kondisi komplikasi ibu dan fetus jika dibandingkan dengan lahir normal dan seksio sesaria pertama kalinya. 37,38 Tingginya tingkat seksio sesaria berulang berhubungan dengan meningkatnya perlengketan serta intensitasnya. Perlengketan ini menyebabkan morbiditas akut berupa perdarahan dan memperlama durasi tindakan serta morbiditas kronis berupa gangguan pencernaan dan nyeri pelvis kronis. 38,39 Perlengketan banyak terjadi pada seksio berulang ke-3 kalinya daripada pertama kali. Faktor-faktor yang dapat menyebabkan terjadinya perlengketan berupa teknik pembedahan yang dilakukan, penanganan jaringan, dan kondisi kesehatan pasien yang berhubungan dengan penyembuhan jaringan dan pembentukan perlengketan. 40 2.1.5.5.1.1.3.Usia 35 tahun Dalam beberapa dekade terakhir, ada penundaan umur untuk melahirkan pertama kalinya dan rata-rata umur wanita ketika melahirkan meningkat dalam banyak negara. 41,42 Banyak penelitian yang menunjukan bahwa advance maternal age umur lebih dari 35 tahun ketika melahirkan banyak berhubungan dengan meningkatnya risiko hipertensi, diabetes gestasional, perdarahan post-partum, melahirkan prematur, plasenta previa, abruptio plasenta, seksio sesaria, berat badan lahir rendah, fetal growth restriction, makrosomia, nilai apgar yang rendah, dan kematian perinatal. 41,43,44,45 Meningkatnya umur berhubungan dengan menurunya fungsi organ wanita. 46 Oleh karena itu adanya peningkatan risiko berupa proses melahirkan yang lama menurut Luke dan Brown tahun 2007. 47 Kontraksi spontan dan kekuatannya menurun dengan meningkatnya umur menurut penelitian yang dilakukan Smith el al, 2008. 48

2.2. Kerangka Teori

2.3. Kerangka Konsep

2.4. Definisi Operasional

Variabel Definisi Operasional Cara Pengukuran Skala Ibu Hamil Wanita mengandung bayi yang berkembang dalam tubuhnya. Sesuai yang tertulis dalam rekam medis terdapat diagnosa kehamilan. - Seksio sesaria Prosedur bedah yang menggunakan satu atau lebih insisi melalui abdomen dan uterus ibu untuk melahirkan satu atau lebih bayi. Sesuai yang tertulis dalam rekam medis terdapat riwayat proses persalinan melalui tindakan Seksio sesaria. - Kadar Hb Pra- operasi Seksio sesaria Kadar Hb dalam gdl yang diperoleh sebelum melakukan tindakan operasi Seksio sesaria. Sesuai yang tertulis dalam rekam medis terdapat kadar Hb sebelum melakukan tindakan Seksio sesaria. Nominal Kadar Hb Pasca- operasi Seksio sesaria Kadar Hb dalam gdl yang diperoleh setelah melakukan tindakan operasi Sesuai yang tertulis dalam rekam medis terdapat kadar Hb Nominal Seksio sesaria. setelah melakukan tindakan Seksio sesaria. Obesitas Ibu memiliki perhitungan indeks massa tubuh lebih dari 25 kgm 2 semenjak sebelum hamil. Sesuai yang tertulis dalam rekam medis terdapat tinggi badan dan berat badan sebelum hamil. Nominal Seksio sesaria berulang Ibu memiliki riwayat tindakan seksio sesaria sebelumnya. Dan, telah menjalani tindakan seksio sesaria yang berulang lebih dari 2 kali. Sesuai yang tertulis dalam rekam medis terdapat riwayat tindakan seksio sesaria sebelumnya. Nominal Usia ibu 35 tahun Ibu memiliki usia lebih dari sama dengan 35 tahun ketika melahirkan. Sesuai yang tertulis dalam rekam medis terdapat usia ibu ketika melakukan tindakan seksio sesaria. Nominal