Pengembangan Perpustakaan Pengembangan Laboratorium Fisika, Biologi, Kimia

No. Standar SMA-BI Kriteria Keunggulan SMA-BI 13. Guru dan kepsek berprestasi • Menetapkan target pembinaan kompetensi guru. 14. Mengembangkan mutu entrepreneurship • Menetapkan target pengembangan bidang wirausaha pendidik dan tenaga kependidikan.

7. Sarana dan Prasarana Pendidikan

Sekolah secara bertahap harus memenuhi standar sarana dan prasarana yang mendukung efektivitas proses pembelajaran yang setara dengan proses pembelajaran sekolah unggul di salah satu negara maju.

a. Pengembangan Perpustakaan

Perpustakaan memegang peranan penting, oleh karena itu perlu dilengkapi dengan buku-buku pelajaran berbahasa Inggris, buku referensi, jurnal nasional dan internasional, buletin, koran, majalah, serta perangkat audio visual. Perpustakaan diharapkan dapat membantu siswa mengasah otak, memperluas dan memperdalam pengetahuan, melahirkan kreativitas, serta membantu kegiatan kurikuler dan ekstrakurikuler. Kecanggihan teknologi dewasa ini, mengharuskan perpustakaan dilengkapi dengan fasilitas komputer dan internet yang memungkinkan warga sekolah mendapatkan berbagai informasi yang disediakan di alam maya. Perpustakaan juga harus menerapkan sistem komputerisasidigital dalam mencari katalog buku. Ruang perpustakaan harus nyaman, sebaiknya dilengkapi dengan alat pendingin AC yang memadai. Panduan Penyelenggaraan Rintisan SMA Bertaraf I nternasional 40 No. Standar SMA-BI Kriteria Keunggulan SMA-BI 1. Koleksi buku perpustakaan meliputi pelajaran berbahasa Inggris, buku referensi, jurnal nasional dan internasional, buletin, koran, majalah, serta perangkat audio visual. Menetapkan target pengadaan buku terukur dalam meningkatkan kualifikasi guru jangka menengah. 2. Mengembangkan perpustakaan digital. • Menetapkan standar pengelolaan perpustakaan berbasis TIK • Menetapkan standar penyediaan informasi digital • Menetapkan standar pelayanan perpustakan.

b. Pengembangan Laboratorium Fisika, Biologi, Kimia

Setiap sekolah harus memiliki minimal satu laboratorium Fisika, satu laboratorium Biologi, dan satu laboratorium Kimia, yang dilengkapi dengan peralatan dan bahan praktikum yang memadai untuk menunjang proses pembelajaran. Laboratorium tersebut perlu didayagunakan secara maksimal dengan dukungan teknologi informasi dan komunikasi serta memenuhi standar. Panduan Penyelenggaraan Rintisan SMA Bertaraf I nternasional 41 No. Standar SMA-BI Kriteria Keunggulan SMA-BI 1 Memiliki laboratorium pendukung pembelajaran • Memiliki laboratorium kimia, biologi, fisika sesuai standar nasional pendidikan. • Menetapkan indikator efektivitas pengelolaan dan pendayagunaan laboratorium. • Menetapkan standar tingkat satuan pendidikan dalam mengintegrasikan laboratorium pada jaringan dan akses internet. 2 Mendayagunakan laboratorium pendukung pembelajaran • Menetapkan standar efektivitas pendayagunaan laboratorium kimia, biologi, fisika sesuai standar nasional pendidikan • Melaksanakan evaluasi pendayagunaan laboratorium kimia, biologi, fisika sesuai standar nasional pendidikan

c. Pengembangan Laboratorium Bahasa