JUDUL LATAR BELAKANG MASALAH

PROPOSAL PENELITIAN NAMA : MUHAMMAD THORIQ ZIYADI NPM : 10.84202.1241 FAKULTAS : KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN PROGRAM STUDI : PENDIDIKAN MATEMATIKA ANGKATAN : 2010

A. JUDUL

”PEMBELAJARAN METODE TALKING STICK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI PRISMA DAN LIMAS DI KELAS VIII SMPN 2 PADEMAWU PAMEKASAN ”.

B. LATAR BELAKANG MASALAH

Pada saat ini ilmu pengetahuan dan teknologi telah berkembang begitu pesat. Perkembangan tersebut tentunya akan menuntut hadirnya individu-individu yang kreatif, beretos kerja tinggi, profesional dan mampu mengatasi masalah. Berkenaan dengan hal tersebut perlu adanya peningkatan kualitas pendidikan, sebab pendidikan merupakan tolak ukur kemajuan bangsa. Pendidikan juga merupakan suatu kebutuhan yang harus dipenuhi dalam kehidupan masyarakat, berbangsa dan bernegara. Maju mundurnya suatu bangsa tergantung dari kualitas pendidikan. Selain itu pendidikan merupakan wadah yang dapat dipandang sebagai pembentuk sumber daya manusia yang bermutu tinggi, oleh karena itu pendidikan tentunya tidak lepas dari ilmu 1 pengetahuan dan teknologi yang sangat dipengaruhi oleh kualitas pemahaman kita terhadap ilmu-ilmu dasar. Adapun usaha yang dilakukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan antara lain penyempurnaan kurikulum, perbaikan sistem pengajaran dan peningkatan kualitas tenaga kependidikan. Salah satu bidang studi dalam pendidikan yang mendukung perkembangan ilmu dan pengetahuan adalah matematika. Matematika menduduki peranan yang sangat penting dalam pendidikan, yaitu sebagai ratu sekaligus pelayan ilmu. Matematika tumbuh dan berkembang untuk dirinya sendiri sebagai suatu ilmu, juga untuk melayani kebutuhan ilmu pengetahuan yang lain dalam pengembangan dan operasionalnya. Adapun permasalahan yang menjadi rahasia umum di dunia pendidikan kita adalah hasil belajar matematika siswa yang relatif rendah. Rendahnya hasil belajar matematika disebabkan karena aktifitas dalam pembelajaran matematika masih sangat rendah. Siswa jarang sekali mengajukan pertanyaan walaupun guru telah memberi kesempatan untuk bertanya kepada siswa yang sekiranya belum dimengerti. Kurangnya aktivitas siswa di dalam kelas karena penggunaan metode mengajar yang tidak sesuai atau kurang tepat sehingga siswa tidak dapat dengan mudah memahami dan menguasai materi yang disampaikan. Agar kegiatan belajar mengajar berlangsung secara efektif, kreatif, aktif dan menyenangkan, maka guru harus pandai dalam memilih metode pembelajaran yang sesuai dengan materi yang akan diajarkan. Keberhasilan siswa akan banyak bergantung kepada metode yang digunakan oleh guru. Guru juga diharapkan mampu membangkitkan aktivitas belajar siswa serta mampu membuat siswa lebih memahami materi yang disampaikan. Salah satu metode pembelajaran yang dapat membuat siswa lebih aktif adalah metode pembelajaran Talking Stick. http:www.dewinuryanti.com201303metode-talking- stick-dalam-pembelajaran-matematika.html . Metode pembelajaran Talking Stick yaitu suatu metode dimana dalam penerapannya diawali dengan guru menyampaikan materi pokok yang akan dipelajari. Kemudian siswa diberi kesempatan untuk mempelajari materi tersebut. selanjutnya guru meminta kepada siswa menutup bukunya kemudian guru mengambil tongkat. Tongkat tersebut diberikan kepada salah satu siswa diamana siswa yang mendapat tongkat tersebut harus menjawab pertanyaan dari guru demikian seterusnya. Metode Pembelajaran Talking Stick adalah salah satu metode pembelajaran yang diharapkan mampu membuat siswa lebih aktif dan lebih bersemangat untuk belajar sehingga nantinya dapat membuat siswa memahami materi matematika dengan cepat. Tidak hanya itu salah satu faktor yang juga membuat hasil belajar matematika siswa yang relatif rendah adalah materi pelajaran matematika yang memang di rasa sulit dimengerti oleh siswa. Ada beberapa materi pelajaran matematika yang membuat siswa merasa kesulitan dan membingungkan untuk di pahami salah satunya yaitu tentang materi prisma dan limas. Limas adalah salah satu bangun ruang sisi datar yang alasnya berbentuk segi banyak. materi limas sering juga terkadang membuat siswa kebingungan karna materinya sedikit membingungkan da membutuhkan sedikit imajinasi untuk memahaminya. Tidak hanya itu masih banyak siswa yang kebingungan atau tidak mengerti tentang cara mencari volume limas yang bisa dicari dengan rumus sepertiga kali luas alas dikali tinggi, menentukan luas alas limas jika diketahui volume dan tingginya, dan menentukan tinggi limas jika diketahui volume dan luas alasnya. Dari permasalahan terkait materi limas yang dirasa sulit dan membingungkan bagi siswa pada uraian di atas. peneliti punya inisiatif untuk mencoba untuk menggunakan metode talking stick dalam materi limas di SMP NEGERI 2 PADEMAWU PAMEKSAN karna sekolah tersebut cukup dekat dengan tempat tinggal peneliti serta sekolah tersebut mau membantu peneliti untuk menerapkan metode tersebut. Dengan penggunaan metode tersebut diharapkan nantinya siswa dapat lebih aktif dalam pembelajaran materi limas. Sehingga nantinya materi pembelajaran yang disampaikan bisa lebih mudah atau lebih cepat dipahami oleh siswa. Dengan penggunanan metode yang tepat diharapkan nantinya akan berpengaruh terhadap hasil belajar siswa yang bisa membuatnya lebih meningkat. Berdasarkan uraian diatas penulis tertarik untuk mencoba menerapkannya dalam sebuah materi Limas . Adapun judul yang akan penulis angkat yaitu “Pmbelajaran Metode Talking Stick Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Prisma Dan Limas Di Kelas VIII SMP NEGERI 2 PADEMAWU PAMEKASAN”.

C. PERMASALAHAN 1. Rumusan Masalah