Rumusan Masalah Pemecahan Masalah

1.2 RUMUSAN MASALAH DAN PEMECAHAN MASALAH

1.2.1 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah di atas, secara umum dapat dirumuskan permasalahan sebagai berikut : Bagaimanakah cara meningkatkan kualitas pembelajaran IPS pada siswa kelas V SDN Tugurejo 01 Semarang ? Adapun rumusan masalah tersebut dapat dirinci sebagai berikut : a. Bagaimanakah penggunaan model STAD dengan media gambar dalam meningkatkan keterampilan guru dalam pembelajaran IPS pada siswa kelas V SDN Tugurejo 01 Semarang? b. Bagaimanakah penggunaan model STAD dengan media gambar dalam meningkatkan aktivitas siswa dalam pembelajaran IPS pada siswa kelas V SDN Tugurejo 01 Semarang? c. Bagaimanakah penggunaan model STAD dengan media gambar dalam meningkatkan hasil belajar IPS pada siswa kelas V SDN Tugurejo 01 Semarang?

1.2.2 Pemecahan Masalah

Berdasarkan diskusi bersama guru kolaborator, bertolak dari akar penyebab masalah dan didasarkan pada kajian teori maka didapatkan alternatif pemecahan masalah yaitu dengan menggunakan model Student Teams Achievement Divisions STAD dengan media gambar untuk pemecahan masalah. Model Student Teams Achievement Divisions STAD merupakan pendekatan cooperative learning yang menekankan pada aktivitas dan interaksi diantara siswa untuk saling memotivasi dan saling membantu dalam menguasai materi pelajaran guna mencapai prestasi yang maksimal. Media gambar merupakan media dengan penyajian visual dua dimensi yang memanfaatkan rancangan gambar sebagai sarana pertimbangan mengenai kehidupan sehari-hari, sehingga dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Adapun langkah-langkah pemecahan masalah sebagai berikut : a. Guru mempersiapkan rancangan pembelajaran dengan membuat RPP, LKS, bahan ajar, dan media gambar. b. Guru memulai kegiatan pembelajaran dengan berdoa dan mengajak siswa bernyanyi untuk menumbuhkan motivasi belajar siswa penyampaian tujuan dan motivasi . c. Siswa dibagi menjadi beberapa kelompok kecil secara heterogen, setiap kelompok terdiri dari 4-5 siswa pembagian kelompok . d. Guru menjelaskan materi kepada siswa dengan menggunakan media gambar presentasi dari guru . e. Guru memberikan pertanyaan kepada siswa mengenai materi yang dijelaskan. f. Guru memberikan lembar kerja siswa LKS. g. Guru memberi tugas kelompok kepada siswa kegiatan belajar dalam tim kerja tim . h. Siswa mengerjakan tugas kelompok yang diberikan guru. Siswa diminta saling bertukar pendapat dan diskusi sampai semua anggota kelompok memahami materi kegiatan belajar dalam tim kerja tim . i. Guru memberikan kuispertanyaan kepada seluruh siswa secara individu. Perolehan nilai kuis setiap anggota kelompok menentukan skor yang diperoleh kelompok kuis evaluasi . j. Siswa menjawab kuispertanyaan yang diberikan oleh guru. Setiap anggota kelompok berlomba-lomba mengumpulkan nilai melalui kuis yang diberikan guru kuis evaluasi . k. Guru memberikan tanggapan terhadap hasil jawaban siswa. l. Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya mengenai materi yang belum dipahami. m. Guru memberikan evaluasi kepada siswa untuk mengukur pemahaman siswa. n. Guru memberikan penghargaan kepada siswa yang aktif dan kelompok yang mendapat nilai tertinggi saat kegiatan belajar mengajar penghargaan prestasi tim . o. Guru memberikan kesimpulan terhadap kegiatan pembelajaran dan menutup kegiatan pembelajaran dengan berdoa.

1.3 TUJUAN PENELITIAN

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI) BERBANTUAN MEDIA GRAFIS PADA SISWA KELAS IV SDN TUGUREJO 01 KOTA SEMARANG

4 24 305

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL QUANTUM TEACHING DENGAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS V SDN KARANGANYAR 01 SEMARANG

0 20 251

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL NHT DENGAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS IV SDN SALAMAN MLOYO SEMARANG

0 5 427

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL COOPERATIVE SCRIPT DENGAN MEDIA AUDIOVISUAL PADA SISWA KELAS V SDN MANGKANGKULON 01 KOTA SEMARANG

1 11 323

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL ROLE PLAYING DENGAN MEDIA VIDEO SISWA KELAS V SDN KANDRI 01 KOTA SEMARANG

1 7 270

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL STAD DENGAN MEDIA MICROSOFT POWERPOINT PADA SISWA KELAS V SDN SALAMAN MLOYO SEMARANG

0 17 258

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN PKn MELALUI MODEL ROLE PLAYING BERBANTUAN MEDIA BONEKA TANGAN PADA SISWA KELAS V SDN TUGUREJO 01 KOTA SEMARANG

1 24 287

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL TWO STAY TWO STRAY BERBANTUAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS V SDN TUGUREJO 01 KOTA SEMARANG

0 24 337

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL STAD DENGAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS V SDN TUGUREJO 01 SEMARANG

0 5 179

PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL KOOPERATIF TIPE STAD BERBANTUAN AUDIOVISUAL SISWA KELAS V SDN PURWOYOSO 01 KOTA SEMARANG

1 17 287